Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Real Madrid Tumbangkan Liverpool 5-2: Ketika Anfield Mengakui Kehebatan Modric dan Benzema

Kompas.com - 22/02/2023, 06:30 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Publik Anfield mengakui kehebatan Luka Modric dan Karim Benzema saat Real Madrid menumbangkan tuan rumah Liverpool pada laga babak 16 besar Liga Champions.

Real Madrid berkunjung ke markas Liverpool, Stadion Anfield, untuk melakoni leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2022-2023.

Pada laga yang dilangsungkan Rabu (22/2/2023) dini hari WIB tersebut, Real Madrid sukses membawa pulang kemenangan 5-2 atas Liverpool.

Liverpool lebih dulu memimpin 2-0 lewat gol Darwin Nunez (menit ke-4) dan Mohamed Salah (14').

Namun, Real Madrid berhasil membalikkan keadaan dengan mencetak lima gol ke gawang kubu tuan rumah.

Baca juga: Hasil Liverpool Vs Real Madrid 2-5: Drama 7 Gol, Los Blancos Comeback!

Sebelum jeda, Los Blancos bisa menyamakan kedudukan lewat sepasang gol Vinicius Junior, masing-masing pada menit ke-21 dan 36.

Madrid lantas menambah tiga gol pada paruh kedua. Eder Militao mencetak gol yang membalikkan keadaan pada menit ke-47, disusul dua aksi Karim Benzema menit ke-55 dan 67.

Aplaus Anfield untuk Modric dan Benzema

Meski tak mencetak gol, Luka Modric menjadi salah satu kunci kemenangan comeback Real Madrid atas Liverpool.

Pada usia 37 tahun, gelandang flamboyan asal Kroasia itu masih sanggup menjadi konduktor lini tengah Los Blancos.

Baca juga: Liverpool Vs Madrid 2-5, Remontada Los Blancos Berujung Noda Hitam The Reds

Modric adalah pemberi assist untuk gol Eder Militao yang membuat Madrid bebalik unggul 3-2.

Modric pula yang menjadi inisiator gol kelima Los Blancos yang dicetak Benzema.

Ia yang memberikan bola kepada Vinicius yang kemudian diteruskan kepada Benzema.

Nama terakhir juga layak mendapat apresiasi pada laga ini. Peraih Ballon d'Or 2022 itu membuka keran gol di Liga Champions pada waktu yang tepat.

Dua gol pada pertandingan ini juga semakin menegaskan bahwa Benzema adalah mimpi buruk Liverpool di kompetisi Eropa.

Baca juga: Hasil Lengkap Liga Champions: Madrid Jungkalkan Liverpool 5-2, Napoli Libas Frankfurt 2-0

Benzema kini menjadi pemain yang paling sering menjebol gawang Liverpool di panggung Eropa. Total, ia telah mengoleksi enam gol saat jumpa The Reds.

Kebatan Luka Modric dan Karim Benzema itu pun mendapat pengakuan dari publik Anfield.

Saat Modric dan Benzema ditarik keluar pada menit ke-87, fans Liverpool yang hadir di Anfield tak ragu memberikan tepuk tangan untuk kedua pemain tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Harry Kane Tanggapi Lineker: Inggris Sudah Lama Sekali Tak Juara...

Harry Kane Tanggapi Lineker: Inggris Sudah Lama Sekali Tak Juara...

Internasional
Daftar Tim Lolos 16 Besar Euro 2024: Swiss Terbaru, 4 Tempat Terisi

Daftar Tim Lolos 16 Besar Euro 2024: Swiss Terbaru, 4 Tempat Terisi

Internasional
Hasil dan Klasemen Akhir Grup A Euro 2024: Jerman Juara Grup, Swiss Lolos

Hasil dan Klasemen Akhir Grup A Euro 2024: Jerman Juara Grup, Swiss Lolos

Internasional
Respons UEFA Usai Insiden Penyusup Lapangan terhadap Ronaldo

Respons UEFA Usai Insiden Penyusup Lapangan terhadap Ronaldo

Internasional
Hasil Swiss Vs Jerman 1-1, Fuellkrug Jadi Penyelamat Die Mannschaft

Hasil Swiss Vs Jerman 1-1, Fuellkrug Jadi Penyelamat Die Mannschaft

Internasional
Zvonimir Boban Bahas Realita Menyakitkan Level Timnas Italia

Zvonimir Boban Bahas Realita Menyakitkan Level Timnas Italia

Internasional
Pengakuan Harry Kane Terkait Timnas Inggris di Piala Eropa 2024

Pengakuan Harry Kane Terkait Timnas Inggris di Piala Eropa 2024

Internasional
Jelang Indonesia vs Filipina: Catatan Garuda Asia, Keyakinan Evandra di Lini Tengah

Jelang Indonesia vs Filipina: Catatan Garuda Asia, Keyakinan Evandra di Lini Tengah

Timnas Indonesia
Fan Zone Stuttgart, Penuh Hiburan dan Mengutamakan Kenyamanan

Fan Zone Stuttgart, Penuh Hiburan dan Mengutamakan Kenyamanan

Internasional
Marco van Basten Kritik Aturan Offside Terkait Gol Romelu Lukaku

Marco van Basten Kritik Aturan Offside Terkait Gol Romelu Lukaku

Internasional
Milomir Seslija Isi Jeda Waktu dengan Menonton Laga-laga Piala Eropa

Milomir Seslija Isi Jeda Waktu dengan Menonton Laga-laga Piala Eropa

Internasional
Tujuh Penyusup Masuk ke Lapangan: Bernardo Silva Santai, Martinez Meradang

Tujuh Penyusup Masuk ke Lapangan: Bernardo Silva Santai, Martinez Meradang

Internasional
Spanyol Siap Hadapi Kemungkinan Lawan Jerman di 8 Besar Euro 2024

Spanyol Siap Hadapi Kemungkinan Lawan Jerman di 8 Besar Euro 2024

Internasional
Euro 2024: Usai Bantu Belgia Menang, De Bruyne Enggan Bahas Pensiun

Euro 2024: Usai Bantu Belgia Menang, De Bruyne Enggan Bahas Pensiun

Internasional
PSBS Tak Gentar Lawan Persib pada Laga Pembuka Liga 1 2024-2025

PSBS Tak Gentar Lawan Persib pada Laga Pembuka Liga 1 2024-2025

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com