Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

ONE Fight Night 8, Danial Williams Gantikan Rodtang Lawan Superlek

Kompas.com - 23/03/2023, 13:30 WIB
Farahdilla Puspa,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Danial Williams maju melawan Superlek kiatmoo9 untuk menggantikan Rodtang Jitmuangnon yang mengalami cedera menjelang laga ONE Fight Night 8. 

Superlek dijadwalkan melawan Rodtang Jitmuangnon untuk mempertahankan gelarnya di divisi Flyweight Kickboxing di Singapore Indoor Stadium, Sabtu (25/3/2023). 

Akan tetapi, Rodtang terpaksa mundur karena mengalami cedera dan digantikan oleh Danial Williams yang semula akan menantang Rui Botelho di ajang sama.

Ia menerima panggilan untuk menggantikan Rodtang pada menit terakhir. Namun, pergantian ini tak akan mengurangi keseruan duel. 

Baca juga: Hasil ONE Fight Night 7, Rekor Eko Roni Runtuh di Hadapan Petarung Papan Atas

Sebeb, Danial Williams merupakan petarung yang menempati peringkat lima teratas di divisi ONE Strawweight Muay Thai dan MMA. 

Menyandang titel Juara Dunia WMC Muay Thai, atlet berjuluk Mini T itu juga sukses menyudutkan Rodtang dalam debutnya pada tahun 2021. 

Walau Rodtang menang via keputusan bulat (unanimous decision), tapi laga berjalan keras sepanjang ronde.

Bahkan, aksi keduanya menyandang predikat sebagai laga terbaik tahun 2021 versi ONE Championship.

Baca juga: Petarung MMA Iuri Lapicus Meninggal Usai Kecelakaan, ONE Championship Berduka

Dengan modal itu, Williams pun berjanji untuk menampilkan aksi yang tak kalah keras seperti saat melawan Rodtang.

Apalagi, sang striker Australia juga banyak mengandalkan kombinasi tinju seperti juara dunia ONE Flyweight Muay Thai tersebut.

Sementara itu, meski Danial Williams menggantikn Rodtang untuk melawan Superlek Kiatmoo9, Rui Botelho jtetap tampil di ONE Fight Night 8.

Petarung asal Portugal itu mendapat lawan baru, seorang striker Muay Thai keras dari Rusia bernama Aslanbek Zikreev.

Zikreev telah menjalani dua laga kontra dua bintang elite Tiongkok di ONE, Wang Junguang dan Zhang Peimian. Ia meraih satu kemenangan dan satu kekalahan. 

Ia pun akan sangat berambisi untuk meraih kemenangan kedua di ONE Super Series usai kalah dari penantang sabuk emas ONE Strawweight Kickboxing tahun lalu.

ONE Fight Night 8 dapat disaksikan live lewat Youtube dan Facebook ONE Championship pada Sabtu (25/3/2023) mulai pukul 06.00 WIB.

Daftar Laga ONE Fight Night 8

  • Superlek Kiatmoo9 vs Danial Williams (Kejuaraan Dunia ONE Flyweight Kickboxing) 
  • Allycia Hellen Rodrigues vs Janet Todd (Kejuaraan Dunia Unifikasi ONE Women's Atomweight Muay Thai) 
  • Ham Seo Hee vs Itsuki Hirata (MMA - Atomweight) 
  • Oh Ho Taek vs Akbar Abdullaev (MMA - Featherweight) 
  • Zhang Peimian vs Torepchi Dongak (Kickboxing - Strawweight) 
  • Aslabek Zikreev vs Rui Botelho (Muay Thai - Strawweight) 
  • Alex Silva vs Keito Yamakita (MMA - Strawweight) 
  • Niclas Larsen vs Eddie Abasolo (Muay Thai - Featherweight) 
  • Ekaterina Vandaryeva vs Iman Barlow (Muay Thai - Strawweight) 
  • Bianca Basilio vs Tammi Musumeci (Submission Grappling - Strawweight)
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Xabi Alonso Ucap 'Roma, Roma, Roma', De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Xabi Alonso Ucap "Roma, Roma, Roma", De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Liga Lain
Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia
Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung 'Disidang' Ultras di Olimpico

Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung "Disidang" Ultras di Olimpico

Liga Lain
Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Liga Indonesia
5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com