Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
E-COMMERCE

Ini Jadwal Resmi Shopee Cup Asean Club Championship 2024/2025

Kompas.com - 05/04/2024, 15:01 WIB
Aditya Mulyawan

Penulis

 

KOMPAS.com - Federasi Sepak Bola Asia Tenggara atau ASEAN (AFF) mengumumkan bahwa salah satu platform lokapasar ternama Tanah Air, Shopee, bakal menjadi mitra resmi kompetisi antarklub Asia Tenggara, Shopee Cup ASEAN Club Championship.

Sebagai informasi, Shopee Cup Asean Club Championship musim 2024/2025 bakal digelar mulai 17 Juli 2024 hingga 21 Mei 2025.

Presiden AFF Mayor Jenderal Khiev Sameth menuturkan bahwa Shopee Cup Asean Club Championship digelar untuk mengakomodasi tingginya antusiasme masyarakat terhadap sepak bola.

Kompetisi tersebut juga dapat menjadi wadah untuk klub sepak bola di region Asia Tenggara agar terus berkembang dan dapat bersaing di kancah internasional.

“Hari ini menandai langkah bersejarah pada sepak bola ASEAN. Shopee Cup akan menjadi aspek penting dalam menciptakan masa depan yang menarik bagi klub sepak bola ASEAN dan mentransformasi permainan di wilayah ini. Turnamen ini akan memupuk aspirasi bagi klub-klub ternama untuk menjadi juara ASEAN dan tampil sukses di Asia,” ujarnya.

Federasi Sepak Bola ASEAN (AFF) telah resmi menggandeng Shopee sebagai mitra resmi untuk turnamen ASEAN Club Championship yang kini bernama Shopee CupDok. Istimewa Federasi Sepak Bola ASEAN (AFF) telah resmi menggandeng Shopee sebagai mitra resmi untuk turnamen ASEAN Club Championship yang kini bernama Shopee Cup

Khiev berharap, kerja sama dengan Shopee sebagai mitra resmi dalam turnamen tersebut diharapkan dapat memajukan dan mengembangkan klub sepak bola di Asia Tenggara.

“Sebagai perwakilan dari Dewan AFF, saya ingin menyampaikan apresiasi kami atas kemitraan dan dukungan yang diberikan oleh Shopee. Kami berharap dapat bekerja sama dengan Shopee serta mitra komersial, SPORTFIVE, untuk menyelenggarakan acara kelas dunia dan mengembangkan fanbase ASEAN ke level yang lebih tinggi,” tuturnya.

Skema turnamen

Sebagai informasi, Shopee Cup Asean Club Championship 2024/2025 bakal hadir dalam format liga dengan babak kualifikasi play-off dan fase grup yang menampilkan 12 klub tersohor dari region Asia Tenggara.

Para klub peserta bakal berkompetisi dengan sistem tandang dan kandang untuk merebutkan gelar juara.

Shopee Cup Asean Club Championship akan dihadiri oleh juara liga nasional dan pemenang turnamen lokal (atau runner-up dalam situasi tertentu) dari Indonesia, Malaysia, Thailand, dan Vietnam (dua tim perwakilan setiap negara), serta Filipina dan Singapura (satu tim perwakilan setiap negara).

Kemudian, juara liga nasional Brunei, Kamboja, Laos dan Myanmar akan bersaing memperebutkan dua tempat di Fase Grup turnamen saat babak kualifikasi play-off.

Nantinya, 12 klub sepak bola yang memenuhi syarat akan diundi masuk ke dua grup. Babak penyisihan grup akan dimainkan dengan sistem kandang dan tandang. Juara dan runner-up grup akan lanjut ke pertandingan semifinal.

Dapatkan respons positif

Shopee Cup Asean Club Championship 2024/2025 mendapatkan respons positif dari berbagai penggemar sepak bola di Asia Tenggara, termasuk di Asia.

Per Kamis (4/4/2024), turnamen tersebut menjadi topik pembicaraan hangat di jagat maya. Para netizen menilai bahwa turnamen ini merupakan langkah positif yang ditunggu-tunggu untuk klub-klub sepak bola di Asia Tenggara.

Komentar netizen platform X @aunrrahman terhadap turnamen Shopee CupTangkapan layar akun X @aunrrahman Komentar netizen platform X @aunrrahman terhadap turnamen Shopee Cup

Kenapa ASEAN Club Championship adalah langkah bagus? Karena jatah di kompetisi Asia yg dikit banget, & buat lolos ke babak utama aja panjang banget jalurnya, Ini bikin ASEAN Club punya kompetisi internasional lain. Selain aspek kompetitif ya ini opportunity bisnis buat klub,” tulis akun @aunrrahman di platform X.

Turnamen yang sebenarnya sudah eksis dari tahun 03-05 tapi vakum dua periode akhirnya kembali!!! Hari ini (4/4), ASEAN Club Championship Shopee Cup 2024/2025 resmi diperkenalkan di Singapura. Setidaknya event antar klub regional ini bisa menjadi kompetisi alternatif di SE Asia,” cuit akun @labiebsadat.

Buat kamu penggemar sepak bola, jangan lewatkan gelaran Shopee Cup Asean Club Championship. Sebagai informasi, drawing perdana turnamen tersebut bakal digelar pada minggu pertama Mei 2024.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ten Hag Tegaskan Man United Ingin Pertahankan Bruno Fernandes

Ten Hag Tegaskan Man United Ingin Pertahankan Bruno Fernandes

Liga Inggris
Kevin Sanjaya Mundur dari Pelatnas, Perpisahan The Minions Digelar di Indonesia Open 2024

Kevin Sanjaya Mundur dari Pelatnas, Perpisahan The Minions Digelar di Indonesia Open 2024

Badminton
Daftar Harga Tiket Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia, Termurah Rp 250.000

Daftar Harga Tiket Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia, Termurah Rp 250.000

Timnas Indonesia
Penampakan VAR Mobile yang Diterapkan di Championship Series Liga 1

Penampakan VAR Mobile yang Diterapkan di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Kemenpora Bersiap Indonesia Tuan Rumah Asian School Badminton Championship 2024

Kemenpora Bersiap Indonesia Tuan Rumah Asian School Badminton Championship 2024

Sports
Como 1907 Incar Kerja Sama dengan AC Milan dan Klub Serie A

Como 1907 Incar Kerja Sama dengan AC Milan dan Klub Serie A

Liga Indonesia
Orlando City Vs Inter Miami: Messi 'Hilang', Suarez Buntu, The Herons Tertahan

Orlando City Vs Inter Miami: Messi "Hilang", Suarez Buntu, The Herons Tertahan

Liga Lain
Jawaban Como soal Jalani Pramusim di Indonesia Usai Promosi ke Serie A

Jawaban Como soal Jalani Pramusim di Indonesia Usai Promosi ke Serie A

Liga Italia
3 Fakta Kemenangan Madura United atas Borneo FC di Championship Series Liga 1

3 Fakta Kemenangan Madura United atas Borneo FC di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Kontroversi Perayaan Juara Allegri, Isyarat Tangan Desak Seseorang Pergi

Kontroversi Perayaan Juara Allegri, Isyarat Tangan Desak Seseorang Pergi

Liga Italia
Ten Hag Umbar Janji Bawa Man United Bekuk Man City Juarai Piala FA

Ten Hag Umbar Janji Bawa Man United Bekuk Man City Juarai Piala FA

Liga Inggris
PSSI Bertemu KNVB, Agendakan Laga Timnas Indonesia Vs Belanda

PSSI Bertemu KNVB, Agendakan Laga Timnas Indonesia Vs Belanda

Timnas Indonesia
Ketika Allegri Diusir Wasit, Lepas Jas, Dasi, dan Hampir Kemejanya...

Ketika Allegri Diusir Wasit, Lepas Jas, Dasi, dan Hampir Kemejanya...

Liga Italia
Kata Indra Sjafri soal Timnas U20 Indonesia Pakai Fasilitas Como untuk TC

Kata Indra Sjafri soal Timnas U20 Indonesia Pakai Fasilitas Como untuk TC

Timnas Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Man United Kedelapan, Chelsea di Zona Eropa

Klasemen Liga Inggris: Man United Kedelapan, Chelsea di Zona Eropa

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com