Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Riwayat "Clay Pot", Awalnya untuk Makanan Vegetarian

Kompas.com - 23/02/2023, 00:07 WIB
Josephus Primus

Penulis

KOMPAS.com - Clay pot adalah perlengkapan memasak yang juga dikenal sebagai mangkuk keramik.

Berbeda dengan mangkuk dari bahan selain keramik, clay pot dianggap memiliki banyak keunggulan untuk pembuatan makanan enak.

Laman sumber bacaan Kompas.com edisi 5 April 2014 menunjukkan bahwa riwayat clay pot mula-mula sohor di khazanah kuliner Romawi kuno yang berkembang ke China kuno.

Clay pot awalnya adalah alat untuk memasak sapo atau tahu.

Lantaran hanya digunakan untuk makanan berbasis sayuran tanpa adanya daging dan ikan, clay pot awalnya berguna untuk masakan bagi kaum vegetarian.

Baca juga: 5 Cara Pakai Clay Pot untuk Masakan, Bumbui Saat Pertama Kali

Clay pot

Ilustrasi abalone yang sudah dimasak di clay pot. SHUTTERSTOCK/TY LIM Ilustrasi abalone yang sudah dimasak di clay pot.

Bahan keramik pada clay pot membuat piranti memasak itu mampu menahan panas lebih lama ketimbang panci biasa.

Handalnya tentang menahan panas membuat clay pot berkembang juga ke Eropa, Asia Timur, hingga Asia Tenggara.

Dengan metoda device-based, clay pot terlebih dahulu direndam dalam air sebelum seseorang memulai memasak.

Fungsi perendaman ini untuk melepaskan uap tatkala memasak menggunakan clay pot.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com