Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Update Link dan Formasi CPNS 2019 di 20 Kementerian

Kompas.com - 14/11/2019, 14:31 WIB
Dandy Bayu Bramasta,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

Jabatan yang dibutuhkan Kemenhub antara lain Inspektur Keamanan Penerbangan, Teknisi Penerbangan, Ahli Ukur Kapal, Pemeriksa Perkeretaapian, untuk jabatan teknis di sektor transportasi.

Kemenhub juga membuka formasi untuk jabatan umum seperti Pranata Hubungan Masyarakat, Analis Kepegawaian dan Ahli Perencana.

Untuk informasi lengkapnya bisa dilihat di https://cpns.dephub.go.id.

Baca juga: Kemenhub Buka 1.244 Formasi CPNS 2019, Ini Informasinya

14. Kementerian PPPA

Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Republik Indonesia (KemenPPPA) mengalokasikan total 25 formasi pada CPNS 2019 ini.

Sesuai dengan pengumuman Nomor 179 Tahun 2019 tentang Pelaksanaan Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil di KemenPPPA, KemenPPPA membutuhkan 25 formasi jabatan di lingkungan KemenPPPA.

Untuk informasi lengkapnya bisa dilihat di https://kemenpppa.go.id

15. Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan

Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) membuka total 705 kursi yang terbagi menjadi 27 jabatan di CPNS 2019.

Terbuka bagi lulusan SMK, D-III, S-1, dan S-2, di mana terdapat sejumlah persyaratan khusus bagi masing-masing jalur.

Untuk informasi lengkapnya bisa dilihat di http://ropeg.menlhk.go.id

16. Kementerian ATR/BPN

Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) juga telah resmi mengumumkan pembukaan seleksi calon pegawai negeri sipil (CPNS) 2019.

Total terdapat 727 formasi yang sudah disiapkan bagi para lulusan D-1, D-III, hingga S-1.

Untuk informasi lengkapnya bisa dilihat di https://atrbpn.go.id.

Baca juga: Kementerian ATR/BPN Buka 727 Formasi CPNS 2019, Ini Rinciannya

17. Kementerian Desa PDTT

Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi RI telah resmi mengumumkan pembukaan seleksi calon pegawai negeri sipil (CPNS) 2019.

Total ada 230 formasi yang disediakan bagi lulusan Diploma Tiga (D-III) dan Sarjana (S-1).

Untuk informasi lengkapnya bisa dilihat di https://kemendesa.go.id.

18. Kementerian Tenaga Kerja

Kementerian Tenaga Kerja (Kemnaker) turut membuka seleksi penerimaan calon pegawai negeri sipil (CPN) 2019.

Kali ini, total terdapat 416 formasi yang diberikan bagi para lulusan D-III, D-IV, S-1, dan S-2.

Untuk informasi lengkapnya bisa dilihat di https://kemnaker.go.id.

19. Kementerian ESDM

Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) membuka seleksi penerimaan CPNS tahun 2019.

Total ada 50 formasi yang dibuka bagi para lulusan Diploma Tiga (D-III) dan Sarjana (S-1).

Untuk informasi lengkapnya bisa dilihat di https://cpns.esdm.go.id.

20. Kemenko Maritim

Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Indonesia juga membuka penerimaan seleksi calon pegawai negeri sipil (CPNS) 2019.

Total ada 72 formasi yang disediakan oleh Kemenko Maritim bagi para lulusan D-III, D-IV, S-1, dan S-2.

Untuk informasi lengkapnya bisa dilihat di https://maritim.go.id.

Baca juga: Kemenko Maritim Buka 72 Formasi CPNS 2019, Ini Rinciannya

(Sumber: Kompas.com/Retia Kartika Desi, Ariska Puspita Anggraini, Ahmad Naufal Dzulfaroh, Rosiyana Haryanti, Mela Arnani, Vina Fadhrotul Mukaromah, Dandy Bayu Bramasta | Editor: Sari Hardiyanto, Resa Eka Ayu Sartika, Nibras Nada Nailufar, Inggried Dwi Wedhaswary)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com