Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Real Madrid Juara Piala Dunia Antarklub, Toni Kroos Ukir Rekor Tak Tertandingi

Kompas.com - 12/02/2023, 04:47 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Keberhasilan Real Madrid menjuarai Piala Dunia Antarklub FIFA 2022 membuat sang gelandang Toni Kroos mengukir rekor.

Real Madrid tampil sebagai juara Piala Dunia Antarklub 2022 yang kali ini digelar di Maroko.

Pada pertandingan final yang dilangsungkan Minggu (12/2/2023) dini hari WIB, Real Madrid berhasil mengalahkan klub Arab Saudi, Al Hilal.

Baca juga: Hasil Real Madrid Vs Al Hilal 5-3, Los Blancos Juara Piala Dunia Antarklub

Bertanding di Stadion Moulay Abdallah, Rabat, Los Blancos menundukkan Al Hilal dengan skor 5-3.

Vinicius Junior dan Federico Valverde bermain impresif dengan masing-masing mengemas dua gol bagi Real Madrid.

Vinicius mencetak gol pada menit ke-13 dan 69, sedangkan Valverde pada menit ke-18 dan 58.

Satu gol pasukan Carlo Ancelotti lainnya dibukukan oleh Karim Benzema pada menit ke-54.

Adapun tiga gol Al Hilal dicetak oleh Luciano Vietto (menit ke-63 dan 79) serta Moussa Marega pada menit ke-26'.

Baca juga: Daftar Juara Piala Dunia Antarklub: Real Madrid Raih Gelar Ke-5, Tegaskan Dominasi

Gelar edisi kali ini menjadi titel kelima Real Madrid di panggung Piala Dunia Antarklub FIFA yang mulai diperkenalkan pada 2000 silam.

Sebelumnya, Los Blancos tampil sebagai kampiun pada edisi 2014, 2016, 2017, dan 2018.

Real Madrid pun menegaskan dominasinya pada ajang Piala Dunia Antarklub FIFA.

Akan tetapi, untuk urusan jumlah gelar secara keseluruhan, Los Blancos masih kalah dari pemain mereka sendiri, Toni Kroos.

Seiring gelar kelima Real Madrid, Kroos mengukir rekor sebagai pemain pertama dan satu-satunya hingga saat ini yang enam kali memenangi Piala Dunia Antarklub.

Lima titel juara Piala Dunia Antarklub milik Kroos diraih bersdama Real Madrid (pada 2014, 2016, 2017, 2018, 2022), sedangkan satu lagi saat masih membela Bayern Muenchen pada 2013.

Baca juga: Arab Saudi Ketagihan Usai Datangkan Ronaldo, Kini Incar Modric, Kroos, dan Busquets

Dengan enam titel tersebut, tidak ada yang bisa menandingi koleksi gelar Piala Dunia Antarklub milik Kroos.

Koleksi gelar juara dunia Kroos semakin mentereng karena gelandang berusia 33 tahun itu juga punya satu titel di level internasional.

Selain di level klub, Kroos juga memiliki satu gelar juara dunia bersama timnas Jerman.

Pesepak bola kelahiran Greifswald itu menjadi bagian skuad timnas Jerman saat menjuarai Piala Dunia 2014 di Brasil.

Total, Toni Kroos kini mengoleksi tujuh gelar juara dunia yakni enam di level klub dan satu lagi di panggung sepak bola internasional bersama Jerman.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024, Balapan Pukul 19.00 WIB

Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024, Balapan Pukul 19.00 WIB

Motogp
Maarten Paes 'Kelas', Menangi Derbi bersama FC Dallas

Maarten Paes "Kelas", Menangi Derbi bersama FC Dallas

Liga Lain
Hasil Piala Asia U17 Putri 2024, Indonesia Akui Keunggulan Korea Utara 0-9

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024, Indonesia Akui Keunggulan Korea Utara 0-9

Timnas Indonesia
Presiden Perancis Minta Real Madrid Izinkan Mbappe Main di Olimpiade

Presiden Perancis Minta Real Madrid Izinkan Mbappe Main di Olimpiade

Internasional
Como Merangkak dari Serie D ke Serie A, Simbol Tim Menangis Dipeluk Henry

Como Merangkak dari Serie D ke Serie A, Simbol Tim Menangis Dipeluk Henry

Liga Italia
Starting Grid dan Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024

Starting Grid dan Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024

Motogp
Man United Vs Arsenal: The Gunners Jago Bertahan, Tajam Menyerang

Man United Vs Arsenal: The Gunners Jago Bertahan, Tajam Menyerang

Liga Inggris
Milan Menyayat bak Pisau, Kecerdasan Gelandang Berdarah Indonesia

Milan Menyayat bak Pisau, Kecerdasan Gelandang Berdarah Indonesia

Liga Italia
Championship Series Liga 1, Momentum Tepat Penerapan VAR di Indonesia

Championship Series Liga 1, Momentum Tepat Penerapan VAR di Indonesia

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Arteta Sebut Ten Hag Luar Biasa, Cuma Butuh Waktu

Man United Vs Arsenal: Arteta Sebut Ten Hag Luar Biasa, Cuma Butuh Waktu

Liga Inggris
Ketika Jersey Milan Dihiasi Nama Indonesia, Tanda Cinta untuk Mama...

Ketika Jersey Milan Dihiasi Nama Indonesia, Tanda Cinta untuk Mama...

Liga Italia
Montreal Vs Inter Miami 2-3, Messi Dibuat Kesal Regulasi Baru MLS

Montreal Vs Inter Miami 2-3, Messi Dibuat Kesal Regulasi Baru MLS

Liga Lain
Borneo FC Bidik Championship Series Liga 1 untuk Kawinkan Gelar

Borneo FC Bidik Championship Series Liga 1 untuk Kawinkan Gelar

Liga Indonesia
VAR Siap di Championship Series, Apresiasi demi Fair Play

VAR Siap di Championship Series, Apresiasi demi Fair Play

Liga Indonesia
Bekal di Thomas-Uber, Indonesia Siap Tempur Hadapi Thailand Open 2024

Bekal di Thomas-Uber, Indonesia Siap Tempur Hadapi Thailand Open 2024

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com