KOMPAS.com - Ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, mulus ke delapan besar atau perempat final Thailand Masters 2023.
Leo/Daniel hanya butuh dua gim (straight game) untuk mengalahkan wakil China Taipei, Lee Jhe-Huei/Yang Po-Hsuan dengan skor akhir 21-13, 22-20 dalam tempo 29 menit.
Adapun pertandingan Leo/Rolly vs Lee/Yang terlaksana di Nimibutr National Stadium, Bangkok, Kamis (2/2/2023) malam WIB.
Hasil Thailand Masters 2023 tersebut membuat Leo/Daniel akan berjumpa dengan pemenang dari Tanadon Punpanich/Wachirawit Sothon (Thailand) vs Ishaan Bhatnagar/Sai Pratheek (India) pada perempat final.
Baca juga: Indonesia Masters 2023, 1 Keuntungan Pram/Yere yang Tak Dimiliki Fajar/Rian
Leo/Daniel tidak butuh waktu lama untuk memimpin jauh atas lawannya, Lee Jhe-Huei/Yang Po-Hsuan.
The Babies, julukan mereka, langsung unggul 6-0 dan membuat jarak cukup jauh pada interval yakni 11-2.
Namun, performa lawan setelah istirahat cukup memberikan perlawanan. Daniel Marthin juga kerap melakukan kesalahan dalam melakukan penyerangan berupa smes.
Meski demikian, jarak yang jauh sejak awal membuat Leo/Daniel memenangi gim pertama.
Flick service Daniel Marthin menutup gim pertama dengan skor akhir 21-13 untuk kemenangan wakil Indonesia.
Baca juga: Thailand Masters 2023: Fisik Leo/Daniel Terkuras Usai Indonesia Masters
Kondisi berbalik pada awal gim kedua. Lee/Yang tancap gas memimpin 5-0.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.