Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Raphinha Berpotensi Dilepas Barca, Chelsea Siap Menampung

Kompas.com - 14/03/2023, 10:30 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

Sumber Metro

KOMPAS.com - Raphinha berpotensi dilepas Barcelona pada bursa transfer musim panas mendatang. Chelsea yang juga sempat mengincar sang pemain disebut siap menampung.

Barcelona mengalahkan Chelsea dalam perburuan Raphinha pada bursa transfer musim panas tahun lalu.

Kubu Barca akhirnya mendapatkan jasa Raphinha setelah menebusnya dengan harga 58 juta euro atau sekitar Rp 955,4 miliar dari Leeds United.

Baca juga: Barcelona Vs Man United, Raphinha Minta Maaf Telah Lepas Emosi

Awal kedatangan Raphinha di Barcelona tak berjalan baik. Namun, belakangan ia mulai mendapat tempat dalam komposisi Xavi Hernandez.

Cedera yang dialami Ousmane Dembele membuat Xavi kini memberi kepercayaan lebih kepada winger asal Brasil tersebut.

Pada laga terakhir kontra Athletic Bilbao, Senin (13/3/2023), pemilik nama lengkap Raphael Dias Belloli itu tampil sebagai starter dan mencetak gol tunggal kemenangan Barca.

Sebelumnya, pada laga melawan Valencia, Raphinha juga muncul sebagai pahlawan kemenangan Barcelona.

Baca juga: Barcelona Vs Man United, Raphinha Minta Maaf Telah Lepas Emosi

Meski mulai menunjukkan performa meyakinkan, masa depan Raphinha di Barcelona justru abu-abu.

Dilansir Diario Sport via Metro, kubu Barca bakal melepas beberapa bintangnya demi mendapat pemasukan pada bursa transfer musim panas yang akan datang.

Salah satu pemain bintang yang diyakini bakal dilego Barcelona adalah Raphinha.

"Barca pastinya harus mendatangkan bek sayap dan juga bek tengah, ada peluang bagus dalam kasus ini," kata Presiden Barcelona, Joan Laporta.

"Saya pikir seorang striker juga harus datang, tetapi seseorang harus keluar," imbuh Laporta.

Baca juga: Barcelona Dihujani Uang Palsu, Disebut Mafia, Dituntut Turun Kasta

Jika dijual, Raphinha memang berpotensi mendatangkan pemasukan besar bagi Barca.

Nama lain yang juga berpeluang menghasilkan banyak uang adalah Frenkie de Jong.

Akan tetapi, gelandang asal Belanda itu menegaskan bahwa ia ingin bertahan lebih lama di Camp Nou.

Terkait Raphinha, Diario Sport menyebut Chelsea telah diberi tahu situasi pemain berusia 26 tahun tersebut.

Jika Raphinha tak masuk rencana Xavi musim depan, Chelsea dikabarkan siap mengajukan tawaran kepada Barcelona.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Badminton
Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Badminton
Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Badminton
Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com