Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Harapan Presiden Jokowi kepada Ketum PSSI Erick Thohir: Reformasi Total Sepak Bola Indonesia

Kompas.com - 16/02/2023, 13:53 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo berharap Erick Thohir yang baru saja terpilih menjadi Ketua Umum (Ketum) PSSI bisa mereformasi sepak bola Indonesia secara total.

Erick Thohir resmi terpilih menjadi Ketua Umum PSSI yang baru berdasarkan hasil Kongres Luar Biasa yang digelar di Hotel Shangri-La, Tanah Abang, Jakarta Pusat, pada Kamis (16/2/2023) pagi WIB.

Dalam Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI tersebut, Erick Thohir meraih 64 suara dari total 86 voter.

Pria yang kini juga menjabat sebagai Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) itu mengalahkan kandidat lain yaitu La Nyalla Mattaliti yang mendulang 22 suara.

Hasil KLB PSSI itu mengantar Erick Thohir menjadi orang nomor satu di induk organisasi sepak bola Indonesia.

Baca juga: Hasil KLB PSSI: Erick Thohir Resmi Ketum, Raih 64 Suara, La Nyalla 22

Presiden Joko Widodo (Jokowi) pun menyampaikan harapannya kepada Erick Thohir yang menjadi Ketua PSSI periode 2023-2027.

Presiden Jokowi berharap, Erick yang punya pengalaman segudang di dunia olahraga bisa membawa sepak bola Indonesia ke arah yang lebih baik.

"Kita harapkan dengan ketua yang baru nanti terjadi reformasi total. Ini harapan dari kita," kata Jokowi di JiExpo Kemayoran, Jakarta Pusat, dikutip Kompas.com pada Kamis (16/2/2023).

"Sehingga persepakbolaan kita menjadi hidup. Dan bisa paling tidak ASEAN bisa step pertama, bisa kita pegang. Dan Asia step yang kedua bisa kita pegang. Harapan pemerintah itu saja," imbuh Presiden Jokowi.

Baca juga: Daftar Ketua Umum PSSI, Erick Thohir Ketum Ke-20

Selain menyampaikan harapannya kepada ketua umum yang baru, Jokowi juga menegaskan bahwa pemerintah tidak ikut campur dalam pelaksanaan KLB PSSI kali ini.

"Pemerintah tidak ikut-ikutan di sana. Sesuai dengan statuta," ujar Jokowi.

Awalnya, ada lima calon Ketua Umum PSSI yang maju pada KLB kali ini.

Kelima calon Ketua Umum tersebut adalah Erick Thohir, La Nyalla Mattaliti, Doni Setiabudi, Arif Putra Wicaksono, dan Fary Djemi Francis.

Akan tetapi, Fary Djemi Francis sudah mengundurkan diri dari bursa calon Ketua Umum PSSI.

Tak hanya memilih Ketua Umum, KLB PSSI juga memilih Wakil Ketua Umum (Waketum), dan anggota Komite Eksekutif (Exco).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

Badminton
Rafael Struick Terpilih Jadi 'Future Star' Piala Asia U23 2024

Rafael Struick Terpilih Jadi "Future Star" Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Liga Inggris
Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com