Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Timnas Indonesia Vs Palestina, Arhan dan 2 Pemain Persija Sudah Gabung

Kompas.com - 12/06/2023, 22:00 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

Sumber Antara

KOMPAS.com - Pratama Arhan dan dua pemain Persija Jakarta sudah bergabung dengan skuad timnas Indonesia menjelang pertandingan melawan Palestina.

Timnas Indonesia besutan Shin Tae-yong akan melakoni pertandingan uji coba melawan Palestina pada rangkaian FIFA Matchday, Juni ini.

Laga timnas Indonesia vs Palestina tersebut bakal digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, pada Rabu (14/6/2023) malam WIB.

Baca juga: FIFA Matchday Indonesia Vs Palestina-Argentina: Misi Pribadi Dendy

Sebelum menjajal kekuatan Palestina, skuad Garuda telah melakoni pemusatan latihan di Surabaya sejak Senin (5/6/2023).

Kini, menjelang pertandingan menghadapi Palestina, komposisi pemain timnas Indonesia semakin lengkap.

Dilansir dari Antara, Pratama Arhan dan dua pemain Persija Jakarta yakni Rizky Ridho Ramadhani dan Witan Sulaeman telah bergabung dengan skuad Shin Tae-yong.

Arhan bergabung dengan timnas Indonesia setelah tampil bersama Tokyo Verdy. Sementara itu, Rizky Ridho dan Witan menyusul usai merampungkan tes fisik dengan Persija.

Baca juga: Pratama Arhan: Tampil 90 Menit, Lemparan Maut, Pemain Terbaik Laga

Ketiga pemain itu pun sudah muncul saat skuad Garuda melakoni meet and greet di Balai Kota Surabaya, Minggu (11/6/2023) malam WIB.

"Kami telah memperkenalkan kepada publik satu per satu para pemain Garuda Indonesia beserta pelatih dan ofisial, mulai kapten tim Fachruddin Aryanto hingga wonderkid asli Surabaya, Marselino Ferdinan," kata manajer timnas Indonesia, Kombes Pol Sumardji.

Sebelumnya, dari 26 pemain yang dipanggil Shin Tae-yong, ada enam pemain yang belum hadir yakni Asnawi Mangkualam, Jordi Amat, Shayne Pattynama, Reza Arya Pratama, Yacob Sayuri, dan Yance Sayuri.

Keenam pemain tersebut dikabarkan bakal bergabung dengan skuad timnas Indonesia pada hari ini.

Baca juga: Indonesia Vs Palestina, Mohammed Rashid: Saya seperti di Rumah Sendiri

Adapun pertandingan melawan Palestina merupakan laga perdana skuad Garuda pada FIFA Matchday Juni 2023.

Setelah menghadapi Palestina di Surabaya, selanjutnya anak asuh Shin Tae-yong akan menjajal kekuatan sang juara dunia Argentina di Jakarta.

Laga timnas Indonesia vs Argentina tersebut akan dilangsungkan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, pada Senin (19/6/2023).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Open 2024, Ajang Strategis Jelang Olimpiade Paris 2024

Indonesia Open 2024, Ajang Strategis Jelang Olimpiade Paris 2024

Badminton
Persib Juara, Siasat Redam Francisco Rivera Pemain Terbaik Liga 1 2023-2024

Persib Juara, Siasat Redam Francisco Rivera Pemain Terbaik Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Jay Idzes Rayakan Promosi ke Serie A dengan Bendera Indonesia

Jay Idzes Rayakan Promosi ke Serie A dengan Bendera Indonesia

Internasional
Jadwal dan Daftar Wakil Indonesia di Indonesia Open 2024

Jadwal dan Daftar Wakil Indonesia di Indonesia Open 2024

Badminton
Persib Juara Liga 1, Rahasia Bojan Hodak Benahi Maung Bandung

Persib Juara Liga 1, Rahasia Bojan Hodak Benahi Maung Bandung

Liga Indonesia
Kata Pelatih Tanzania jika Timnas Indonesia Ingin Kalahkan Irak

Kata Pelatih Tanzania jika Timnas Indonesia Ingin Kalahkan Irak

Timnas Indonesia
AVC Challenge Cup: Indonesia Kalah dari Korsel, Grogi dan Tegang

AVC Challenge Cup: Indonesia Kalah dari Korsel, Grogi dan Tegang

Sports
Jelang Indonesia Vs Irak, Marselino Banyak Belajar dari Piala Asia U23

Jelang Indonesia Vs Irak, Marselino Banyak Belajar dari Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Daftar Tim Promosi Serie A: Warna Indonesia dalam Jay Idzes dan Como 1907

Daftar Tim Promosi Serie A: Warna Indonesia dalam Jay Idzes dan Como 1907

Liga Italia
Satu Dekade di Indonesia, NBA Berkomitmen Kembangkan Talenta Muda

Satu Dekade di Indonesia, NBA Berkomitmen Kembangkan Talenta Muda

Sports
Persib Juara Liga 1 2024 Jadi Kado Spesial Ulang Tahun Umuh Muchtar

Persib Juara Liga 1 2024 Jadi Kado Spesial Ulang Tahun Umuh Muchtar

Liga Indonesia
Inggris Vs Bosnia-Herzegovina: Pemanasan Euro, Southgate Ingin Kombinasi Pemain

Inggris Vs Bosnia-Herzegovina: Pemanasan Euro, Southgate Ingin Kombinasi Pemain

Internasional
Rachmat Irianto Juara di Persib: Luruhkan Stigma Negatif, Tanpa Bayang-bayang Ayah

Rachmat Irianto Juara di Persib: Luruhkan Stigma Negatif, Tanpa Bayang-bayang Ayah

Liga Indonesia
Biang Kekalahan Fajar/Rian di Final Singapore Open 2024

Biang Kekalahan Fajar/Rian di Final Singapore Open 2024

Badminton
Kalah dari Selangor FC, Persija Runner-up Pramusim Premium Sports

Kalah dari Selangor FC, Persija Runner-up Pramusim Premium Sports

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com