KOMPAS.com - Ban kapten timnas Indonesia kembali berpindah tangan. Tanggung jawab sebelumnya berada di lengan Fachruddin Aryanto.
Jika Fachruddin Aryanto tidak bermain, ban kapten Garuda bakal diemban oleh Asnawi Mangkualam.
Namun, Asnawi maupun Fachruddin tidak bermain sejak menit pertama dalam laga Indonesia vs Burundi di Stadion Patriot Candrabhaga, Selasa (28/3/2023) malam WIB.
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, kemudian menunjuk sosok Dendy Sulistyawan sebagai kapten tim pada laga FIFA Matchday tersebut.
Baca juga: Shin Tae-yong Bahas Piala Dunia U20 2023, Tak Mau Kerja 3 Tahun Sia-sia
Kemudian ban kapten berpindah ke lengan Asnawi Mangkualam pada pertengahan laga Indonesia vs Burundi.
Lebih tepatnya ketika Asnawi masuk sebagai pemain pengganti Pratama Arhan pada menit ke-59.
"Memang sebelumnya Fachruddin yang memimpin tim dengan baik, tetapi dia tidak dapat bermain, akhirnya saya tunjuk Dendy," kata Shin Tae-yong usai laga.
"Saya berharap dia semakin baik dengan menggunakan ban kapten," harap dia.
Baca juga: Indonesia Vs Burundi, Jordi Amat dan Gol Penyelamat untuk Sang Buah Hati
"Jujur, tidak ada arti besar soal siapa yang jadi kapten," ujar dia melanjutkan.
Selama tiga tahun Shin Tae-yong menjabat pelatih timnas Indonesia, sepak bola Tanah Air, khususnya timnas, cukup berkembang.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.