Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

[POPULER TREN] Letak Gunung Tertinggi di Tata Surya | Apa Itu Flu Singapura?

KOMPAS.com - Sejumlah pemberitaan menghiasi laman Tren sepanjang Selasa (17/5/2022).

Informasi seputar letak gunung tertinggi di tata surya mendominasi pemberitaan.

Selain itu, informasi perihal kecelakaan di Mojokerto, cara membuat paspor online dengan aplikasi M-Paspor, hingga soal kasus hepatitis misterius juga menarik perhatian pembaca.

Tak lupa informasi perihal flu Singapura yang juga mendapat tempat tersendiri di kalangan pembaca.

Berikut berita terpopuler di laman Tren sepanjang Selasa (17/5/2022) hingga Rabu (18/5/2022) pagi:

1. Letak gunung tertinggi di tata surya

Gunung tak hanya ditemukan di planet Bumi, tetapi juga di planet-planet lainnya.

Karakteristik gunung di luar angkasa bervariasi.

Jika di Bumi, gunung tertinggi menurut catatan Guinness World Record yakni Gunung Mauna Kea.

Lantas, gunung mana yang tertinggi di tata surya?

Informasi selengkapnya dapat disimak pada berita berikut:

Di Mana Gunung Tertinggi di Tata Surya

Kecelakaan tunggal terjadi di Tol Surabaya-Mojokerto (Sumo) KM 712.400/A, Jawa Timur, Senin (16/5/2022) pukul 06.15 WIB.

Kecelakaan nahas itu menimpa bus pariwisata Ardiansyah yang tengah mengangkut penumpang usai berwisata ke Jawa Tengah.

Dilansir dari Kompas.com (16/5/2022), Kasat PJR Ditlantas Polda Jawa Timur AKBP Dwi Sumrahadi mengatakan, kecelakaan tunggal terjadi ketika bus pariwisata sedang melaju dari arah Yogyakarta menuju Surabaya.

Akibat dari kecelakaan tersebut, 15 orang dilaporkan meninggal dunia.

Informasi selengkapnya terkait kecelakaan di Mojokerto itu dapat disimak pada berita berikut:

Fakta dan Kronologi Kecelakaan Mojokerto: 15 Orang Tewas, Sopir Diduga Mengantuk

Paspor adalah dokumen resmi yang menjadi syarat sebelum melakukan perjalanan ke luar negeri, baik untuk bekerja maupun sekadar melancong.

Umumnya, paspor berisi data diri pemilik seperti foto, tanda tangan, tempat dan tanggal lahir, serta nomor paspor.

Paspor terdiri dari beberapa jenis, tetapi yang paling umum digunakan untuk ke luar negeri adalah paspor biasa dengan sampul berwarna biru.

Di Indonesia, paspor diterbitkan oleh Direktorat Jenderal Imigrasi Kementerian Hukum dan HAM dan meliputi dua macam yakni paspor biasa fisik dan paspor biasa eletronik (e-paspor).

Lantas, bagaimana cara membuat paspor secara online?

Informasi selengkapnya dapat disimak pada berita berikut:

Cara Membuat Paspor Online via Aplikasi M-Paspor

Penyakit hepatitis akut misterius masih menjadi sorotan di Tanah Air.

Kementerian Kesehatan (Kemenkes) menyebut, salah satu penularan hepatitis akut misterius bisa melalui udara.

Hal ini juga merujuk pada beberapa temuan adanya Adenovirus pada pasien yang terinfeksi hepatitis akut.

Meskipun dari banyak kasus hepatitis akut menyerang pada anak-anak, apakah penyakit ini dapat menyerang dan menular pada orang dewasa?

Informasi selengkapnya soal apakah kasus hepatitis tersebut disimak pada berita berikut:

Apakah Hepatitis Akut Bisa Menular ke Orang Dewasa? Ini Kata Kemenkes

Flu Singapura adalah salah satu penyakit yang disebabkan oleh infeksi yang sangat menular.

Penyakit karena infeksi virus ini menyebabkan timbulnya sariawan di mulut dan luka lepuh di kulit.

Saat pergantian musim, penyakit Flu Singapura umum menyerang anak-anak.

Lantas, apa sebenarnya flu Singapura itu?

Informasi selengkapnya soal apa itu flu Singapura dapat disimak pada berita berikut:

Mengenal Flu Singapura, Penyakit yang Muncul Saat Peralihan Musim

https://www.kompas.com/tren/read/2022/05/18/053100365/-populer-tren-letak-gunung-tertinggi-di-tata-surya-apa-itu-flu-singapura-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke