Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Indonesia Masters 2023: Tampil Solid dan Bertenaga, Apriyani/Fadia ke 16 Besar

Kompas.com - 25/01/2023, 13:40 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti tampil solid dan bertenaga pada laga pertama mereka di Indonesia Masters 2023. Apriyani/Fadia pun mengamankan tiket ke babak 16 besar. 

Ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti, mengawali kiprah di Indonesia Masters 2023 dengan melawan wakil Taiwan, Chang Ching Hui/Yang Ching Tun.

Chang Ching Hui/Yang Ching Tun merupakan pasangan ganda putri yang harus merangkak dari kualifikasi untuk tampil di babak utama Indonesia Masters 2023.

Adapun laga Apriyani/Fadia vs Chang Ching Hui/Yang Ching Tun tersebut dilangsungkan di Lapangan 1 Istora Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, pada Rabu (25/1/2023) siang WIB.

Baca juga: Hasil Indonesia Masters 2023: Rehan/Lisa Langsung Terhenti di Babak Pertama

Siti Fadia yang sempat mengalami cedera saat tampil di Malaysia Open 2023 tampak sudah menemukan performa terbaiknya.

Fadia bermain solid. Ia mampu mengimbangi agresivitas Apriyani.

Bermain taktis dan tak banyak melakukan kesalahan, Apriyani/Fadia meninggalkan Chang/Yang 11-7 saat interval gim pertama.

Selepas interval, Chang/Yang coba mengejar ketertinggalan. Namun, Apriyani/Fadia menampilkan pertahanan tangguh.

Apriyani/Fadia pun memenangi gim pertama dengan kemenangan 21-14 atas Chang/Yang.

Baca juga: Hasil Indonesia Masters 2023: Berhias Drama, Vito Tembus 16 Besar

Apriyani/Fadia tak mengendurkan serangan selepas interval. Serbuan Apriyani dan Fadia benar-benar merepotkan lawan.

Saat interval gim kedua, Apriyani/Fadia yang saat ini menghuni ranking 5 dunia mampu uggul telak 11-4.

Keunggulan jauh itu tak disia-siakan Apriyani dan Fadia. Mereka lantas menyudahi perlawanan Chang Ching Hui/Yang Ching Tun dengan skor 21-9 sekaligus mengunci kemenangan pada laga ini.

Apriyani/Fadia membutuhkan waktu 34 menit untuk menaklukkan Chang Ching Hui/Yang Ching Tun dua gim langsung dengan skor 21-14 dan 21-9.

Baca juga: Indonesia Masters 2023: Cerita Hoki/Kobayashi Tak Enjoy Main Bulu Tangkis

Hasil Indonesia Masters 2023 tersebut mengantar Apriyani/Fadia melaju ke babak kedua alias 16 besar.

Pada babak 16 besar Indonesia Masters 2023 yang merupakan turnamen BWF World Tour Super 300, Apriyani/Fadia akan melawan ganda putri Taiwan lainnya, Hu Ling-fang/Lin Xiao-min.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Saat Montella Tak Dikenali, Tunjukkan ID di Depan Muka Sekuriti Euro...

Saat Montella Tak Dikenali, Tunjukkan ID di Depan Muka Sekuriti Euro...

Internasional
Brasil Vs Kosta Rika: Neymar dan Hoki No 10 buat Rodrygo

Brasil Vs Kosta Rika: Neymar dan Hoki No 10 buat Rodrygo

Internasional
Jadwal Siaran Langsung Euro 2024 Albania Vs Spanyol dan Kroasia Vs Italia

Jadwal Siaran Langsung Euro 2024 Albania Vs Spanyol dan Kroasia Vs Italia

Internasional
Optimisme Pemain Liga 1 dan Filipina soal Kans Jerman Juarai Euro 2024

Optimisme Pemain Liga 1 dan Filipina soal Kans Jerman Juarai Euro 2024

Internasional
Hasil Uruguay Vs Panama, Voli Darwin Nunez Bawa La Celeste Menang 3-1

Hasil Uruguay Vs Panama, Voli Darwin Nunez Bawa La Celeste Menang 3-1

Internasional
Jadi Mineral Official Water Jakim 2024, Le Minerale Penuhi Kebutuhan Hidrasi dan Kecukupan Mineral Peserta

Jadi Mineral Official Water Jakim 2024, Le Minerale Penuhi Kebutuhan Hidrasi dan Kecukupan Mineral Peserta

Sports
Kroasia Vs Italia: Azzurri Belum Pamer Taring, Vatreni Bidik 3 Poin

Kroasia Vs Italia: Azzurri Belum Pamer Taring, Vatreni Bidik 3 Poin

Internasional
Indonesia Vs Filipina: Garuda Tajamkan Finishing, Waspada Lawan Bangkit

Indonesia Vs Filipina: Garuda Tajamkan Finishing, Waspada Lawan Bangkit

Timnas Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Filipina di Piala AFF U16 Hari Ini

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Filipina di Piala AFF U16 Hari Ini

Timnas Indonesia
Hasil Amerika Serikat Vs Bolivia 2-0, Rekor Pulisic Warnai Kemenangan AS

Hasil Amerika Serikat Vs Bolivia 2-0, Rekor Pulisic Warnai Kemenangan AS

Internasional
Saat Cafu Terang-terangan Dukung Messi dan Argentina Juara Piala Dunia...

Saat Cafu Terang-terangan Dukung Messi dan Argentina Juara Piala Dunia...

Internasional
Tabrakan dengan Kiper Skotlandia, Pemain Hongaria Operasi Patah Tulang

Tabrakan dengan Kiper Skotlandia, Pemain Hongaria Operasi Patah Tulang

Internasional
IBL 2024: Satria Muda Sukses Revans, Prawira Takluk di Kandang

IBL 2024: Satria Muda Sukses Revans, Prawira Takluk di Kandang

Sports
Kata Niclas Fuellkrug Usai Selamatkan Jerman dari Kekalahan

Kata Niclas Fuellkrug Usai Selamatkan Jerman dari Kekalahan

Internasional
Suporter di Piala Eropa: Hadapi Kenaikan Harga, Ada Juga yang Pulang Hari

Suporter di Piala Eropa: Hadapi Kenaikan Harga, Ada Juga yang Pulang Hari

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com