Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Coppa Italia: AS Roma Kalah, Fiorentina Susul Inter Milan ke Semifinal

Kompas.com - 02/02/2023, 05:36 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - AS Roma tersingkir dari Coppa Italia usai kalah Cremonese. Sementara itu, Fiorentina menyusul Inter Milan ke semifinal.

AS Roma dan Fiorentina melakoni laga perempat final Coppa Italia 2022-2023 pada Kamis (2/2/2023) dini hari WIB.

Di perempat final, AS Roma dan Fiorentina sama-sama berjumpa tim Serie A. Roma melawan Cremonese, sedangkan Fiorentina jumpa Torino.

Baca juga: Hasil Napoli Vs AS Roma 2-1: Simeone Tentukan Kemenangan, Partenopei Perkasa di Puncak

Bertanding di rumah sendiri, Stadion Olimpico, AS Roma besutan Jose Mourinho dibuat malu usai dikalahkan Cremonese.

Cremonese berhasil menjungkalkan AS Roma di hadapan para pendukungnya dengan skor 2-1.

Cremonese membuka skor melalui gol Cyriel Dessers pada menit ke-28.

Gol bunuh diri bek sayap tuan rumah, Zeki Celik, pada menit ke-49 membuat Cremonese menjauh 2-0.

AS Roma cuma bisa memperkecil skor lewat gol Andrea Belotti pada masa injury time babak kedua, tepatnya menit ke-90+4.

Baca juga: Hasil Inter Vs Atalanta 1-0, Gol Darmian Bawa Nerazzurri ke Semifinal Coppa Italia

Pada pertandingan lainnya, Fiorentina menyusul Inter Milan ke semifinal setelah mengandaskan perlawanan Torino 2-1.

Menjamu Torino di Stadion Artemio Franchi, Fiorentina harus menunggu hingga menit ke-62 untuk menciptakan keunggulan melalui aksi Luka Jovic.

Kubu tuan rumah menggandakan skor lewat gol Jonathan Ikone pada menit ke-89.

Torino hanya sanggup membalas melalui gol Yann Karamoh pada menit ke-90+2.

Hasil Coppa Italia tersebut membuat Fiorentina melaju ke semifinal untuk menantang Cremonese.

Baca juga: Juventus dalam Bahaya, Wajib Dapat Poin agar Bertahan di Serie A

Sementara itu, Inter Milan yang menyegel tiket semifinal selepas menyingkirkan Atalanta (1-0) akan menghadapi pemenang duel Juventus vs Lazio.

Adapun laga Juventus vs Lazio pada perempat final Coppa Italia 2022-2023 akan digelar Jumat (3/2/2023) dini hari WIB.

Hasil Coppa Italia

Fiorentina 2-1 Torino

AS Roma 1-2 Cremonese

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com