Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Piala Asia 2023: Kaoru Mitoma Dipanggil Jepang meski Sedang Cedera, Pelatih Brighton Terkejut

Kompas.com - 02/01/2024, 04:44 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

Sumber BBC,AFP

KOMPAS.com - Pelatih Brighton, Roberto De Zerbi, terkejut dengan pemanggilan Kaoru Mitoma untuk Piala Asia 2023. Sebab, pemain sayap asal Jepang itu sedang mengalami cedera.

Nama Kaoru Mitoma masuk dalam daftar 26 pemain yang dipanggil timnas Jepang untuk Piala Asia 2023 di Qatar.

Pelatih timnas Jepang, Hajime Moriyasu, memutuskan tetap memanggil Kaoru Mitoma meski sang pemain tengah cedera.

Mitoma dihantam cedera pergelangan kaki ketika Brighton & Hove Albion bermain imbang 1-1 dengan Crystal Palace pada pekan ke-18 Liga Inggris, Kamis (21/12/2023).

Pemain berusia 26 tahun itu kemudian absen pada pertandingan berikutnya kontra Tottenham Hotspur.

Baca juga: Piala Asia 2023: Irak Umumkan Skuad, Timnas Indonesia Bakal Lawan Didikan Manchester United

Pelatih Brighton, Roberto De Zerbi, menyampaikan bahwa Mitoma setidaknya bakal absen enam pekan akibat cedera tersebut.

De Zerbi pun terkejut ketika mengetahui nama Mitoma masuk dalam daftar pemain Jepang untuk Piala Asia 2023.

"Saya sangat terkejut karena staf medis saya mengatakan kepada saya bahwa Mitoma membutuhkan empat atau enam pekan untuk cederanya," kata De Zerbi, dikutip dari BBC.

Di lain sisi, De Zerbi juga tak bisa menghalangi jika Mitoma memang ingin bermain di Piala Asia.

"Bagi saya, sulit untuk berpikir bahwa dia bisa bermain di Piala Asia. Namun, saya adalah penggemar Mitoma dan semua pemain saya. Jadi, jika mereka bisa bermain untuk tim nasional mereka, saya sangat senang dan sangat bangga," ucap De Zerbi.

Baca juga: Piala Asia 2023: Vietnam Dapat Kabar Buruk, Kiper Utama Cedera dan Harus Absen

Sementara itu, Hajime Moriyasu sebenarnya juga menyadari bahwa kondisi Kaoru Mitoma sedang tidak fit akibat cedera.

Akan tetapi, kata Moriyasu, staf medis timnas Jepang memastikan bahwa Mitoma bisa bermain pada awal turnamen ketika ia pulih.

"Mengingat situasi cederanya saat ini, saya tidak tahu apakah dia akan siap untuk bermain di pertandingan pertama atau tidak."

"Namun saya telah diberitahu oleh staf medis tim nasional dan staf medis klubnya bahwa saya akan dapat memainkannya di awal turnamen ketika ia kembali dari cedera," kata Moriyasu.

Adapun Piala Asia 2023 bakal diselenggarakan di Qatar pada 12 Januari sampai 10 Februari 2024 mendatang.

Berdasarkan hasil undian babak penyisihan, Jepang masuk Grup D bersama Irak, Indonesia, dan Vietnam.

Timnas Jepang akan memulai kiprah pada Piala Asia 2023 dengan melawan Vietnam di Stadion Al Thumama, Doha, pada Minggu (14/1/2024).

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Timnas Indonesia
Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Liga Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Timnas Indonesia
3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Timnas Indonesia
Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Timnas Indonesia
Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Liga Indonesia
Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Timnas Indonesia
Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Liga Indonesia
Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Internasional
Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Bidik Kemenangan Penuh Serie Palembang

Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Bidik Kemenangan Penuh Serie Palembang

Sports
Kemenpora Dukung Turnamen untuk Pengembangan Bakat Atlet Bulu Tangkis Junior

Kemenpora Dukung Turnamen untuk Pengembangan Bakat Atlet Bulu Tangkis Junior

Sports
Warung Madura di Jersey Madura United

Warung Madura di Jersey Madura United

Liga Indonesia
Prediksi Indonesia Vs Guinea, Permainan Fisikal untuk Lolos Olimpiade

Prediksi Indonesia Vs Guinea, Permainan Fisikal untuk Lolos Olimpiade

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com