KOMPAS.com - Proklamasi kemerdekaan Indonesia merupakan peristiwa yang sangat penting dalam sejarah nasional.
Peristiwa tersebut merupakan tanda bahwa negara Indonesia terbebas dari penjajahan bangsa asing.
Kemerdekaan Indonesia tersebut ditandai dengan pembacaan teks proklamasi oleh Soekarno dan didampingi oleh Muhammad Hatta pada 17 Agustus 1945.
Lalu bagaimana sejarah di sekitar kemerdekaan Indonesia?
Baca juga: Mengapa pada Awal Kemerdekaan Tidak Segera Dibentuk Tentara Nasional?
Menyerahnya Jepang di Perang Dunia II dimanfaatkan oleh pemuda Indonesia untuk segera memerdekaan Indonesia.
Akan tetapi semangat tersebut pada akhirnya menuai perbedaan pendapat antara golongan tua dan golongan muda.
Golongan muda yang dipimpin oleh Chaerul Saleh menginginkan supaya proklamasi kemerdekaan Indonesia segera dilaksanakan.
Sementara golongan tua yang terdiri dari Soekarno, Hatta, dll tidak ingin terburu-buru karena dikhawatirkan akan menumpahkan darah.
Baca juga: Mengapa Para Pemuda Menculik Soekarno dan Hatta ke Rengasdengklok?
Perbedaan pendapat itulah kemudian mendorong golongan muda menculik Soekarno dan Hatta ke Rengasdengklok untuk mendesak kemerdekaan Indonesia.
Hingga akhirnya desakan tersebut disepakati untuk segera memproklamasikan kemerdekaan Indonesia.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanDapatkan informasi dan insight pilihan redaksi Kompas.com
Daftarkan EmailPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.