Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Inspeksi Liga 1 di Stadion Jatidiri: Lancar, Semoga Berjalan hingga Putaran Pertama Selesai

Kompas.com - 12/12/2022, 14:40 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Menpora Zainudin Amali melakukan inspeksi terhadap penyelenggaraan pertandingan Liga 1 di Stadion Jatidiri. Laga-laga di markas PSIS Semarang itu diharapkan terus berjalan lancar hingga putaran pertama selesai.

Stadion Jatidiri di Semarang, Jawa Tengah, menjadi salah satu venue yang digunakan untuk menggelar laga-laga lanjutan kompetisi BRI Liga 1 2022-2023.

Sejumlah laga telah digelar di markas PSIS Semarang tersebut, di antaranya adalah Persib Bandung vs Persebaya Surabaya dan Arema FC vs Persis Solo pada pekan ke-13 Liga 1.

Sementara itu, PSIS Semarang yang sejatinya bermarkas di Stadion Jatidiri melakoni laga di luar homebase-nya yakni di Stadion Maguwoharjo (Sleman) dan di Stadion Manahan (Solo).

Baca juga: Menpora Sidak ke Stadion Jatidiri untuk Tagih Perubahan Penyelenggaraan Liga 1

Hal itu karena lanjutan kompetisi Liga 1 2022-2023 digelar secara terpusat tanpa penonton di Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta dengan menggunakan stadion-stadion tersebut.

Satu stadion lagi yang digunakan untuk menggelar lanjutan putaran pertama Liga 1 pasca-tragedi Kanjuruhan adalah Stadion Sultan Agung di Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Pada Minggu (11/12/2022) berbarengan dengan laga Arema FC vs Persis Solo, Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia Zainudin Amali melakukan inspeksi langsung ke Stadion Jatidiri.

Pada kesempatan itu, Menpora Zainudin Amali didampingi oleh Exco PSSI, Yoyok Sukawi.

Baca juga: Top Skor Liga 1 2022-2023, Da Silva dan Pato Bersaing di Puncak 

"Kedatangan Pak Menteri ini ke Jawa Tengah utamanya, beliau memberikan perhatian khusus kepada sepakbola utamanya di venue yang memang kita rencanakan untuk lanjutan Liga 1," kata Yoyok dalam siaran pers Kemenpora yang diterima Kompas.com.

"Alhamdulillah, panitia, LIB, dan PSSI sudah bisa menggelar secara baik," imbuh pria yang juga merupakan CEO PSIS Semarang tersebut.

Pemain Persis Solo Fernando Rodrigues melewati berebut bola dengan dua pemain Arema FC saat pertandingan pekan ke-13 Liga 1 2022-2023 yang berakhir dengan skor 2-1 di Stadion Jatidiri Semarang, Minggu (11/12/2022) sore.KOMPAS.com/SUCI RAHAYU Pemain Persis Solo Fernando Rodrigues melewati berebut bola dengan dua pemain Arema FC saat pertandingan pekan ke-13 Liga 1 2022-2023 yang berakhir dengan skor 2-1 di Stadion Jatidiri Semarang, Minggu (11/12/2022) sore.

Yoyok menambahkan, penyelenggaraan pertandingan Liga 1 di Stadion Jatidiri berjalan lancar.

Ia pun berharap, laga-laga sisa putaran pertama Liga 1 2022-2023 semuanya dapat dilaksanakan secara lancar juga.

"Tadi Bapak Menpora sudah melihat langsung, berjalan dengan lancar, aturan-aturan baru yang dicantumkan dalam Perpol sudah kita laksanakan. Mudah-mudahan dapat berjalan terus liga putaran pertama dapat selesai," ucap Yoyok.

Baca juga: Hasil dan Klasemen Liga 1: PSM Masih di Puncak, Persija Keluar 3 Besar

Adapun, lanjutan kompetisi Liga 1 2022-2023 akan memainkan laga-laga pekan ke-14 mulai hari ini, Senin (12/12/2022).

Tiga pertandingan pekan ke-14 Liga 1 yang bakal dimainkan hari ini adalah Bornoe FC Samarinda vs PSS Sleman, Bhayangkara FC vs PSM Makassar, dan Madura United vs Bali United.

Laga Bornoe FC vs PSS Sleman bakal dimainkan di Stadion Jatidiri, sedangkan duel Bhayangkara FC vs PSM Makassar dan Madura United vs Bali United dilangsungkan di Stadion Maguwoharjo.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Liga Inggris
Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Timnas Indonesia
BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

Sports
Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Liga Inggris
Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Badminton
Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Liga Inggris
Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Timnas Indonesia
Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Internasional
Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Liga Italia
Media Internasional Sorot Aksi Heroik Timnas U23 Indonesia

Media Internasional Sorot Aksi Heroik Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Arsenal Vs Chelsea 5-0, Havertz Bikin Mantan Klub Babak Belur

Hasil Arsenal Vs Chelsea 5-0, Havertz Bikin Mantan Klub Babak Belur

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com