Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Spain Masters 2023: Praveen/Melati ke Perempat Final, Jumpa Rehan/Lisa

Kompas.com - 30/03/2023, 16:31 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti berhasil melaju ke perempat final Spain Masters 2023. Di perempat final, mereka akan melawan Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati.

Ganda campuran Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti menjadi salah satu wakil Indonesia yang berlaga pada babak kedua atau 16 besar Madrid Spain Masters 2023.

Pada babak 16 besar turnamen bulu tangkis kategori BWF World Tour Super 300 tersebut, Praveen/Melati melawan pasangan Kanada, Ty Alexander Lindeman/Josephine Wu.

Laga Praveen/Melati vs Ty Alexander Lindeman/Josephine Wu tersebut dilangsungkan di Lapangan 3 Centro Deportivo Municipal Gallur, Madrid, Spanyol, pada Kamis (30/3/2023) sore WIB.

Baca juga: Spain Masters 2023, Asa Putri KW dan Pramudya/Yeremia Pertahankan Gelar

Praveen/Melati yang saat ini menempati ranking 47 dunia mendapat perlawanan Lindeman/Wu pada awal gim pertama.

Bahkan, Lindeman/Wu sempat unggul 6-4 lalu 7-5 atas Praveen/Melati.

Saat tertinggal, Praveen/Melati tak kunjung bisa menemukan ritme permainan yang tepat. Alhasil, Lindeman/Wu bisa menjaga keunggulan 11-8 saat interval.

Selepas interval, Praveen/Melati sempat tertinggal 12-16. Namun, mereka bisa bangkit mengejar poin lalu comeback merebut gim pertama dengan skor 22-20.

Praveen/Melati memgawali gim kedua secara solid. Mereka pun bisa melesat meninggalkan Lindeman/Wu 6-3.

Akan tetapi, setelah itu Praveen/Melati justru beberapa kali membuat kesalahan. Lindeman/Wu lantas balik unggul 8-7.

Di tengah tekanan lawan, Praveen/Melati bisa kembali unggul 11-10 saat interval.

Baca juga: Jadwal Spain Masters 2023, 12 Wakil Indonesia Beraksi di 16 Besar

Setelah interval, laga Praveen/Melati vs Lindeman/Wu berjalan sengit. Skor imbang dari 15-15 hingga 18-18 pun sempat terjadi.

Praveen/Melati berada di atas angin ketika bisa mencetak dua poin beruntun. Tak membuat kesalahan, Praveen/Melati akhirnya bisa menuntaskan gim kedua dengan kemenangan 21-18 atas Ty Alexander Lindeman/Josephine Wu.

Praveen/Melati membutuhkan waktu 29 menit untuk membukukan kemenangan dua gim langsung dengan skor 22-20 dan 21-18.

Hasil Spain Masters tersebut mengantar Praveen/Melati melaju ke perempat final.

Di perempat final, Praveen/Melati akan melawan sesama ganda campuran Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto/ Lisa Ayu Kusumawati.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada 'Peran' Suporter

Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada "Peran" Suporter

Timnas Indonesia
Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan 'Terbang' demi Timnas Indonesia

Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan "Terbang" demi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Liga Inggris
Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Timnas Indonesia
BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

Sports
Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Liga Inggris
Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Badminton
Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Liga Inggris
Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Timnas Indonesia
Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Internasional
Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com