Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Piala AFF 2022: Thailand Juara, Theeraton Terbaik, Dangda Top Skor

Kompas.com - 17/01/2023, 04:40 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Thailand sukses menjadi juara Piala AFF 2022. Sementara itu, kiprah timnas Indonesia terhenti di semifinal.

Timnas Thailand berhasil meraih gelar juara Piala AFF 2022 usai mengalahkan Vietnam di partai final.

Pada final leg pertama di Hanoi, Thailand mampu menahan imbang tuan rumah Vietnam dengan skor 2-2.

Kemudian pada leg kedua final Piala AFF 2022 di Bangkok, Senin (16/1/20230, Thailand menklukkan Vietnam dengan skor 1-0.

Baca juga: Hasil Thailand Vs Vietnam 1-0, Gajah Perang Juara Piala AFF 2022!

Gol tunggal kapten tim Theeraton Bunmathan pada menit ke-24 sudah cukup bagi Thailand untuk mengunci kemenangan atas Vietnam.

Pasukan Gajah Perang menang agregat 3-2 dan mempertahankan gelar juara Piala AFF.

Adapun titel tahun ini menjadi gelar Piala AFF ketujuh yang pernah diraih Thailand.

Koleksi tujuh gelar Piala AFF sekaligus menegaskan status Thailand sebagai raja sepak bola Asia Tenggara.

Baca juga: Daftar Juara Piala AFF: Thailand Raih Gelar Ke-7, Indonesia Spesialis Runner-up

Pesta juara Thailand dilengkapi oleh keberhasilan Theeraton Bunmathan meraih gelar Pemain Terbaik.

Sementara itu, bomber andalan mereka, Teerasil Dangda, menyabet gelar top skor dengan enam gol.

Namun, Teerasil harus berbagi gelar dengan penyerang Vietnam, Nguyen Tien Linh, yang juga mengemas enam gol.

Baca juga: Indra Sjafri Bicara Nasib Shin Tae-yong Usai Piala AFF 2022

Sementara itu, kiprah timnas Indonesia di Piala AFF 2022 terhenti di semifinal.

Skuad Garuda lolos ke semifinal sebagai runner-up Grup A di bawah Thailand. Akan tetapi, pada laga semifinal, anak asuh Shin Tae-yong kalah agregat 0-2 dari Vietnam.

Dibanding musim lalu, pencapaian timnas Indonesia tersebut adalah sebuah penurunan.

Pada Piala AFF 2020, Indonesia mampu melaju ke final meski harus kalah agregat 2-6 dari Thailand.

Untuk lebih jelasnya, berikut hasil lengkap Piala AFF 2022.

Piala AFF 2022

  • Juara: Thailand (gelar ke-7)
  • Runner-up: Vietnam
  • Semifinalis: Indonesia dan Malaysia
  • Pemain Terbaik: Theeraton Bunmathan (Thailand)
  • Top skor: 6 gol - Teerasil Dangda (Thailand), Nguyen Tien Linh (Vietnam)
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com