Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Jepang Vs Vietnam 4-2: Sang Raja Asia Belum Terbendung, 11 Laga Selalu Menang

Kompas.com - 14/01/2024, 20:29 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Sang Raja Asia, timnas Jepang, mengawali kiprah pada Piala Asia 2023 dengan hasil meyakinkan. Sempat tertinggal, Samurai Biru berhasil mengalahkan Vietnam dan memperpanjang laju kemenangan mereka.

Juara empat kali Jepang melawan Vietnam pada matchday pertama Grup D Piala Asia 2023.

Laga Jepang vs Vietnam tersebut digelar di Stadion Al Thumama, Doha, pada Minggu (14/1/2024) malam WIB.

Jepang datang ke Piala Asia 2023 dengan rekor mentereng berupa 10 laga beruntun selalu menang.

Sementara itu, Vietnam berangkat ke Qatar tanpa diperkuat sejumlah pemain pilar termasuk kiper utama Dang Van Lam dan kapten Que Ngoc Hai.

Baca juga: Timnas Indonesia Vs Irak, Tantangan Berat Garuda Menjaga Tradisi

Timnas Jepang besutan Hajime Moriyasu tak butuh waktu lama untuk menciptakan keunggulan. Pada menit ke-12, Samurai Biru bisa menjebol gawang Vietnam melalui aksi mantan pemain Liverpool, Takumi Minamino.

Minamino yang kini membela AS Monaco berada di posisi yang tepat untuk menyambar bola liar dalam situasi sepak pojok.

Namun, keunggulan Jepang tak bertahan lama. Empat menit berselang, Vietnam bisa mencetak gol balasan.

Sama seperti Jepang, Vietnam juga memanfaatkan skema sepak pojok untuk mencetak gol.

Sepak pojok Hung Dung Do dari sisi kanan pertahanan Jepang disambut sundulan sambil berbalik badan oleh Nguyen Dinh Bac.

Bola hasil sundulan Dinh Bac melambung ke tiang jauh dan tak bisa digapai kiper Jepang, Zion Suzuki.

Petaka kembali menghampiri pertahanan Jepang pada menit ke-33. Anak asuh Philippe Troussier lagi-lagi memanfaatkan bola mati untuk menjebol gawang Samurai Biru.

Gelandang Vietnam, Pham Tuan Hai berhasil meneruskan bola pantul dari sundulan Viet Anh Bui Hoang usai menerima sebuah tendangan bebas.

Gol Pham Tuan Hai tersebut membuat The Golden Warriors alias Prajurit Bintang Emas berbalik unggul 2-1.

Baca juga: Piala Asia 2023: Jepang Ingin Juara untuk Obati Luka Korban Bencana Gempa

Vietnam tampak akan menutup babak pertama dengan keunggulan atas Jepang. Akan tetapi, Samurai Biru bisa membalikkan keadaan sebelum jeda.

Halaman:
Baca tentang


Terkini Lainnya

Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Internasional
Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Timnas Indonesia
Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas Indonesia
Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korsel: Peningkatan Kecepatan Pemain Jadi Fokus Latihan

Indonesia Vs Korsel: Peningkatan Kecepatan Pemain Jadi Fokus Latihan

Timnas Indonesia
Pebalap Muda Indonesia Avila Bahar Juara Round 1 Malaysia Series

Pebalap Muda Indonesia Avila Bahar Juara Round 1 Malaysia Series

Sports
Indonesia Vs Guinea, Kaba Diawara Mengagumi Michael Jordan di Olimpiade

Indonesia Vs Guinea, Kaba Diawara Mengagumi Michael Jordan di Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Liga Champions
Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Liga Champions
Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Liga Champions
Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Liga Indonesia
Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Liga Champions
Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com