Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Al Hilal Vs Navbahor: Neymar Debut di Liga Champions Asia, Gagal Menang

Kompas.com - 19/09/2023, 06:28 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Neymar tampil penuh pada laga Al Hilal vs Navbahor. Pada pertandingan debutnya di Liga Champions Asia, bintang asal Brasil itu gagal membantu timnya meraih kemenangan.

Al Hilal yang kini diperkuat Neymar menjamu klub asal Uzbekistan, Navbahor Namangan, pada matchday pertama Grup D Liga Champions Asia 2023-2024.

Laga Al-Hilal vs Navbahor tersebut digelar di Prince Faisal bin Fahd Stadium, Riyadh, pada Selasa (19/9/2023) dini hari WIB.

Baca juga: Gabung ke Al Hilal, Neymar Ambisi Ingin Buat Sejarah Baru di Arab Saudi

Melawan Navbahor, Al Hilal menurunkan empat bintang yang mereka boyong pada bursa transfer musim panas ini.

Keempat pemain bintang Al Hilal itu adalah Neymar, Malcom, Ruben Neves, dan Aleksandar Mitrovic.

Bagi Neymar, laga melawan Navbahor adalah pertandingan pertamanya di kompetisi Liga Champions AFC.

Sebelumnya, mantan pemain Paris Saint-Germain itu telah melakoni debut di Liga Arab Saudi saat Al Hilal melibas Al Riyadh 6-1 akhir pekan lalu.

Baca juga: Neymar Menuju Arab Saudi: Al Hilal Paling Boros, Sudah Habiskan Rp 2,9 Triliun!

Tampil dengan bintang-bintang anyarnya, Al Hilal justru tertinggal lebih dulu ketika Toma Tabatadze bisa mencetak gol bagi Navbahor pada menit ke-52.

Pada sisa waktu normal babak kedua, Neymar dkk tak mampu mencetak gol balasan.

Al Hilal lantas bisa selamat dari kekalahan setelah pemain belakang, Ali Al Bulayhi, menjebol gawang Navbahor pada menit akhir masa injury time, tepatnya menit ke-90+10.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com