Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Arsenal Vs Tottenham: Raja London Utara Itu Bernama Harry Kane

Kompas.com - 30/09/2022, 21:21 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

KOMPAS.com - Sudah 13 gol Harry Kane masuk ke gawang Arsenal dalam derbi London Utara atau North London Derby.

Jumlah gol Harry Kane itu menasbihkan dirinya sebagai raja gol dalam derbi London Utara.

Tak ada yang mengungguli perolehannya di antara legenda maupun pemain Arsenal dan Tottenham Hotspur saat ini.

Harry Kane juga masih bisa menambah pundi-pundi golnya andai mampu menjebol skuad Mikel Arteta dalam laga Arsenal vs Tottenham, Sabtu (1/10/2022) malam WIB.

Baca juga: Arsenal Vs Tottenham: Badai Cedera Ganggu Skuad The Gunners

The Gunners, julukan Arsenal, tengah dalam masa emas mereka memuncaki klasemen Liga Inggris 2022-2023 hingga pekan ke-7.

Namun tuah Sang Raja bisa menjadi ancaman. Terlebih Tottenham belum pernah merasakan kekalahan sejak Liga Inggris 2022-2023 bergulir.

Harry Kane mengungguli jumlah yang pernah dicetak oleh Bobby Smith (10 gol untuk Tottenham) dan Emmanuel Adebayor (8 gol untuk Arsenal dan 2 untuk Tottenham).

Kali terakhir Harry Kane mencetak gol dalam derbi London Utara yakni saat Spurs membantai Arsenal dengan skor telak 3-0, 12 Mei 2022.

Baca juga: 5 Fakta Jelang Arsenal Vs Tottenham: Kans Skor Besar dan Gol Penalti

Adapun gol pertama Harry Kane ke gawang Arsenal dalam derbi London Utara yakni pada 7 Februari 2015.

Dalam laga tersebut, Kane mencetak dua gol sekaligus dalam kemenangan Spurs 2-1 atas Arsenal.

"Perasaan terhebat yang pernah saya alami. Suporter sangat luar biasa selama laga, atmosfer terhebat yang pernah saya alami," ungkapnya usai laga saat itu sebagaimana dikutip laman resmi klub.

Daftar Top Skor Derbi London Utara

  • 13 - Harry Kane (Tottenham)
  • 10 - Bobby Smith (Tottenham), Emmanuel Adebayor (8 untuk Arsenal, 2 untuk Tottenham)
  • 8 - Robert Pires, Alan Sunderland (keduanya Arsenal)
  • 7 - Alan Gilzean (Tottenham), Jimmy Greaves (Tottenham), David Herd (Arsenal), John Radford (Arsenal)

Baca juga: Jelang Arsenal Vs Tottenham, Conte Jawab Rumor Kurang Ajar

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com