Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

KKP Buka 399 Formasi CPNS 2019, Ini Rinciannya

Kompas.com - 17/11/2019, 19:28 WIB
Vina Fadhrotul Mukaromah,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) Republik Indonesia resmi mengumumkan lowongan formasi calon pegawai negeri sipil (CPNS) 2019 di lingkungannya.

Informasi perihal formasi CPNS 2019 tersebut dilakukan melalui pengumuman Nomor 1068/SJ/XI/2019 tentang Seleksi Pengadaan Calon Pegawai Negeri Sipil Kementerian Kelautan dan Perikanan Tahun 2019.

Adapun kriteria pelamar terdiri atas empat jenis yaitu formasi putra/putri lulusan terbaik dengan predikat cumlaude, formasi disabilitas, formasi Putra/Putri Papua dan Papua Barat, serta formasi umum.

Total jumlah formasi yang dibuka pada penerimaan CPNS tahun ini adalah sebanyak 399 alokasi formasi.

Melansir dari Lampiran I Pengumuman KKP Nomor 1068/SJ/XI/2019, berikut adalah rincian dari formasi tersebut:

  1.  Ahli Pertama-Analis Kebijakan, sebanyak 14 formasi yang terdiri atas 11 formasi umum, 2 cumlaude, dan 1 disabilitas
  2. Ahli Pertama-Analis Kepegawaian, sebanyak 33 formasi yang terdiri atas 30 formasi umum dan 3 cumlaude
  3. Ahli Pertama-Auditor, sebanyak 10 formasi yang terdiri atas 8 formasi umum dan 2 cumlaude
  4. Ahli Pertama-Dosen, sebanyak 28 formasi umum
  5. Ahli Pertama-Pengelola Ekosistem Laut dan Pesisir, sebanyak 75 formasi yang terdiri atas 38 formasi umum, 32 cumlaude, dan 5 Putra/Putri Papua
  6. Ahli Pertama-Pengelola Pengadaan Barang/Jasa, sebanyak 7 formasi yang terdiri atas 5 formasi umum dan 2 cumlaude
  7. Ahli Pertama-Pengendali Hama dan Penyakit Ikan, sebanyak 8 formasi umum
  8. Ahli Pertama-Perancang Perundang-Undangan, sebanyak 4 formasi yang terdiri atas 3 formasi umum dan 1 cumlaude
  9. Ahli Pertama-Perekayasa, sebanyak 6 formasi yang terdiri atas 4 formasi umum dan 2 cumlaude
  10. Ahli Pertama-Perencana, sebanyak 3 formasi umum
  11. Ahli Pertama-Pranata Hubungan Masyarakat, sebanyak 9 formasi umum
  12. Ahli Pertama-Pranata Komputer, sebanyak 17 formasi yang terdiri atas 15 formasi umum dan 2 disabilitas
  13. Ahli Pertama-Pranata Laboratorium Pendidikan, sebanyak 9 formasi umum
  14. Ahli Pertama-Statistisi, sebanyak 12 formasi yang terdiri atas 5 formasi umum, 5 cumlaude, dan 2 disabilitas
  15. Analis Barang Milik Negara, sebanyak 2 formasi umum
  16. Analis Data dan Informasi, sebanyak 3 formasi umum
  17. Analis Kerja Sama, sebanyak 1 formasi umum
  18. Analis Keuangan, sebanyak 13 formasi yang terdiri atas 10 formasi umum dan 3 cumlaude
  19. Analis Monitoring, Evaluasi dan Pelaporan, sebanyak 2 formasi umum
  20. Analis Organisasi, sebanyak 2 formasi umum
  21. Analis Pelayanan, sebanyak 1 formasi umum
  22. Analis Perencanaan, sebanyak 1 formasi umum
  23. Analis Perikanan Budidaya, sebanyak 11 formasi yang terdiri atas 10 formasi umum dan 1 disabilitas
  24. Analis Sistem Informasi dan Jaringan, sebanyak 1 formasi umum
  25. Analis Sumber Daya Manusia Aparatur, sebanyak 4 formasi yang terdiri atas 3 formasi umum dan 1 cumlaude
  26. Kelasi, sebanyak 21 formasi umum
  27. Oiler, sebanyak 4 formasi umum
  28. Operator Speedboat, sebanyak 4 formasi umum
  29. Pelaksana Pemula/Pemula-Pengendali Hama dan Penyakit Ikan, sebanyak 3 formasi umum
  30. Pelaksana/Terampil-Analis Kepegawaian, sebanyak 28 formasi yang terdiri atas 27 formasi umum dan 1 disabilitas
  31. Pelaksana/Terampil-Arsiparis, sebanyak 36 formasi yang terdiri atas 35 formasi umum dan 1 disabilitas
  32. Pelaksana/Terampil-Pengendali Hama dan Penyakit Ikan, sebanyak 6 formasi umum
  33. Pelaksana/Terampil-Pesawat, sebanyak 1 formasi umum
  34. Pelaksana/Terampil-Pranata Hubungan Masyarakat, sebanyak 10 formasi umum
  35. Pengelola Bahan Perencanaan, sebanyak 1 formasi umum
  36. Pengelola Keuangan, sebanyak 7 formasi umum
  37. Pengelola Sistem Informasi Manajemen Kepegawaian, sebanyak 1 formasi umum
  38. Sekretaris, sebanyak 1 formasi umum

Untuk persyaratan dan informasi lebih lengkap telah diatur dalam pengumuman yang dapat diakses pada laman https://kkp.go.id/

Dalam laman resminya, Kementerian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia pun mengimbau kepada seluruh calon pelamar CPNS KKP untuk mengakses informasi resmi hanya melalui website resmi di https://kkp.go.id/

Baca juga: Peserta P1/TL 2018 Dapat Keistimewaan di CPNS 2019?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U23, Shin Tae-yong dan Pratama Arhan Akan Hadapi Rekannya

Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U23, Shin Tae-yong dan Pratama Arhan Akan Hadapi Rekannya

Tren
Jadwal dan Live Streaming Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U23, Kick Off 00.30 WIB

Jadwal dan Live Streaming Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U23, Kick Off 00.30 WIB

Tren
Kronologi Perampok Sebar Uang Curian Rp 250 Juta untuk Mengecoh Kejaran Warga di Jambi

Kronologi Perampok Sebar Uang Curian Rp 250 Juta untuk Mengecoh Kejaran Warga di Jambi

Tren
20 Negara Penduduk Terbanyak di Dunia 2024, Indonesia Nomor Berapa?

20 Negara Penduduk Terbanyak di Dunia 2024, Indonesia Nomor Berapa?

Tren
Ilmuwan Akhirnya Tahu Apa Isi Bulan, Disebut Mirip dengan Bumi

Ilmuwan Akhirnya Tahu Apa Isi Bulan, Disebut Mirip dengan Bumi

Tren
14 Kepala Daerah Penerima Satyalancana dari Jokowi, Ada Bobby tapi Gibran Batal Hadir

14 Kepala Daerah Penerima Satyalancana dari Jokowi, Ada Bobby tapi Gibran Batal Hadir

Tren
KAI Sediakan Fitur 'Connecting Train' untuk Penumpang yang Tidak Dapat Tiket di Stasiun

KAI Sediakan Fitur "Connecting Train" untuk Penumpang yang Tidak Dapat Tiket di Stasiun

Tren
Daftar Dugaan Keterlibatan Keluarga SYL dalam Pencucian Uang, Digunakan untuk Skincare dan Renovasi Rumah

Daftar Dugaan Keterlibatan Keluarga SYL dalam Pencucian Uang, Digunakan untuk Skincare dan Renovasi Rumah

Tren
Daftar Keluarga Jokowi yang Terima Penghargaan, Terbaru Bobby Nasution

Daftar Keluarga Jokowi yang Terima Penghargaan, Terbaru Bobby Nasution

Tren
Benarkah Tidur di Kamar Tanpa Jendela Berakibat TBC? Ini Kata Dokter

Benarkah Tidur di Kamar Tanpa Jendela Berakibat TBC? Ini Kata Dokter

Tren
Ini Daftar Kenaikan HET Beras Premium dan Medium hingga 31 Mei 2024

Ini Daftar Kenaikan HET Beras Premium dan Medium hingga 31 Mei 2024

Tren
Ramai soal Nadiem Akan Wajibkan Pelajaran Bahasa Inggris, Ini Kata Kemendikbud Ristek

Ramai soal Nadiem Akan Wajibkan Pelajaran Bahasa Inggris, Ini Kata Kemendikbud Ristek

Tren
Media Korsel Soroti Pertemuan Hwang Seon-hong dan Shin Tae-yong di Piala Asia U23

Media Korsel Soroti Pertemuan Hwang Seon-hong dan Shin Tae-yong di Piala Asia U23

Tren
10 Ras Anjing Pendamping yang Cocok Dipelihara di Usia Tua

10 Ras Anjing Pendamping yang Cocok Dipelihara di Usia Tua

Tren
5 Manfaat Kesehatan Daging Buah Kelapa Muda, Salah Satunya Menurunkan Kolesterol

5 Manfaat Kesehatan Daging Buah Kelapa Muda, Salah Satunya Menurunkan Kolesterol

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com