Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kejuaraan AntarKampung, Upaya Merawat Indonesia Lewat Olahraga

Kompas.com - 10/08/2023, 07:30 WIB
Ahmad Zilky,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) menggelar kejuaraan AntarKampung.

Kejuaraan AntarKampung digulirkan guna merawat guyub rukun warga melalui olahraga.

Selain itu, kompetisi AntarKampung dilakukan untuk menumbuhkan peran industry olahraga dan kewirausahaan pemuda dalam membangun Indonesia.

Menpora Dito Ariotedjo mengatakan bahwa kejuaraan AntarKampung digelar untuk mempererat rasa kecintaan kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

“Melalui ajang ini sekaligus merawat persatuan dan kesatuan bangsa melalui olahraga,” ucap Dito dalam rilis yang diterima Kompas.com.

Baca juga: Menpora Minta Atlet di Peparpenas Tidak Cepat Puas

Menurut Dito Ariotedjo, kejuaraan AntarKampung masuk dalam agenda prioritas Kemenpora.

Terlebih lagi, Dito Ariotedjo mengatakan kejuaraan AntarKampung dapat meningkatkan perekonomian warga.

“Saya berharap, kegiatan ini bisa jadi ajang rekreasi warga sekaligus menggerakan ekonomi kampung,” ucap Dito.

“Warga jadi hobi olahraga, pedagang kaki lima bisa cari nafkah di area pertandingan,” tutur dia menambahkan.

“Budaya gotong royong antar warga tumbuh karena bareng-bareng bikin kejuaraan antar kampung,” jelasnya.

Baca juga: Menpora Dito: Lokasi Pembukaan Piala Dunia U17 Masih Tunggu Hasil FIFA

Dito Ariotedjo menekankan, kejuaraan AntarKampun diharapkan bisa meningkatkan bakat.

“Indonesia memiliki bakat yang mumpuni, namun bakat tidak hanya bisa dilakukan dengan keliling mencari, tetapi bisa kuat ditumbuhkan melalui kompetisi-kompetisi,” tutur dia.

“Melalui ajang ini insha Allah seorang pemain akan terbentuk karena kompetisi. Itu semua akan membentuk mental dan meningkatkan kualitas mereka,” tambahnya.

"Kejuaraan AntarKampung ini merupakan salah satu upaya mempersiapkan talenta-talenta agar terus berkembangnya potensi prestasi serta industri olahraga hingga ke pelosok-pelosok negeri," ucap Menpora Dito.

Dito menjelaskan bahwa Indonesia sejatinya mempunyai banyak bakat, sehingga kejuaraan AntarKampung bisa menjadi wadah untuk berkembang.

Baca juga: Peparpenas Sumatera Selatan 2023: Persiapan 100 Persen, Dibuka Langsung oleh Menpora

"Sektor olahraga adalah emas bagi bangsa Indonesia. Banyak generasi muda di Indonesia yang potensial, yang berusaha dengan keringat dan tenaganya untuk mengharumkan Merah Putih di kancah dunia,” tutur dia.

“Sehingga melalui Kejuaraan AntarKampung ini kita coba untuk membimbing para potensi muda melalui jalur yang tepat" tutup Menpora Dito.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Kabar Transfer: Antonio Conte ke Napoli, Mourinho Menuju Fenerbahce

Kabar Transfer: Antonio Conte ke Napoli, Mourinho Menuju Fenerbahce

Liga Lain
Tangis Ronaldo Pecah Usai Gagal Bawa Al Nassr Juara Piala Raja Arab Saudi

Tangis Ronaldo Pecah Usai Gagal Bawa Al Nassr Juara Piala Raja Arab Saudi

Liga Lain
Pengalaman Unik Fans Madrid ke Final Liga Champions, Naik 'Pesawat Barcelona'

Pengalaman Unik Fans Madrid ke Final Liga Champions, Naik "Pesawat Barcelona"

Liga Champions
Dortmund Vs Madrid: Ancelotti Butuh Keberuntungan di Wembley

Dortmund Vs Madrid: Ancelotti Butuh Keberuntungan di Wembley

Liga Champions
Regulasi Baru soal Kuota Pemain Asing Liga 1 Musim Depan

Regulasi Baru soal Kuota Pemain Asing Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Dortmund Vs Madrid di Final Liga Champions

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Dortmund Vs Madrid di Final Liga Champions

Liga Champions
Respons Bojan Hodak Jadi Pelatih Asing Pertama Bawa Persib Juara

Respons Bojan Hodak Jadi Pelatih Asing Pertama Bawa Persib Juara

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Dortmund Vs Madrid di Final Liga Champions

Jadwal Siaran Langsung Dortmund Vs Madrid di Final Liga Champions

Liga Champions
Al Hilal Vs Al Nassr, Al Zaeem Juara Piala Raja Usai Bekuk Ronaldo dkk

Al Hilal Vs Al Nassr, Al Zaeem Juara Piala Raja Usai Bekuk Ronaldo dkk

Liga Lain
Jadwal Singapore Open 2024, Fajar/Rian dan Gregoria Asa Indonesia di Semifinal

Jadwal Singapore Open 2024, Fajar/Rian dan Gregoria Asa Indonesia di Semifinal

Badminton
Ancelotti Pastikan Courtois Jadi Kiper Utama di Final Liga Champions

Ancelotti Pastikan Courtois Jadi Kiper Utama di Final Liga Champions

Liga Champions
Singapore Open 2024, Fajar/Rian Siapkan Strategi Terbaik Lawan Wakil Denmark

Singapore Open 2024, Fajar/Rian Siapkan Strategi Terbaik Lawan Wakil Denmark

Badminton
Kata-kata Pertama Bojan Hodak Setelah Bawa Persib Bandung Juara Liga 1

Kata-kata Pertama Bojan Hodak Setelah Bawa Persib Bandung Juara Liga 1

Liga Indonesia
Kisah Pelatih Sepak Bola di Pengujung Kompetisi

Kisah Pelatih Sepak Bola di Pengujung Kompetisi

Sports
Daftar Penghargaan Liga 1 2023-2024: Bojan Hodak Pelatih Terbaik, DDS Top Skor

Daftar Penghargaan Liga 1 2023-2024: Bojan Hodak Pelatih Terbaik, DDS Top Skor

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com