Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Braga Vs Real Madrid, Don Carlo Belum Pikirkan El Clasico

Kompas.com - 24/10/2023, 19:00 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Carlo Ancelotti belum memikirkan duel El Clasico melawan Barcelona. Fokus Don Carlo saat ini hanya tertuju pada laga Sporting Braga vs Real Madrid di Liga Champions.

Real Madrid akan bertandang ke Portugal untuk meladeni tuan rumah Sporting Braga pada matchday ketiga Grup C Liga Champions 2023-2024.

Laga Braga vs Real Madrid tersebut bakal dilangsungkan di Stadion Municipal de Braga pada Rabu (25/10/2023) pukul 02.00 WIB.

Baca juga: Jadwal Liga Champions: PSG Vs Milan, Man United Buru Poin Pertama

Pertandingan tandang Liga Champions menghadapi Braga dilakoni Real Madrid empat hari sebelum jumpa Barcelona di kompetisi domestik.

Akan tetapi, Carlo Ancelotti selaku pelatih Real Madrid menegaskan bahwa fokusnya saat ini tertuju pada laga kontra Braga.

Juru taktik berjulukan Don Carlo itu mengaku belum memikirkan partai El Clasico melawan Barcelona akhir pekan mendatang.

"Kami tidak pernah membicarakan pertandingan berikutnya di liga. Kami fokus dan berdedikasi pada pertandingan yang sedang kami jalani saat ini," ucap Ancelotti dikutip dari laman resmi klub.

Baca juga: Jadwal Siaran Langsung Liga Champions, Man United Vs Copenhagen

Real Madrid mengawali kiprah di Liga Champions musim ini dengan dua kemenangan atas Union Berlin (1-0) dan Napoli (3-2).

Dua hasil bagus itu membuat Los Blancos kini memimpin klasemen Grup C dengan nilai enam.

Sementara itu, Sporting Braga meraih hasil sekali menang dan sekali kalah dari dua laga yang sudah mereka jalani.

Usai kalah 1-2 dari Napoli pada matchday pertama, Braga lantas bangkit dan menang 3-2 atas Union Berlin pada laga kedua.

Adapun Braga yang mengoleksi nilai tiga saat ini menempati peringkat tiga klasemen Grup C.

Baca juga: Kapten Milan Usai Newcastle Libas PSG 4-1: Ini Salah Satu Grup Tersulit dalam Sejarah Liga Champions

Carlo Ancelotti menambahkan, partai tandang ke markas Sporting Braga menjadi kesempatan bagi Real Madrid untuk meneruskan tren positif di Liga Champions.

"Seperti yang saya katakan, ini adalah kesempatan besar untuk membawa tim ke jalur yang tepat dan kami harus memanfaatkannya sebaik mungkin," kata pelatih asal Italia tersebut.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Singapore Open 2024: Apriyani/Fadia Raih Satu Tiket Keberuntungan

Singapore Open 2024: Apriyani/Fadia Raih Satu Tiket Keberuntungan

Badminton
Munculnya Talenta dari Turnamen Sepak Bola Putri MilkLife Soccer Challenge

Munculnya Talenta dari Turnamen Sepak Bola Putri MilkLife Soccer Challenge

Liga Indonesia
Atlet Berkuda Indonesia Nusrtdinov Zayan Raih Medali Emas di Kejuaraan Malaysia

Atlet Berkuda Indonesia Nusrtdinov Zayan Raih Medali Emas di Kejuaraan Malaysia

Sports
Jelang Final Liga Champions Dortmund Vs Madrid, 5 Pemain Indonesia Akan Bertanding

Jelang Final Liga Champions Dortmund Vs Madrid, 5 Pemain Indonesia Akan Bertanding

Timnas Indonesia
Liverpool Siap Buka Toko Resmi di Indonesia

Liverpool Siap Buka Toko Resmi di Indonesia

Liga Inggris
Hansi Flick Jadi Pelatih Baru Barcelona, Filosofi Menyerang dan Penguasaan Bola

Hansi Flick Jadi Pelatih Baru Barcelona, Filosofi Menyerang dan Penguasaan Bola

Liga Spanyol
Arhan Usai Diganjar Kartu Merah Saat Debut di Suwon FC: Sedih, Saya Akan Menebusnya...

Arhan Usai Diganjar Kartu Merah Saat Debut di Suwon FC: Sedih, Saya Akan Menebusnya...

Liga Lain
5 Pemain Tambahan Bergabung dengan Timnas U20 di Italia

5 Pemain Tambahan Bergabung dengan Timnas U20 di Italia

Liga Indonesia
Desain Baru Sarung Tangan Resmi UFC, Beri Kenyamanan untuk Fighter

Desain Baru Sarung Tangan Resmi UFC, Beri Kenyamanan untuk Fighter

Sports
Ancelotti Ingin Pensiun di Madrid, Tekad Bawa Los Blancos Juara Liga Champions

Ancelotti Ingin Pensiun di Madrid, Tekad Bawa Los Blancos Juara Liga Champions

Liga Spanyol
Shin Tae-yong: Piala Asia Lebih Besar, Jangan Terkurung Piala AFF

Shin Tae-yong: Piala Asia Lebih Besar, Jangan Terkurung Piala AFF

Timnas Indonesia
Jadwal Singapore Open 2024: 8 Wakil Indonesia Berburu Tiket Perempat Final

Jadwal Singapore Open 2024: 8 Wakil Indonesia Berburu Tiket Perempat Final

Badminton
Hasil Final Conference League: Bekuk Fiorentina, Olympiakos Juara dan Cetak Sejarah

Hasil Final Conference League: Bekuk Fiorentina, Olympiakos Juara dan Cetak Sejarah

Liga Lain
Bayern Muenchen Resmi Tunjuk Vincent Kompany Jadi Pelatih Baru

Bayern Muenchen Resmi Tunjuk Vincent Kompany Jadi Pelatih Baru

Bundesliga
Borneo FC Vs Bali United, Huistra Ingin Tempat Ketiga, Penawar Kecewa

Borneo FC Vs Bali United, Huistra Ingin Tempat Ketiga, Penawar Kecewa

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com