Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Start Friendship Run Jakarta, Ribuan Pelari Memulai Langkah di Lapangan Banteng

Kompas.com - 21/05/2023, 08:10 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Ribuan peserta Bank Jateng Friendship Run Jakarta telah memulai langkah dari garis start yang terletak Lapangan Banteng, Jakarta. 

Adapun Friendship Run merupakan agenda yang digelar dalam rangka menyambut Borobudur Marathon 2023. 

Rencananya, Friendship Run akan dihelat di 10 Kota Besar di Indonesia dengan Jakarta ditunjuk sebagai kota pertama yang menjadi tuan rumah ajang fun run tersebut. 

Friendship Run Jakarta yang berlangsung di Lapangan Banteng pun telah dimulai pada Minggu (21/5/2023) pagi WIB. 

Baca juga: Borobudur Marathon Menyapa, Suarakan Semangat Persatuan

Start Friendship Rup Jakarta di Lapangan Banteng, Jakarta, pada Minggu (21/5/2023) pagi WIB.KOMPAS.com/Benediktus Agya Pradipta Start Friendship Rup Jakarta di Lapangan Banteng, Jakarta, pada Minggu (21/5/2023) pagi WIB.

Sebanyak ribuan peserta juga telah memulai langkahnya untuk mengarungi rute sepanjang 5 kilometer. 

Rute yang dimaksud melewati beberapa jalan di Kota Jakarta, di antaranya Jalan Taman Pejambon, Jalan Merdeka Timur, Jalan Merdeka Selatan, Stasiun Gambir, Jalan Perwira, dan kembali ke Taman Lapangan Banteng. 

Berdasarkan pantauan Kompas.com, start Friendship Run Jakarta dibuka oleh Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, sekitar pukul 06.08 WIB.  

Ganjar Pranowo pun ikut berlari dan memulai langkahnya pada gelombang dua start.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com