KOMPAS.com - Pebalap Kawasaki Racing Team, Jonathan Rea, menganggap bahwa peta kekuatan tim-tim di ajang World Superbike (WSBK) 2023 akan bisa terlihat pada seri Mandalika.
Kejuaraan dunia balap WSBK akan kembali menyambangi Sirkuit Mandalika, Lombok, dalam seri kedua musim 2023 pada 4-6 Maret 2023.
Ini adalah kali ketiga ajang WSBK menggelar balapan di Mandalika setelah sebagai seri penutup musim 2021 dan pada 2022 lalu.
Pada 2023, WSBK seri Mandalika digeser menjadi salah satu seri pembuka musim seusai balapan pertama telah digelar di Phillip Island, Australia.
Baca juga: Daftar Pebalap WSBK 2023: Siap Beraksi di Sirkuit Mandalika
Juara bertahan WSBK, Alvaro Bautista, berhasil mendominasi seri pembuka di Australia setelah ia berhasil meraih poin maksimal memenangi race 1, 2, dan Superpole.
Sebaliknya, bagi Jonathan Rea, meskipun berhasil menginjak podium kedua pada race pertama, Rea justru merosot ke posisi ketujuh pada Superpole dan posisi delapan di balapan kedua.
Juara dunia enam kali WSBK tersebut berharap nasibnya bisa lebih baik di Mandalika, mengingat ia memiliki sejarah yang baik ketika balapan di sana.
"Kami akan bekerja keras di Lombok untuk mendapatkan lebih banyak poin," ujar Rea dikutip dari Corsedimoto.
Baca juga: Jadwal WSBK Mandalika 2023: Bautista Datang dengan Hattrick Bersejarah di Phillip Island
"Tahun lalu saya merasa sangat baik sampai di bagian akhir balapan ketika risiko yang saya ambil membuat bagian depan motor kelebihan beban," tuturnya.
"Saya merasa bisa lebih kuat pada tahun ini," tambah pebalap yang menunggangi motor Kawasaki ZX-10RR tersebut.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.