Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mesut Oezil Pensiun: Punya Rekor Assist, Hanya Kalah dari Messi

Kompas.com - 23/03/2023, 03:40 WIB
Ahmad Zilky,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Eks pemain Real Madrid, Mesut Oezil, telah memutuskan pensiun. Ia masih mengantongi rekor apik di pentas sepak bola.

Menurut Opta, Mesut Oezil sudah mengemas 122 assist dari lima liga top Eropa selama 10 musim yang membentang dari 2008-2009 hingga 2017-2018.

Catatan Mesut Oezil hanya kalah dari Lionel Messi yang sudah membukukan 133 assist pada periode tersebut.

Adapun Mesut Oezil mengumumkan pensiun di Instagram pribadinya pada Rabu (22/3/2023) malam WIB.

Mesut Oezil pensiun setelah sempat bermain di klub-klub besar seperti Arsenal, Real Madrid, Weder Bremen, Schalke, Fenerbache, dan Baseksehir.

Baca juga: Resmi, Mesut Oezil Putuskan Pensiun dari Sepak Bola

“Halo semuanya, setelah pertimbangan matang, saya mengumumkan pengunduran diri saya sebagai pesepak bola profesional,” ujar Oezil dikutip dari Daily Mail.

“Saya sudah menjadi pesepak bola profesional selama hampir 17 tahun. Saya berterima kasih atas kesempatan itu,” tambah dia.

“Namun, setelah menderita cedera dalam beberapa minggu dan bulan terakhir, semakin jelas bahwa sudah waktunya untuk meninggalkan panggung sepak bola,” ujarnya.

Dalam kesempatan tersebut, Oezil mengucapkan terima kasih atas pihak-pihak yang telah memberikan kesempatan kepadanya untuk berkarier di sepak bola profesional.

Baca juga: Martin Odegaard: Kapten Arsenal Reinkarnasi Oezil dan Mozart

“Ini merupakan perjalanan menakjubkan yang penuh dengan momen dan emosi tak terlupakan,” ungkap dia.

“Saya ingin berterima kasih kepada mantan klub saya, Schalke, Werder Bremen, Real Madrid, Arsenal, Fenerbache, Baseksehir,” tuturnya.

“Dan para pelatih yang sudah mendukung saya serta rekan satu tim yang telah menjadi teman saya,” kata dia.

Eks pemain timnas Jerman itu juga mengapresiasi para fan serta keluarga yang telah mendukungnya dalam proses menjalani karier sebagai pesepak bola.

“Terima kasih kepada anggota keluarga dan teman terdekat saya. Mereka sudah menjadi bagian dari perjalanan karier saya,” ucapnya.

Baca juga: Mesut Oezil Bingung soal RANS Cilegon FC, Sebut Bali United

“Dan telah memberikan saya begitu banyak cinta dan dukungan dalam kondisi baik atau buruk,” ungkap dia.

“Terima kasih kepada semua penggemar yang telah menunjukkan banyak cinta tanpa peduli keadaan atau klub mana yang saya bela,” tutur dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Como 1907 Beri Jaminan Bagi Ali Jasim untuk Didaftarkan ke Tim Utama

Como 1907 Beri Jaminan Bagi Ali Jasim untuk Didaftarkan ke Tim Utama

Internasional
Mills Tak Masalah PSSI Daftarkan Hak Logo Garuda Buatan Mereka, Semua Milik Masyarakat

Mills Tak Masalah PSSI Daftarkan Hak Logo Garuda Buatan Mereka, Semua Milik Masyarakat

Timnas Indonesia
Daftar Top Skor Piala Eropa 2024, Panggung Calon Penerus Messi

Daftar Top Skor Piala Eropa 2024, Panggung Calon Penerus Messi

Internasional
Hasil Euro 2024: Jerman Lolos 16 Besar, Kroasia Tertahan

Hasil Euro 2024: Jerman Lolos 16 Besar, Kroasia Tertahan

Internasional
Rahasia Duet Brilian Guendogan dan Kroos di Timnas Jerman

Rahasia Duet Brilian Guendogan dan Kroos di Timnas Jerman

Internasional
Pemilik Erspo Daftarkan Logo Garuda Secara Pribadi Tak Masalah, Bentuk Perlindungan

Pemilik Erspo Daftarkan Logo Garuda Secara Pribadi Tak Masalah, Bentuk Perlindungan

Timnas Indonesia
Hasil Skotlandia Vs Swiss 1-1, Tinta Emas Gol Roket Shaqiri

Hasil Skotlandia Vs Swiss 1-1, Tinta Emas Gol Roket Shaqiri

Internasional
Jamal Musiala Bintang Jerman, Nagelsmann Jaga dari Tekanan

Jamal Musiala Bintang Jerman, Nagelsmann Jaga dari Tekanan

Internasional
Toni Kroos Menggila di Euro 2024, Akurasi Operan Bak Laser

Toni Kroos Menggila di Euro 2024, Akurasi Operan Bak Laser

Internasional
Hasil Jerman vs Hongaria 2-0: Musiala dan Guendogan Pastikan Panzer Lolos 16 Besar

Hasil Jerman vs Hongaria 2-0: Musiala dan Guendogan Pastikan Panzer Lolos 16 Besar

Internasional
Euro 2024, Saat Albania Tahan Kroasia Berkat Bantuan “Super Mario”…

Euro 2024, Saat Albania Tahan Kroasia Berkat Bantuan “Super Mario”…

Internasional
Kondisi Hidung Mbappe Terus Dipantau, Testimoni Pemain yang Pakai Topeng Muka

Kondisi Hidung Mbappe Terus Dipantau, Testimoni Pemain yang Pakai Topeng Muka

Internasional
Hasil Kroasia Vs Albania 2-2: Drama Gol Injury Time, Modric dkk Tertahan

Hasil Kroasia Vs Albania 2-2: Drama Gol Injury Time, Modric dkk Tertahan

Internasional
Link Live Streaming Jerman Vs Hongaria, Kickoff Pukul 23.00 WIB

Link Live Streaming Jerman Vs Hongaria, Kickoff Pukul 23.00 WIB

Internasional
'Ramuan Rahasia' Jus Acar ala Timnas Inggris di Piala Eropa

"Ramuan Rahasia" Jus Acar ala Timnas Inggris di Piala Eropa

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com