Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Momen Respek AFC Futsal Cup: Skuad Iran Beri Aplaus pada Suporter Indonesia

Kompas.com - 29/09/2022, 09:20 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

Sumber AFC

KOMPAS.com - Sikap respek ditunjukkan oleh para pemain Iran usai melibas Indonesia pada matchday pertama Grup C AFC Futsal Cup 2022.

AFC Futsal Cup atau Piala Asia Futsal 2022 mulai digulirkan di Kuwait pada Rabu (28/9/2022).

Pada turnamen AFC Futsal Cup edisi tahun ini, Indonesia masuk Grup C bersama Iran, Lebanon, dan Taiwan.

Baca juga: Hasil Piala Asia Futsal 2022 Indonesia Vs Iran, Garuda Takluk 0-5 dari Raja Futsal Asia

Iran yang merupakan juara bertahan sekaligus tim tersukses dalam sejarah AFC Futsal Cup menjadi tim unggulan di grup tersebut.

Sang Raja Asia itu pun menjadi lawan pertama yang dihadapi timnas futsal Indonesia pada laga pembuka Grup C.

Bertanding di Saad Al Abdullah Hall, Kuwait City, Indonesia harus mengakui keunggulan Iran dengan skor lima gol tanpa balas.

Lima gol Iran yang bersarang ke gawang Indonesia dicetak oleh Saied Ahmad Abbasi (2 gol), Moslem Oladghobad, Mahdi Asadshir, dan Hossein Tayebibidgoli.

Baca juga: Daftar Negara, Pembagian Grup, dan Jadwal Lengkap Piala Asia Futsal 2022

Meski berhasil menaklukkan Indonesia dengan skor telak, sikap respek tetap ditunjukkan oleh skuad Iran.

Dalam video yang diunggah oleh akun Twitter resmi AFC Asian Cup, para pemain Iran yang dipimpin oleh Hossein Tayebibidgoli mendatangi tribune suporter Indonesia lalu memberikan aplaus.

Sebelumnya, skuad Iran juga menghampiri fans mereka yang berada di tribune seberang.

Sementara itu, suporter Merah Putih juga tetap memberikan aplaus meriah kepada timnas futsal Indonesia meski mengalami kekalahan telak.

Ardiansyah Nur dkk berjalan mendatangi tribune suporter Indonesia yang mengibarkan bendera Merah Putih, lalu memberikan tepuk tangan kepada mereka.

Baca juga: Klasemen AFC Futsal Cup 2022 Usai Timnas Indonesia Takluk 0-5

Adapun hasil AFC Futsal Cup 2022 tersebut membuat Indonesia kini menghuni dasar klasemen Grup C.

Pada pertandingan lainnya, Lebanon bermain imbang 1-1 dengan Taiwan.

Pada laga selanjutnya, timnas futsal Indonesia bakal melawan Lebanon pada Jumat (30/9/2022).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Sejarah untuk Indonesia!

Daftar Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Sejarah untuk Indonesia!

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Korea Selatan: Menangi Adu Penalti, Garuda ke Semifinal!

Hasil Indonesia Vs Korea Selatan: Menangi Adu Penalti, Garuda ke Semifinal!

Timnas Indonesia
Hasil Brighton Vs Man City: Gol Langka De Bruyne, Citizens Geser Liverpool

Hasil Brighton Vs Man City: Gol Langka De Bruyne, Citizens Geser Liverpool

Liga Inggris
FT Indonesia vs Korea Selatan 2-2: Unggul Jumlah Pemain, Garuda Muda Kecolongan

FT Indonesia vs Korea Selatan 2-2: Unggul Jumlah Pemain, Garuda Muda Kecolongan

Timnas Indonesia
Unggul Jumlah Pemain, Timnas U23 Indonesia Malah Kebobolan

Unggul Jumlah Pemain, Timnas U23 Indonesia Malah Kebobolan

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Masih Unggul, Korsel Harus Tampil 10 Pemain

Timnas U23 Indonesia Masih Unggul, Korsel Harus Tampil 10 Pemain

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com