KOMPAS.com - Tidak semua pesepak bola bisa merasakan manisnya mengangkat trofi Piala Dunia FIFA, Liga Champions UEFA, dan Ballon d'Or. Kini, Lionel Messi masuk daftar elite peraih tiga gelar bergengsi tersebut usai mengantar Argentina berpesta di Qatar.
Timnas Argentina yang dikapteni Lionel Messi tampil sebagai juara Piala Dunia 2022 Qatar usai mengalahkan Perancis lewat drama adu penalti, Minggu (18/12/2022) malam WIB.
Diwarnai dua gol Messi dan hat-trick Kylian Mbappe, Argentina dan Perancis bermain sama kuat 3-3 pada waktu normal hingga extra time.
Argentina akhirnya bisa menyudahi pertandingan dramatis di Stadion Lusail tersebut dengan kemenangan 4-3 via adu penalti atas Perancis.
Baca juga: Daftar Juara Piala Dunia: Terbaru Argentina, Lionel Messi dkk Berpesta di Qatar
Argentina pun berpesta dan sang kapten Lionel Messi melengkapi karier hebatnya di panggung sepak bola dengan trofi paling agung, Piala Dunia FIFA.
Sebelumnya, Messi telah mengoleksi berbagai gelar bergengsi termasuk 10 titel La Liga, satu Ligue 1, empat Liga Champions, dan tujuh Ballon d'Or.
Trofi Piala Dunia, Liga Champions, dan Ballon d'Or dianggap sebagai pencapaian tertinggi seorang pesepak bola di level timnas, klub, dan individu.
Sebelum turnamen akbar di Qatar tahun ini, hanya ada delapan pesepak bola yang mampu menyatukan gelar Piala Dunia FIFA, Liga Champions Eropa, dan Ballon d'Or.
Baca juga: Rekor Argentina dan Lionel Messi Usai Juara Piala Dunia 2022
Orang terakhir yang berhasil menyatukan tiga titel bergengsi itu adalah gelandang legendaris AC Milan asal Brasil, Ricardo Kaka.
Kaka merupakan anggota timnas Brasil saat juara Piala Dunia 2002 di Korea Selatan dan Jepang.
Bersama AC Milan, Kaka lantas memenangi Liga Champions 2007 yang berujung pada trofi Ballon d'Or pada tahun yang sama.
Selain Kaka, nama-nama besar lain yang berhasil memenangi trofi Piala Dunia, Liga Champions, dan Ballon d'Or adalah Sir Bobby Charlton, Franz Beckenbauer, Gerd Mueller, Paolo Rossi, Zinedine Zidane, Rivaldo, dan Ronaldinho.
Kini, dengan keberhasilan mengantar Argentina menjuarai Piala Dunia 2022 Qatar, Lionel Messi menjadi pesepak bola ke-9 yang masuk daftar elite tersebut.
Baca juga: Mengenal Bisht, Jubah Kain Lionel Messi Saat Angkat Trofi Piala Dunia
Berikut adalah daftar sembilan pesepak bola yang mampu meraih gelar juara Piala Dunia, Liga Champions, dan Ballon d'Or.
No | Nama Pemain | Negara | Piala Dunia | Liga Champions | Ballon d'Or |
1 | Sir Bobby Charlton | Inggris | 1966 | 1967-1968 | 1966 |
2 | Franz Beckenbauer | Jerman | 1974 (pemain), 1990 (pelatih) | 1973-1974, 1974-1975, 1975-1976 | 1972, 1976 |
3 | Gerd Mueller | Jerman | 1974 |
1973-1974, 1974-1975, 1975-1976 |
1970 |
4 | Paolo Rossi | Italia | 1982 | 1984-1985 | 1982 |
5 | Zinedine Zidane | Perancis | 1998 | 2001-2002 (pemain), 2915-2016, 2016-2017, 2018-2019 (pelatih) | 1998 |
6 | Rivaldo | Brasil | 2002 | 2002-2003 | 1999 |
7 | Ronaldinho | Brasil | 2002 | 2005-2006 | 2005 |
8 | Kaka | Brasil | 2002 | 2006-2007 | 2007 |
9 | Lionel Messi | Argentina | 2022 |
2005–2006, 2008–2009, 2010–2011, 2014–2015 |
2009, 2010, 2011, 2012, 2015, 2019, 2021 |
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.