Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Riwayat TOD, Inspirasi Orang Kota Amerika Serikat

Kompas.com - 15/03/2023, 17:00 WIB
Josephus Primus

Penulis

KOMPAS.com - Transit Oriented Development (TOD) sering disingkat TOD.

TOD kembali mengemuka di Indonesia pada sekitar 2017-an berkenaan dengan penataan ruang pembangunan perkotaan.

Salah satu peraturan mengenai TOD adalah Peraturan Menteri Agraria dan Tata Ruang (ATR)/Kepala Badan Pertanahan Nasional Nomor 16/2017 tentang Pedoman Pengembangan Kawasan Berorientasi Transit.

Laman sumber bacaan Kompas.com rilisan 15 Oktober 2022 menyebut bahwa TOD adalah sistem pembangunan dan pengelolaan infrastruktur yang dekat dengan pusat transit semisal stasiun kereta api.

Riwayat konsep TOD, kemudian menggabungkan paling sedikitnya lima kawasan.

Kelimanya adalah pusat transportasi seperti stasiun kereta api, terminal bus dan sebagainya.

Kemudian, masuk dalam penggabungan itu adalah kawasan hunian, lokasi komersial, ruang terbuka, berikut ruang masyarakat umum atau publik.

Baca juga: Ini Rincian Lima Kawasan Transit Oriented Development MRT Jakarta

TOD

Foto dirilis Jumat (6/3/2020), memperlihatkan papan petujuk untuk pejalan kaki terpasang di kawasan Transit Oriented Development (TOD), Jalan Sudirman, Jakarta. Kenyamanan dan keselamatan bagi seluruh pejalan kaki di Jakarta hadir melalui pembangunan dan revitalisasi jalur-jalur pedestrian sebagai bagian dalam mendukung gerakan pejalan kaki.ANTARA FOTO/APRILLIO AKBAR Foto dirilis Jumat (6/3/2020), memperlihatkan papan petujuk untuk pejalan kaki terpasang di kawasan Transit Oriented Development (TOD), Jalan Sudirman, Jakarta. Kenyamanan dan keselamatan bagi seluruh pejalan kaki di Jakarta hadir melalui pembangunan dan revitalisasi jalur-jalur pedestrian sebagai bagian dalam mendukung gerakan pejalan kaki.

Riwayat TOD memang datang dari Amerika Serikat.

Di AS, TOD sudah bercokol sejak 1865.

Membicarakan TOD sama saja dengan berkenalan dengan Thomas Lowry.

Awalnya, Thomas Lowry menamakan TOD itu dengan Twin Cities Rapid Transit (TCRT).

TCRT dalam penampakannya menggabungkan kawasan St. Louis Park dengan Columbia Heights.

Thomas Lowry dalam pandangannya melihat bahwa TOD adalah salah satu jawaban bagi orang kota AS yang makin memiliki kompleksitas dalam kehidupannya.

Sementara itu, becermin dari AS, salah satu pengembangan TOD di Indonesia dimulai dari pengembangan Stasiun Pondok Ranji pada sekitar 2017.

Stasiun Pondok Ranji hingga kini adalah stasiun kereta rel listrik (KRL) atau commuter line yang menjadi titik transit kawasan selatan Jakarta dengan kawasan Bintaro di Kota Tangerang Selatan, Provinsi Banten.

Kemudian, sebagai salah satu bagian dari sistem TOD di Stasiun Commuter Line Pondok Ranji, akan ada kawasan superblok baru bernama Bintaro Creative District.

Informasi termutakhir dari General Manager Property Development PT Jaya Real Property, Tbk. Arum Prasasti, 8 Maret 2023, menunjukkan bahwa ada tujuh pilar kreativitas pengembangan BCD.

Penampakan Stasiun Pondok Ranji Baru yang Diresmikan Kamis (16/6/2022)KOMPAS.com/ANNISA RAMADANI SIREGAR Penampakan Stasiun Pondok Ranji Baru yang Diresmikan Kamis (16/6/2022)

Ketujuh pilar itu adalah Exploration, Link, Thinking, Art and Science, Curiosity, Sense, dan Mind and Body Care.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com