Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Leeds Vs Man City: Sebut Kalvin Phillips Kelebihan Berat Badan, Guardiola Dikecam

Kompas.com - 27/12/2022, 20:00 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Laga Leeds vs Man City bakal tersaji tengah pekan ini. Menjelang pertandingan lanjutan Liga Inggris tersebut, Josep "Pep" Guardiola mendapat kecaman gegara menyebut Kalvin Phillips kelebihan berat badan.

Manchester City besutan Pep Guardiola bakal melawan ke markas Leeds United untuk melakoni laga pekan ke-17 kompetisi teratas Liga Inggris, Premier League.

Duel Leeds vs Man City tersebut akan dilangsungkan di Stadion Elland Road pada Kamis (29/12/2022) dini hari WIB.

Nama Pep Guardiola menjadi pusat pembicaraan menjelang partai Leeds vs Man City. Hal ini tak lepas dari perkataan Guardiola soal kondisi Kalvin Phillips.

Baca juga: Klasemen Liga Inggris: Arsenal Mantap di Puncak, Man City Tergusur

Phillips yang pernah menjadi salah satu pemain favorit fans Leeds disebut Guardiola mengalami kelebihan berat badan sekembalinya memperkuat timnas Inggris di Piala Dunia.

"Dia (Phillips) tidak cedera, dia kembali dengan kelebihan berat badan," kata Guardiola dikutip CNN International.

"Saya tidak tahu. Dia tidak tiba dalam kondisi untuk mengikuti sesi latihan dan bermain."

"Itulah sebabnya dia tidak bisa bermain. Ketika dia siap, dia akan bermain karena kami membutunkan dia. Kami sangat membutunkannya," beber Guardiola.

Baca juga: Guardiola: Kalvin Phillips Tak Cedera, tetapi Kelebihan Berat Badan

Komentar Pep Guardiola yang mengumbar masalah berat badan Kalvin Phillips itu lantas mendapat kecaman dari penyiar televisi Inggris, Richard Keys.

Melalui cuitan di Twitter-nya, Keys mempertanyakan sikap Guardiola yang seolah membongkar keburukan Phillips.

"Saya bertanya-tanya mengapa Guardiola membuat Phillips diejek karena 'keburukan' ini. Tidak pernah sepatah kata pun ketika dia biasa meninggalkan (tidak memainkan) Sergio Aguero karena pelanggaran yang sama. Aneh," tulis Keys.

Kalvin Phillips saat bermain untuk timnas Inggris pada ajang Euro 2020 di Stadion Wembley, London pada 13 Juni 2021. LAURENCE GRIFFITHS Kalvin Phillips saat bermain untuk timnas Inggris pada ajang Euro 2020 di Stadion Wembley, London pada 13 Juni 2021.

Pada Oktober lalu, Sergio Aguero yang sudah pensiun mengungkapkan bahwa saat berseragam Manchester City ia pernah dianggap kegemukan oleh Guardiola.

Akan tetapi, masalah tersebut tak diumbar Guardiola kepada media, berbeda dengan sikapnya pada Kalvin Phillips saat ini.

Adapun, Phillips yang diboyong dari Leeds United seharga 49 juta euro memang jarak mendapatkan kesempatan bermain dari Guardiola.

Baca juga: Jadwal Liga Inggris Malam Ini, Chelsea Vs Bournemouth, Man United Vs Nottingham Forest

Musim ini, gelandang berusia 27 tahun tersebut baru mencatatkan satu penampilan di Premier League.

Meski kerap dipinggirkan oleh Guardiola, nyatanya Phillips tetap mendapat tempat di skuad Inggris untuk Piala Dunia 2022 Qatar.

Pada Piala Dunia 2022, Kalvin Phillips bahkan tampil dua kali dengan mencetak satu assist.

Saat Man City menang 3-2 atas Liverpool pada babak 16 besar Piala Liga Inggris yang digelar empat hari setelah final Piala Dunia 2022, nama Kalvin Phillips tidak ada dalam skuad yang dibawa Guardiola.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Presiden Perancis Minta Real Madrid Izinkan Mbappe Main di Olimpiade

Presiden Perancis Minta Real Madrid Izinkan Mbappe Main di Olimpiade

Internasional
Como Merangkak dari Serie D ke Serie A, Simbol Tim Menangis Dipeluk Henry

Como Merangkak dari Serie D ke Serie A, Simbol Tim Menangis Dipeluk Henry

Liga Italia
Starting Grid dan Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024

Starting Grid dan Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024

Motogp
Man United Vs Arsenal: The Gunners Jago Bertahan, Tajam Menyerang

Man United Vs Arsenal: The Gunners Jago Bertahan, Tajam Menyerang

Liga Inggris
Milan Menyayat bak Pisau, Kecerdasan Gelandang Berdarah Indonesia

Milan Menyayat bak Pisau, Kecerdasan Gelandang Berdarah Indonesia

Liga Italia
Championship Series Liga 1, Momentum Tepat Penerapan VAR di Indonesia

Championship Series Liga 1, Momentum Tepat Penerapan VAR di Indonesia

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Arteta Sebut Ten Hag Luar Biasa, Cuma Butuh Waktu

Man United Vs Arsenal: Arteta Sebut Ten Hag Luar Biasa, Cuma Butuh Waktu

Liga Inggris
Ketika Jersey Milan Dihiasi Nama Indonesia, Tanda Cinta untuk Mama...

Ketika Jersey Milan Dihiasi Nama Indonesia, Tanda Cinta untuk Mama...

Liga Italia
Montreal Vs Inter Miami 2-3, Messi Dibuat Kesal Regulasi Baru MLS

Montreal Vs Inter Miami 2-3, Messi Dibuat Kesal Regulasi Baru MLS

Liga Lain
Borneo FC Bidik Championship Series Liga 1 untuk Kawinkan Gelar

Borneo FC Bidik Championship Series Liga 1 untuk Kawinkan Gelar

Liga Indonesia
VAR Siap di Championship Series, Apresiasi demi Fair Play

VAR Siap di Championship Series, Apresiasi demi Fair Play

Liga Indonesia
Bekal di Thomas-Uber, Indonesia Siap Tempur Hadapi Thailand Open 2024

Bekal di Thomas-Uber, Indonesia Siap Tempur Hadapi Thailand Open 2024

Badminton
PSSI Akan Segera Bertemu Shin Tae-yong untuk Bahas Kontrak

PSSI Akan Segera Bertemu Shin Tae-yong untuk Bahas Kontrak

Timnas Indonesia
Alasan Skuad AC Milan Gunakan Jersey Nama Ibu Kala Libas Cagliari

Alasan Skuad AC Milan Gunakan Jersey Nama Ibu Kala Libas Cagliari

Liga Italia
Alasan Ten Hag Yakin Akan Bertahan di Manchester United

Alasan Ten Hag Yakin Akan Bertahan di Manchester United

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com