Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PSSI Jelaskan Respons FIFA soal Bendera Palestina di Piala Dunia U17 2023

Kompas.com - 14/11/2023, 11:00 WIB
Ahmad Zilky,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Sekjen PSSI, Yunus Nusi, mengungkapkan tanggapan FIFA soal bendera Palestina di Piala Dunia U17 2023.

Bendera Palestina memang kerap muncul di dalam stadion sejak Piala Dunia U17 2023 mulai bergulir di Indonesia.

Menurut pantauan Kompas.com, bendera Palestina bahkan berkibar ketika seremoni pembukaan Piala Dunia U17 2023 di Surabaya.

Selain itu, bendera Palestina juga muncul di tiga venue Piala Dunia U17 2023 lainnya yakni, Bandung, Solo, dan Surabaya.

Baca juga: Piala Dunia U17 2023: Ketika Indonesia Bikin Panama Tak Tenang...

PSSI melalui Yunus Nusi mengungkapkan bahwa FIFA tutup mulut mengenai bendera Palestina yang berkibar di Piala Dunia U17 2023.

Menurut Yunus Nusi, Indonesia juga tak akan terkena sanksi akibat ada bendera Palestina di Piala Dunia U17 2023.

“Tidak ada, mereka (FIFA) tak berkomentar soal itu (bendera Palestina),” kata Yunus Nusi saat ditemui awak media termasuk Kompas.com di DoubleTree pada Senin (13/11/2023).

“Mereka juga sudah tahu tidak dilarang dalam sebuah regulasi. Mereka diam saja tak berkomentar soal itu.”

“Ya (aman dari sanksi),” kata Yunus Nusi melanjutkan.

Baca juga: Klasemen Peringkat 3 Terbaik Piala Dunia U17: Indonesia di Atas Brasil, Kans Garuda Lolos

Sejumlah penonton memang mengenakan atribut Palestina saat menyaksikan Piala Dunia U17 2023.

Salah satu suporter timnas U17 Indonesia, Saefudin, tampak mengenakan syal Palestina saat hendak menonton laga Garuda melawan Panama di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) pada Senin (13/11/2023).

Saefudin mengungkapkan bahwa dirinya sengaja memakai atribut Palestina guna menunjukkan dukungan kepada korban konflik di jalur Gaza.

“Ya, ini mengenai kemanusiaan ya. Selain sesama muslim kalau merasa menjadi sesama manusia di dunia, ya turut prihatin,” kata Saefudin, kepada Kompas.com.

Baca juga: Piala Dunia U17 2023: Indonesia Manfaatkan Kram Panama, Garuda Tanpa Noda

Sebelumnya, Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, mengaku telah berkoordinasi dengan FIFA agar bendera Palestina boleh berkibar di kompetisi yang berada di bawah naungan induk sepak bola dunia tersebut.

“FIFA menghargai kebebasan berekspresi. Apalagi pada perlindungan HAM dan kemanusiaan,” kata Erick Thohir, dikutip dari laman resmi PSSI.

“Ini terutama dalam konteks pengibaran bendera Palestina. Jadi, PSSI dalam hal ini menegaskan tidak ada pelarangan apalagi sanksi.”

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Kualifikasi Piala Dunia 2026: STY Punya Target Baru

Kualifikasi Piala Dunia 2026: STY Punya Target Baru

Timnas Indonesia
Alvin dan Avila Bahar Raih Podium di Malaysia

Alvin dan Avila Bahar Raih Podium di Malaysia

Liga Indonesia
Kiper Persib Kembali Tampil untuk Timnas Filipina, Akui Tangguhnya Indonesia

Kiper Persib Kembali Tampil untuk Timnas Filipina, Akui Tangguhnya Indonesia

Liga Indonesia
Ketika Shin Tae-yong Berbicara Bahasa Indonesia...

Ketika Shin Tae-yong Berbicara Bahasa Indonesia...

Timnas Indonesia
Debut Calvin Verdonk di Timnas Indonesia, Kesan Persembahan Kemenangan

Debut Calvin Verdonk di Timnas Indonesia, Kesan Persembahan Kemenangan

Timnas Indonesia
Bek Filipina Adrian Ugelvik Terkapar, PSSI Beri Perhatian

Bek Filipina Adrian Ugelvik Terkapar, PSSI Beri Perhatian

Timnas Indonesia
Alasan STY Kenapa Timnas Indonesia Pakai Jersey Putih Lawan Filipina

Alasan STY Kenapa Timnas Indonesia Pakai Jersey Putih Lawan Filipina

Timnas Indonesia
Pelatih Filipina Terpukau Atmosfer SUGBK, Pertama Kali Rasakan dalam 27 Tahun

Pelatih Filipina Terpukau Atmosfer SUGBK, Pertama Kali Rasakan dalam 27 Tahun

Timnas Indonesia
STY Kritik Rumput SUGBK: Jangan Dipakai Konser, Perbanyak Sepak Bola

STY Kritik Rumput SUGBK: Jangan Dipakai Konser, Perbanyak Sepak Bola

Timnas Indonesia
Alasan Man United Akhirnya Pertahankan Erik Ten Hag

Alasan Man United Akhirnya Pertahankan Erik Ten Hag

Liga Inggris
Update Kondisi Bek Filipina Adrian Ugelvik Usai Dibawa Ambulans

Update Kondisi Bek Filipina Adrian Ugelvik Usai Dibawa Ambulans

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia, Satu-satunya Negara Asia Tenggara di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia

Timnas Indonesia, Satu-satunya Negara Asia Tenggara di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia

Timnas Indonesia
Segala Hal Soal Timnas Indonesia di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia

Segala Hal Soal Timnas Indonesia di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia

Timnas Indonesia
Hasil Irak Vs Vietnam dan Klasemen Akhir Grup F

Hasil Irak Vs Vietnam dan Klasemen Akhir Grup F

Timnas Indonesia
Indonesia ke Putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia, STY Buka Kans Tambah Pemain Keturunan Baru

Indonesia ke Putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia, STY Buka Kans Tambah Pemain Keturunan Baru

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com