KOMPAS.com - Peluang timnas U20 Indonesia lolos ke babak delapan besar atau perempat final Piala Asia U20 2023 seakan butuh keajaiban.
Indonesia harus mampu mengalahkan pemuncak klasemen Piala Asia U20 2023 Grup A sekaligus tuan rumah, Uzbekistan.
Laga terakhir babak penyisihan Grup A Piala Asia U20 2023, Indonesia vs Uzbekistan, berlangsung pada Selasa (7/3/2023) malam di Stadion Istiqlol, kickoff pukul 21.00 WIB.
Skuad Garuda Muda tidak hanya butuh sekadar menang, tetapi juga mencetak margin dua gol atau lebih untuk bisa lolos dengan kemampuan sendiri.
Baca juga: Jadwal Siaran Langsung Piala Asia U20 Timnas Indonesia Vs Uzbekistan
Anak asuh Shin Tae-yong saat ini berada di posisi ketiga pada klasemen Piala Asia U20 2023 Grup A dengan koleksi 3 poin.
Di atas Indonesia, ada Irak yang juga meraih 3 poin. Namun, Irak unggul selisih satu gol dibanding Garuda Muda.
Adapun puncak klasemen ditempati oleh Uzbekistan yang selalu menang dalam dua laga, yakni 6 poin.
Negara | Main | M | S | K | SG | Poin |
Uzbekistan | 2 | 2 | 0 | 0 | 3 | 6 |
Irak | 2 | 1 | 0 | 1 | 1 | 3 |
Indonesia | 2 | 1 | 0 | 1 | -1 | 3 |
Suriah | 2 | 0 | 0 | 2 | -3 | 0 |
Keterangan:
M: main
S:seri
K: kalah
SG: selisih gol
Baca juga: Timnas U20 Indonesia Vs Uzbekistan: STY Kenang Masa Lalu, Akui Keunggulan Lawan
Timnas U20 Indonesia masih punya peluang lolos ke fase gugur yang dimulai dari delapan besar. Akan tetapi, tantangannya sungguh berat.
"Memang, secara keseluruhan, Uzbekistan adalah tim yang kuat," kata Shin Tae-yong, Senin (6/3/2023).
"Apalagi, ada dukungan penuh dari suporter mereka. Walaupun begitu, kami akan melakukan permainan yang terbaik."
"Saya tegaskan ke pemain agar mental kita semakin kuat. Saya dan tim akan mempersiapkan (laga) besok semaksimal mungkin," jelas dia.
Baca juga: Pengamat Ungkap 3 Faktor Kunci Timnas U20 Indonesia Bekuk Suriah
Berikut 3 syarat Indonesia bisa lolos ke fase gugur Piala Asia U20 2023:
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.