Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Klasemen Liga Inggris: Man United Dekati City, Tottenham Depak Newcastle dari 4 Besar

Kompas.com - 20/02/2023, 05:36 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Kemenangan atas Leicester membuat Manchester United mendekati jumlah poin Manchester City. Sementara itu, Tottenham Hotspur mendepak Newcastle United dari empat besar klasemen Liga Inggris.

Manchester United dan Tottenham Hotspur meraih hasil positif pada lanjutan kompetisi teratas Liga Inggris, Premier League, musim 2022-2023.

Menjamu Leicester City di Stadion Old Trafford pada Minggu (19/2/2023) malam WIB, Man United sukses membukukan kemenangan 3-0.

Baca juga: Hasil Man United Vs Leicester: Setan Merah Berpesta, Rashford Tuai Sejarah

Marcus Rashford melanjutkan kiprah impresif selepas Piala Dunia 2022 dengan mencetak dua gol ke gawang Leicester.

Rashford dua kali menjebol gawang Leicester masing-masing pada menit ke-25 dan 56.

Satu gol Setan Merah lainnya dicetak Jadon Sancho pada menit ke-61.

Tambahan tiga angka membuat pasukan Erik ten Hag mendekati perolehan poin tim rival sekota, Manchester City.

City yang pekan ini ditahan imbang oleh Nottingham Forest menempati peringkat kedua klasemen Liga Inggris dengan nilai 52 dari 24 laga, sedangkan United menghuni peringkat tiga dengan jarak hanya tiga poin.

Baca juga: Hasil Tottenham Vs West Ham: Spurs Gusur Newcastle dari Zona Liga Champions

Pada pertandingan lainnya, tuan rumah Tottenham Hotspur kembali ke jalur kemenangan usai melibas West Ham United dua gol tanpa balas.

Bek kanan Emerson Royal membuka keunggulan Tottenham lewat golnya pada menit ke-56. Son Heung-min yang tampil sebagai pemain pengganti mengunci kemenangan tuan rumah melalui gol yang ia cetak pada menit ke-72.

Hasil Liga Inggris tersebut mengantar Tottenham naik ke peringkat empat, mendepak Newcastle United dari zona Liga Champions.

Tottenham meduduki peringkat empat klasemen Liga Inggris dengan koleksi 42 poin daei 24 laga.

Sementara itu, Newcastle yang mengumpulkan 41 poin dari 23 pertandingan harus turun ke peringkat lima.

Baca juga: Liverpool, Satu-satunya Penakluk Newcastle di Liga Inggris Musim Ini

Adapun posisi puncak klasemen Liga Inggris 2022-2023 hingga memasuki pekan ke-24 kembali dikuasai oleh Arsenal.

The Gunners kembali ke posisi teratas usai membukukan kemenangan dramatis 4-2 atas Aston Villa.

Arsenal menguasai posisi puncak klasemen Liga Inggris dengan raihan 54 poin dari 23 pertandingan.

Berikut hasil lengkap dan klasemen Liga Inggris 2022-2023 hingga pekan ke-24, Senin (20/2/2023).

Hasil Liga Inggris Pekan 24

  • Aston Villa 2-4 Arsenal
  • Wolverhampton 0-1 Bournemouth
  • Nottingham 1-1 Man City
  • Everton 1-0 Leeds United
  • Chelsea 0-1 Southampton
  • Brighton 0-1 Fulham
  • Brentford 1-1 Crystal Palace
  • Newcastle 0-2 Liverpool
  • Man United 3-0 Leicester
  • Tottenham 2-0 West Ham

Klasemen Liga Inggris

No Klub D M S K -/+ P
1
Arsenal
23 17 3 3 28 54
2
Man City
24 16 4 4 36 52
3
Man United
24 15 4 5 13 49
4
Tottenham
24 13 3 8 9 42
5
Newcastle
23 10 11 2 20 41
Klasemen selengkapnya

Keterangan:
No: Peringkat
D: Dimainkan
M: Menang
S: Seri
K: Kalah
-/+: Selisih Gol
P: Poin
*Update terakhir Senin (20/02/2023) pukul 05:32 WIB

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com