KOMPAS.com - Pola serangan yang dilakukan oleh seorang pemain menyerang dengan cara melakukan dribble bola sambil menerobos pertahanan lawan dilanjutkan dengan gerakan menembak ke ring pada permainan bola basket disebut pola drive atau driving.
Istilah drive berasal dari bahasa Inggris yang berarti mendorong atau mengendarai.
Akan tetapi, dalam konteks bola basket drive adalah sebuah aksi melakukan dribble secara cepat (berlari) dan menerobos pertahanan lawan untuk melakukan tembakan dan mencetak skor.
Untuk melakukan drive, pebasket membutuhkan skill dribble yang baik, gerakan yang lincah, gesit, dan kecepatan tinggi.
Baca juga: Skor Tertinggi dalam Tembakan Bola Basket
Hal itu agar bola tidak mudah dicuri (steal) dan pemain tersebut tak gampang jatuh.
Poin yang didapat dari pola penyerangan drive driving seringkali mendapat dua poin.
Dikutip dari USAB (Unite State of America Basketball) ada tiga tahap untuk melakukan drive dalam bola basket, yakni sebagai berikut:
Langkah pertama adalah upaya berlari dan menerobos ke area pertahanan lawan. Pastikan pemain memiliki kecepatan dalam berlari.
Sebelum pemain lawan menyadari Anda melakukan drive dan mencuri bola, Anda harus bergerak cepat lebih dulu.
Baca juga: Cara Memulai Permainan Bola Basket
Menggocek dalam bola basket bermakna ke arah mengganti jalur atau berkelok.
Pastikan dribble tetap memakai satu tangan, jangan sampai menggunakan dua tangan karena nantinya akan dianggap traveling atau walking.
Tembakan atau shooting dalam pola penyerangan drive driving sangat penting. Tujuan utama melakukan drive adalah mencetak poin lewat shooting.
Teknik tembakan bisa dengan melangkah sebanyak dua langkah sebelum menembak bola ke arah ring basket atau lay-up shoot.
Baca juga: Tujuan Permainan Bola Basket
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.