Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Klasemen Liga Spanyol Usai Osasuna Vs Barcelona: Barca Amankan Puncak

Kompas.com - 09/11/2022, 05:55 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - FC Barcelona dipastikan mengamankan posisi puncak klasemen Liga Spanyol 2022-2023 usai meraih kemenangan di kandang Osasuna.

Sebanyak tiga pertandingan pekan ke-14 kompetisi teratas Liga Spanyol, La Liga, dimainkan pada tengah pekan ini, Rabu (9/11/2022).

Ketiga laga tersebut adalah Elche vs Girona, Athletic Bilbao vs Real Valladolid, dan Osasuna vs Barcelona.

Menjamu Girona di kandang sendiri, Elche takluk dengan skor 1-2.

Elche bisa unggul lebih dulu lewat gol Pol Lirola menit ke-16. Namun, Girona bisa membalikkan keadaan lewat gol Ivan Martin (39') dan Valentin Castellanos (66').

Baca juga: Sudah Umumkan Pensiun, Pique Masuk Skuad Barcelona untuk Laga Vs Osasuna

Di Stadion San Mames, Bilbao, tuan rumah Athletic Club melibas tamunya, Real Valladolid, dengan skor 3-0.

Gorka Guruzeta memborong dua gol bagi Athletic Bilbao, masing-masing menit ke-18 dan 51. Satu gol lainnya dibukukan oleh Dani Vivian pada menit ke-78.

Sementara itu di Stadion El Sadar, Pamplona, Barcelona berhasil meraih kemenangan comeback 2-1 atas tuan rumah Osasuna.

Osasuna mampu menciptakan keunggulan melalui gol David Garcia ketika babak pertama baru bergulir enam menit.

Baca juga: Hasil Osasuna Vs Barcelona: Lewandowski dan Pique Kartu Merah, Barca Comeback 2-1

Barcelona lantas bisa membalikkan skor meski harus bermain dengan 10 orang menyusul kartu merah Robert Lewandowski pada babak pertama.

Barca mengunci raihan tiga poin di El Sadar melalui gol Pedri pada menit ke-48 dan aksi pemain pengganti, Raphinha, menit ke-85.

Hasil Liga Spanyol tersebut membuat Barcelona dipastikan bisa mengamankan posisi puncak klasemen.

Barca memimpin klasemen Liga Spanyol 2022-2023 dengan nilai 37.

Baca juga: Rayo Vallecano Vs Real Madrid, Kekecewaan Ancelotti Usai Raih Kekalahan Pertama

Anak asuh Xavi Hernandez kini unggul lima poin atas tim peringkat kedua, Real Madrid, yang baru akan memainkan jornada ke-14 melawan Cadiz pada Jumat (11/11/2022).

Adapun kemenangan Athletic Bilbao atas Real Valladolid membuat Los Leones naik ke peringkat ketiga berbekal koleksi 24 poin dan keunggulan selisih gol atas Atletico Madrid.

Berikut adalah hasil dan klasemen Liga Spanyol 2022-2023 hingga pekan ke-14, Rabu (9/11/2022).

Hasil Liga Spanyol 2022-2023 Pekan 14

  • Elche 1-2 Girona
  • Athletic Bilbao 3-0 Real Valladolid
  • Osasuna 1-2 Barcelona

Klasemen 5 Besar Liga Spanyol

  1. Barcelona - main 14 (poin 37)
  2. Real Madrid - 13 (32)
  3. Athletic Bilbao - 14 (24)
  4. Atletico Madrid - 13 (24)
  5. Real Betis - 13 (24)

*Klik tautan berikut ini untuk melihat klasemen lengkap Liga Spanyol 2022-2023 >> KLIK DI SINI

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Timnas Indonesia
Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Timnas Indonesia
5 Hal Menarik dari Laga Timnas U23 Indonesia Vs Australia

5 Hal Menarik dari Laga Timnas U23 Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Update Klasemen Piala Asia U23 2024 Usai Timnas Indonesia dan Qatar Main

Update Klasemen Piala Asia U23 2024 Usai Timnas Indonesia dan Qatar Main

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Australia 1-0, Garuda Muda Ukir Sejarah!

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Australia 1-0, Garuda Muda Ukir Sejarah!

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com