Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Swiss Open 2023: Praveen/Melati Diadang Unggulan 6 Asal Malaysia

Kompas.com - 22/03/2023, 23:23 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Kiprah Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti di Swiss Open 2023 terhenti di babak awal. Mereka diadang unggulan 6 asal Malaysia.

Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti bersua ganda campuran Malaysia, Goh Soon Huat/Shevon Jemie Lai, pada babak pertama atau 32 besar Swiss Open 2023.

Laga Praveen/Melati vs Goh Soon Huat/Shevon Jemie Lai tersebut dilangsungkan di Lapangan 2 St Jakobshalle, Basel, pada Rabu (22/3/2023) malam WIB.

Pertandingan di babak pertama Swiss Open 2023 kali ini menjadi pertemuan keempat Praveen/Melati dengan Goh/Shevon.

Dari tiga pertemuan sebelumnya, Praveen/Melati yang kini menempati peringkat 47 dunia selalu bisa meraih kemenangan.

Baca juga: Swiss Open 2023: Rekor Chico Vs Axelsen, Kesempatan Revans atas Sang Nomor 1

Melawan Goh/Shevon yang menjadi unggulan enam sektor ganda campuran Swiss Open 2023, Praveen/Melati mengawali laga secara baik.

Diwarnai empat poin beruntun yang mereka cetak, Praveen/Melati bisa unggul 11-7 saat interval gim pertama.

Tak banyak mendapat kesulitan, Praveen/Melati menuntaskan gim pertama dengan kemenangan 21-13 atas Goh/Shevon.

Usai kehilangan gim pertama, Goh/Shevon coba mengawali gim kedua secara lebih agresif. Pasangan Malaysia ini bisa unggul 4-3 atas Praveen/Melati.

Di tengah kejaran Praveen/Melati, Goh/Shevon bisa menjaga keunggulan 11-8 saat interval gim kedua.

Selepas interval, Praveen/Melati terlihat belum bisa menemukan ritme seperti di awal laga. Alhasil, Goh/Shevon terus melaju dan merebut gim kedua dengan skor 21-15.

Baca juga: Hasil Swiss Open 2023: Kena Tikung di Gim Pertama, Vito Kalah Straight Game

Pada gim ketiga alias gim penentuan, laga Praveen/Melati vs Goh/Shevon berjalan sengit. Praveen/Melati sempat tertinggal 3-4, lalu bisa menyamakan skor dan berbalik unggul 5-4.

Akan tetapi, Goh/Shevon kembali bisa unggul lalu memimpin 11-8 atas Praveen/Melati saat interval gim ketiga.

Goh/Shevon berada di atas angin ketika bisa unggul 16-11. Praveen/Melati tak menyerah, lalu bisa mengejar 16-16.

Goh/Shevon punya kesempatan besar memenangi laga saat unggul 20-18. Namun, Praveen/Melati bisa mencetak dua poin beruntun untuk menyamakan skor 20-20.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Sejarah untuk Indonesia!

Daftar Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Sejarah untuk Indonesia!

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Korea Selatan: Menangi Adu Penalti, Garuda ke Semifinal!

Hasil Indonesia Vs Korea Selatan: Menangi Adu Penalti, Garuda ke Semifinal!

Timnas Indonesia
Hasil Brighton Vs Man City: Gol Langka De Bruyne, Citizens Geser Liverpool

Hasil Brighton Vs Man City: Gol Langka De Bruyne, Citizens Geser Liverpool

Liga Inggris
FT Indonesia vs Korea Selatan 2-2: Unggul Jumlah Pemain, Garuda Muda Kecolongan

FT Indonesia vs Korea Selatan 2-2: Unggul Jumlah Pemain, Garuda Muda Kecolongan

Timnas Indonesia
Unggul Jumlah Pemain, Timnas U23 Indonesia Malah Kebobolan

Unggul Jumlah Pemain, Timnas U23 Indonesia Malah Kebobolan

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Masih Unggul, Korsel Harus Tampil 10 Pemain

Timnas U23 Indonesia Masih Unggul, Korsel Harus Tampil 10 Pemain

Timnas Indonesia
Alasan Rafael Struick Bakal Absen di Laga Semifinal Piala Asia U23

Alasan Rafael Struick Bakal Absen di Laga Semifinal Piala Asia U23

Timnas Indonesia
HT Indonesia vs Korea Selatan 2-1: Dwigol Struick Bawa Garuda Muda Unggul

HT Indonesia vs Korea Selatan 2-1: Dwigol Struick Bawa Garuda Muda Unggul

Timnas Indonesia
Komang Teguh Cetak Gol Bunuh Diri, Rafael Cetak 2 Gol

Komang Teguh Cetak Gol Bunuh Diri, Rafael Cetak 2 Gol

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com