Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemain FC Dallas Dikritik Usai Cuci Jersey Penuh Keringat Messi: Saya Ingin Memakainya

Kompas.com - 09/08/2023, 12:30 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Pemain FC Dallas, Facundo Quignon, mendapat kritik karena mencuci jersey yang pernah dipakai Lionel Messi. Quignon berdalih, ia mencuci jersey bekas pakai Messi karena ingin memakainya suatu hari nanti.

Facundo Quignon mengaku mendapatkan jersey bintang Inter Miami, Lionel Messi, selepas laga babak 16 besar Piala Liga yang digelar di Toyota Stadium, Frisco, pada Senin (7/8/2023) pagi WIB.

Namun, Quignon menjadi sasaran kritik karena ia mencuci jersey pemberian Messi tersebut.

Quignon punya alasan sendiri mengapa ia memilih untuk mencuci jersey bekas pakai sang megabintang.

Baca juga: Usai Sebut Klub Belum Siap Sambut Messi, Kiper Inter Miami Diputus Kontrak

"Leo memberi saya salah satu kausnya. Ada banyak orang yang mengkritik saya karena saya mencuci lalu menyimpannya," kata Quignon kepada D Sports Radio, seperti dikutip TyC Sports.

"Banyak orang menentangnya dan lebih suka membuatnya tetap berkeringat," imbuh gelandang kelahiran Buenos Aires tersebut.

Quignon menjelaskan, ia mencuci jersey pemberian Messi karena ingin memakainya suatu hari nanti.

"Saya membayangkan bahwa saya akan membingkainya, tetapi saya juga ingin menggunakannya suatu hari nanti," ucap Quignon.

Baca juga: Sihir Messi di Inter Miami Ubah Persentase Keberhasilan Gol Freekick

Adapun Facundo Quignona adalah pencetak gol pertama FC Dallas saat melawan Inter Miami yang berakhir imbang 4-4 pada waktu normal.

Di lain sisi, Lionel Messi mencetak dua gol bagi Inter Miami. Gol kedua Messi tercipta pada menit ke-85 melalui tendangan bebas yang menyelamatkan timnya dari kekalahan.

Quignon mengungkapkan, perlu strategi khusus untuk bisa mendapatkan jersey Messi.

"Anda harus memiliki strategi untuk memenangkan baju Leo," kata Quignon.

Selain memberi jersey kepada Quignon, Messi diketahui juga bertukar kaus dengan Alan Velasco, pemain asal Argentina lain yang membela FC Dallas.

"Kami, sebagai orang Argentina, memiliki beberapa prioritas."

"Saya menyapa Leo dan pergi ke ruang ganti. Saya panas karena saya merasa kami bisa memenangkannya. Kami kurang pengalaman di babak 16 besar. Kami tahu semua yang dimaksud Messi, tetapi kenyataannya kami ingin melanjutkan di turnamen," tutur Quignon.

Baca juga: Messi Jadikan Tendangan Bebas seperti Penalti, Lawan Hanya Bisa Berdoa

Setelah imbang pada waktu normal, pemenang laga FC Dallas vs Inter Miami harus ditentukan lewat adu penalti.

Inter Miami akhirnya bisa menaklukkan FC Dallas dengan skor 5-3 melalui babak adu penalti.

Kemenangan itu membawa Lionel Messi melaju ke perempat final Piala Liga 2023.

Selanjutnya, Inter Miami akan melawan Charlotte FC pada laga perempat final di DRV PNK Stadium, Sabtu (12/8/2023) mendatang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ancelotti Pastikan Courtois Jadi Kiper Utama di Final Liga Champions

Ancelotti Pastikan Courtois Jadi Kiper Utama di Final Liga Champions

Liga Champions
Singapore Open 2024, Fajar/Rian Siapkan Strategi Terbaik Lawan Wakil Denmark

Singapore Open 2024, Fajar/Rian Siapkan Strategi Terbaik Lawan Wakil Denmark

Badminton
Kata-kata Pertama Bojan Hodak Setelah Bawa Persib Bandung Juara Liga 1

Kata-kata Pertama Bojan Hodak Setelah Bawa Persib Bandung Juara Liga 1

Liga Indonesia
Kisah Pelatih Sepak Bola di Pengujung Kompetisi

Kisah Pelatih Sepak Bola di Pengujung Kompetisi

Sports
Daftar Penghargaan Liga 1 2023-2024: Bojan Hodak Pelatih Terbaik, DDS Top Skor

Daftar Penghargaan Liga 1 2023-2024: Bojan Hodak Pelatih Terbaik, DDS Top Skor

Liga Indonesia
Bojan Hodak Pelatih Asing Pertama yang Membawa Persib Bandung Juara

Bojan Hodak Pelatih Asing Pertama yang Membawa Persib Bandung Juara

Liga Indonesia
Daftar Juara Liga Indonesia, Persib Bandung Juara Tiga Era

Daftar Juara Liga Indonesia, Persib Bandung Juara Tiga Era

Liga Indonesia
Rekap Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian dan Gregoria ke Semifinal, Apri/Siti Tersingkir

Rekap Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian dan Gregoria ke Semifinal, Apri/Siti Tersingkir

Badminton
Hasil Madura United Vs Persib 1-3 (agg. 1-6), Maung Bandung Juara Liga 1 2023-2024

Hasil Madura United Vs Persib 1-3 (agg. 1-6), Maung Bandung Juara Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Babak Pertama Madura United Vs Persib: Kedua Kubu Saling Serang, Masih 0-0

Babak Pertama Madura United Vs Persib: Kedua Kubu Saling Serang, Masih 0-0

Liga Indonesia
Lucas Paqueta Aman Bermain di Copa America di Tengah Dakwaan FA

Lucas Paqueta Aman Bermain di Copa America di Tengah Dakwaan FA

Internasional
Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian ke Semifinal, Menang dalam 32 Menit

Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian ke Semifinal, Menang dalam 32 Menit

Badminton
Hasil FP1 MotoGP Italia 2024: Vinales Tercepat, Ditempel Quartararo

Hasil FP1 MotoGP Italia 2024: Vinales Tercepat, Ditempel Quartararo

Motogp
Hasil Singapore Open 2024: Berjuang 74 Menit, Gregoria Pastikan Tiket Semifinal

Hasil Singapore Open 2024: Berjuang 74 Menit, Gregoria Pastikan Tiket Semifinal

Badminton
Link Live Streaming Madura United Vs Persib Bandung, Kickoff 19.00 WIB

Link Live Streaming Madura United Vs Persib Bandung, Kickoff 19.00 WIB

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com