KOMPAS.com - Laga Atletico Madrid vs Barcelona berakhir dengan kemenangan tim tamu. Ousmane Dembele menjadi pembeda berkat gol semata wayang bagi Barca.
FC Barcelona melawat ke markas Atletico Madrid pada laga pekan ke-16 kompetisi teratas Liga Spanyol, La Liga.
Duel Atletico vs Barcelona tersebut digelar di Stadion Metropolitano, Madrid, pada Senin (9/1/2023) dini hari WIB.
Paruh pertama laga Atletico Madrid vs Barcelona berjalan menarik dengan kedua tim silih berganti memberikan ancaman.
Baca juga: Intercity Vs Barcelona, Araujo Soroti Barca yang Hampir Lengah
Barca unggul dalam penguasaan bola (64 persen), tetapi Atletico justru lebih sering melakukan upaya mencetak gol (11 kali).
Tim tamu membuka skor pada menit ke-22 melalui gol Ousmane Dembele.
Gol Dembele berawal dari aksi Pedri melewati beberapa pemain lawan di dekat kotak penalti Atletico. Ia lantas memberikan umpan kepada Gavi.
Gavi yang dikepung pemain Atletico di dalam kotak penalti bisa menyodorkan bola ke arah Dembele. Sepakan kaki kanan winger Perancis itu tak bisa ditahan kiper tuan rumah, Jan Oblak.
Keunggulan Barcelona lewat gol Ousmane Dembele tersebut bertahan hingga turun minum.
Baca juga: Dani Alves Dituduh Melakukan Pelecehan Seksual di Barcelona
Tertinggal satu gol, Atletico tampil lebih agresif sejak awal babak kedua. Antoine Griezmann beberapa kali mengancam gawang Barcelona, tetapi peluang-peluangnya belum ada yang berujung gol.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.