Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

3 Fitur Baru WhatsApp, Salah Satunya soal Hilangkan Status Online

KOMPAS.com - Aplikasi perpesanan WhatsApp kembali mengeluarkan fitur atau kebijakan baru terkait privasi penggunanya.

Kali ini, aplikasi yang ada di bawah perusahaan Meta itu memiliki 3 fitur baru yang diperkenalkan beberapa hari yang lalu.

Salah satunya melalui akun resmi Instagram WhatsApp @whatsapp, Senin (8/8/2022).

Sementara itu, Chief Executive Officer (CEO) Meta, Mark Zuckerberg memberikan keterangan melalui unggahan Facebook miliknya, dikutip dari Business Tech, Rabu (10/8/2022).

"Kami akan terus membangun cara baru untuk melindungi pesan Anda dan menjaganya tetap pribadi dan aman seperti percakapan tatap muka,” kata Zuckerberg.

Berikut ini adalah 3 fitur baru yang dimaksud:

1. Sembunyikan status online

Saat seseorang tengah aktif membuka atau menggunakan WhatsApp, kontak Anda akan bisa melihat status "Online" yang Anda miliki.

Sehingga mereka bisa tahu, bahwa di saat itu, Anda sedang aktif.

Namun, kini Anda bisa mengatur agar status "Online" itu tidak bisa dilihat oleh semua orang.

Di sini, Anda bisa menentukan kontak mana saja yang tetap bisa melihat Anda online dan mana yang tidak.

Namun, jika Anda ingin membiarkan status "Online" tetap terlihat oleh semua orang, itu juga tetap dimungkinkan.

"Pilih siapa yang bisa melihat ketika Anda online: untuk beberapa kontak atau semua kontak. Anda memiliki kekuatan untuk memutuskannya," tulis WhatsApp.

Fitur baru kedua di WhatsApp yakni keluar dari grup secara diam-diam.

Selama ini, jika kita tergabung dalam sebuah grup WhatsApp, kemudian memutuskan untuk keluar dari grup percakapan itu, maka akan ada pesan atau informasi yang ditampilkan di grup, bahwa Anda telah meninggalkan grup.

Semua anggota grup tersebut bisa melihatnya dan otomatis akan mengetahui bahwa Anda tak lagi ada di sana.

Namun, hal itu kini tidak berlaku lagi.

Pasalnya, tidak akan ada lagi pesan notifikasi semacam itu. Jika Anda keluar, maka anggota grup tidak akan mengetahuinya secara langsung.

Satu-satunya pihak yang akan mendapatkan pemberitahuan soal keluarnya Anda dari grup adalah pihak yang menjadi admin dari grup tersebut.

"Keluar grup secara diam-diam tanpa semua orang tahu, hanya admin grup yang akan diinformasikan," jelas WhatsApp.

Selain itu, WhatsApp juga memiliki fitur baru "View Once", atau hanya bisa dilihat sekali untuk foto atau video.

Harapannya, agar konten yang dikirimkan hanya bisa dilihat dalam sekali waktu oleh penerima dan setelah itu foto/video tersebut tidak lagi ada di kolom percakapan.

Sayangnya, masih ada kemungkinan foto tersebut bisa dilihat berkali-kali meski fitur "View Once" telah diaktifkan. Yakni dengan cara tangkap layar.

Hasil tangkap layar itu pun bisa dibuka sewaktu-waktu dan dikirimkan ke orang lain.

Oleh karenanya, WhatsApp kini membuat fitur blocking untuk menangkap layar foto/video yang dikirim dengan fitur "View Once".

Dengan demikian, diharapkan konten-konten yang dikirim dengan fitur "View Once" benar-benar hanya bisa dilihat sekali.

Namun, fitur ini baru akan dirilis dalam beberapa waktu ke depan.

"Akan segera tiba, ketika Anda mengirim video atau foto dengan fitur 'View Once' kami, (fitur blocking) ini akan mencegah seseorang mengambil tangkapan layar," ujar WhatsApp.

https://www.kompas.com/tren/read/2022/08/11/163100865/3-fitur-baru-whatsapp-salah-satunya-soal-hilangkan-status-online

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke