Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Profil Stefan Bajcetic: Bek Muda dan Serbaguna Milik Liverpool

Kompas.com - 27/12/2022, 21:21 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

KOMPAS.com - Nama Stefan Bajcetic tercatat sebagai pencetak gol dalam laga Aston Villa vs Liverpool.

Stefan Bajcetic memanfaatkan bola liar yang dimentahkan oleh kiper Aston Villa, Robin Olsen, pada menit ke-81.

Dia masuk dalam daftar salah satu pencetak gol termuda Liverpool di Liga Inggris setelah Michael Owen (17 tahun 143 hari) dan Raheem Sterling (17 tahun 317 hari).

Gol tersebut menjadi gol pertamanya di Liverpool senior.

Dikutip Transfermarkt, posisi Stefan Bajcetic sejatinya seorang pemain bertahan, khususnya bek tengah.

Baca juga: Cody Gakpo Gabung Liverpool Usai Pesan Kejam Van Dijk ke Man United 

Akan tetapi, Juergen Klopp mengasahnya sebagai gelandang bertahan.

"Saya selalu bermain sebagai bek tengah, tetapi sekarang saya bisa bermain di posisi itu (gelandang bertahan). Itu memberi saya kesempatan," kata Bajcetic dikutip situs resmi klub.

Pada laga Aston Villa vs Liverpool, Bajcetic masuk menggantikan Jordan Henderson yang berposisi sebagai gelandang.

"Saya pikir dia menunjukkan apa yang bisa dia lakukan," kata Klopp soal Bajcetic dikutip dari Mirror.

Baca juga: PSV Resmi Lepas Cody Gakpo ke Liverpool

"Dia nakal sekali, tidak khawatir tentang apa pun, hanya bermain sepak bola dan melakukannya dengan sangat baik."

"Dia memiliki ayah pemain sepak bola jadi gennya ada di sana."

Adapun ayah Bajcetic dulunya pemain timnas Serbia, Srdan Bajcetic.

Karier Stefan Bajcetic

Stefan Bajcetic sejatinya merupakan jebolan klub Spanyol, Celta Vigo. Dia bergabung di klub tersebut sejak usia 9 tahun.

Liverpool meminangnya saat sang pemain masih di bawah 18 tahun pada tahun 2021 dan bergabung ke level junior.

Baca juga: Leeds Vs Man City, The Citizens Harus Langsung Berlari

Namun, dia hanya butuh satu tahun untuk bisa tembus ke skuad utama The Reds.

Musim 2021, Stefan Bajcetic sejatinya sempat menjalani debutnya bersama Liverpool senior di pentas Liga Champions.

Biodata Stefan Bajcetic

  • Nama: Stefan Bajcetic Maquieira
  • Tempat lahir: Vigo, Spanyol
  • Tanggal lahir: 22 Oktober 2004
  • Kebangsaan: Spanyol
  • Posisi: Bek tengah, gelandang bertahan
  • Kaki terkuat: Kanan
  • Karier:
    • 2013-2021: Celta Vigo (akademi)
    • 2021-saat ini: Liverpool

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Timnas Indonesia
Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Timnas Indonesia
5 Hal Menarik dari Laga Timnas U23 Indonesia Vs Australia

5 Hal Menarik dari Laga Timnas U23 Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Update Klasemen Piala Asia U23 2024 Usai Timnas Indonesia dan Qatar Main

Update Klasemen Piala Asia U23 2024 Usai Timnas Indonesia dan Qatar Main

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Australia 1-0, Garuda Muda Ukir Sejarah!

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Australia 1-0, Garuda Muda Ukir Sejarah!

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia, Jeam Kelly Sroyer Ditandu Keluar, Hubner Masuk

Indonesia Vs Australia, Jeam Kelly Sroyer Ditandu Keluar, Hubner Masuk

Liga Indonesia
HT Indonesia Vs Australia 1-0: Ernando Tepis Penalti, Komang Bawa Garuda Muda Terbang

HT Indonesia Vs Australia 1-0: Ernando Tepis Penalti, Komang Bawa Garuda Muda Terbang

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia vs Australia, Tandukan Komang Teguh Bawa Garuda Unggul 1-0!

Timnas U23 Indonesia vs Australia, Tandukan Komang Teguh Bawa Garuda Unggul 1-0!

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Ernando Ari Gagalkan Penalti Lawan!

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Ernando Ari Gagalkan Penalti Lawan!

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Australia, Nathan, Kelly, dan Fajar Starter

Susunan Pemain Indonesia Vs Australia, Nathan, Kelly, dan Fajar Starter

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com