Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ada Pele-Maradona, Ronaldinho Sulit Sebut Messi Pemain Terbaik

Kompas.com - 23/09/2022, 05:30 WIB
Farahdilla Puspa,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Legenda sepak bola Brasil Ronaldinho mengakui sulit menyebut Lionel Messi sebagai pemain terbaik sepanjang masa. 

Perdebatan soal pemain terbaik sepanjang sejarah selalu terjadi di setiap generasi. Tak terkecuali pada era Lionel Messi.

Lionel Messi kerap disebut sebagai GOAT (Greatest of All Time) berkat prestasinya bersama Barcelona termasuk keberhasilannya meraih 7 gelar Ballon d'Or. 

Pemain berjuluk La Pulga itu menjadi pesepak bola dengan koleksi terbanyak trofi Ballon d'Or hingga kini. Dia mengungguli Cristiano Ronaldo yang mendapatkan 5 gelar. 

Baca juga: Piala Dunia 2022, Ada yang Ragu Argentina Bisa Juara meski Punya Messi

Meski demikian, Ronaldinho yang pernah bermain bareng Messi di Barcelona tak menyebut megabintang asal Argentina itu sebagai pemain terbaik sepanjang masa. 

Sulit bagi Ronaldinho mengatakan Messi sebagai pemain terbaik sepanjang masa saat ada legenda seperti Pele dan Diego Maradona

"Sulit karena ada begitu banyak pemain," kata Ronaldinho, dilansir Kompas.com dari AS. 

"Saya tidak suka membandingkan. Namun, Pele, Maradona, masing-masing adalah pemain terbaik pada masanya," tutur mantan pemain Barcelona dan AC Milan ini. 

Baca juga: Lionel Messi Tak Hanya Jenius, tetapi Juga Cenayang

Tak seperti Messi yang belum menjuarai Piala Dunia, Pele dan Maradona sudah pernah mengangkat trofi turnamen tersebut. 

Pele membawa Brasil juara Piala Dunia tiga kali pada 1958, 1962, dan 1970. Sementara itu, Maradona mengantarkan Argentina menjadi kampiun Piala Dunia edisi 1986. 

Adapun Lionel Messi masih memiliki kesempatan untuk membawa Argentina juara Piala Dunia 2022 Qatar. 

La Albiceleste, julukan timnas Argentina, tergabung di grup C Piala Dunia 2022 bersama Arab Saudi, Meksiko, dan Polandia.  

Di atas kertas, Argentina merupakan tim yang diunggulkan di Grup C ini untuk mengambil titel juara grup. Argentina berada di posisi ketiga ranking FIFA, di bawah Brasil dan Belgia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Liga Indonesia
Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Sports
Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com