Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Persija Vs Bhayangkara 2-1: Michael Krmencik Jadi Pahlawan

Kompas.com - 03/09/2022, 22:21 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

KOMPAS.com - Skor akhir Persija Jakarta vs Bhayangkara berakhir 2-1 untuk kemenangan Macan Kemayoran, julukan tim tuan rumah.

Laga Persija vs Bhayangkara pada ajang Liga 1 2022-2023 pekan ke-8 berlangsung di Stadion Patriot Candrabhaga, Sabtu (3/9/2022) malam WIB.

Pencetak gol Persija yakni Michael Krmencik (13' dan 56'). Striker asing asal Republik Ceko itu mencetak dua gol atau brace goal untuk kemenangan tim berjuluk Macan Kemayoran.

Sementara satu gol Bhayangkara disumbangkan Dendy Sulistyawan lewat aksi solonya di dalam kotak penalti tuan rumah pada menit ke-11.

Baca juga: Tutup Journalist Games Road to Haornas 2022, Menpora Sampaikan Harapan

Jalannya Pertandingan

Babak 1

Laga berjalan sengit, suporter berteriak histeris tatkala awal menit ke-2 berkat peluang Hanno Behrens tepat di depan gawang Bhayangkara FC. Dia memanfaatkan umpan datar Michael Krmencik dari sisi kanan penyerangan.

Umpan datar itu disambut oleh kaki kiri Behrens, kiper lawan tak banyak berkutik atau memotong bola. Hanya saja, bola melambung di atas mistar.

Persija bermain dengan garis pertahanan tinggi. Mereka berani mencari bola hingga di kotak penalti The Guardians, julukan Bhayangkara.

Namun, petaka bagi Persija pada menit ke-11. Petaka itu datang berkat aksi Dendy Sulistyawan. Formasi tiga bek Persija membuat Dendy leluasa bergerak.

Baca juga: Persija Vs Bhayangkara FC, Peringatan Thomas Doll untuk Macan Kemayoran

Dia berhasil merangsek ke dalam kotak penalti melewati Ferrari dan meninggalkan Riko Simanjuntak. Saat berhadapan dengan kiper Andritany, sontekannya tak ragu dan berhasil membuat gol.

Belum dua menit berjalan, Macan Kemayoran menyamakan kedudukan berkat sundulan Krmencik pada menit ke-13. Dia memanfaatkan umpan manis dari Yusuf Helal. Skor imbang 1-1.

Gol tersebut membuat Persija semakin percaya diri. Mereka lebih banyak membuat serangan dan peluang dibanding tim tamu. Sorakan suporter bergemuruh tiap peluang tercipta.

Salah satunya adalah sepakan kaki kiri Ondrej Kudela pada menit ke-19. Umpan sepak pojok Syahrian Abimanyu disambut dengan tendangan tanpa kontrol Kudela. Sepakannya keras, Awan Setho bergeming. Tetapi arah bola masih melenceng.

Baca juga: Jelang Persija Vs Bhayangkara FC, Manajemen Macan Kemayoran Keluarkan 11 Larangan

Bhayangkara yang tertekan tetap mampu membuat serangan sesekali. Pada menit ke-28, peluang The Guardians sangat terbuka. Dalam posisi dua lawan tiga pemain Persija, Dendy mengirimkan bola ke tengah mengarah Youssef Ezzejari.

Umpan itu mampu diintersep oleh Hansamu, tetapi bola mengarah ke gawangnya sendiri. Akan tetapi, Andritany masih mampu menepisnya sehingga gagal berbuah gol bunuh diri.

Penampilan apik di bawah gawang tidak hanya ditampilan Andritany, tetapi juga Awan Setho. Menit ke-38, dua kesempatan dari sundulan Yusuf Helal berhasil digagalkan semua oleh Awan Setho.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Atlet PB Djarum Tampil Dominan pada Graha Padma Wali Kota Cup 2024

Atlet PB Djarum Tampil Dominan pada Graha Padma Wali Kota Cup 2024

Badminton
Hasil Australian Open 2024: Bekuk Wakil Malaysia, Ana/Tiwi Juara!

Hasil Australian Open 2024: Bekuk Wakil Malaysia, Ana/Tiwi Juara!

Badminton
Hasil Final Australian Open 2024: Berjuang Tiga Gim, Ester Runner-up

Hasil Final Australian Open 2024: Berjuang Tiga Gim, Ester Runner-up

Badminton
Malut United Resmi Rekrut Duo Kembar Yakob dan Yance Sayuri

Malut United Resmi Rekrut Duo Kembar Yakob dan Yance Sayuri

Liga Indonesia
Kembangkan Basket di Indonesia, 3 Misi Beavers Hadirkan Kompetisi

Kembangkan Basket di Indonesia, 3 Misi Beavers Hadirkan Kompetisi

Sports
Polandia Vs Belanda, Van Dijk Siap Kerja Keras demi Menangi Laga Perdana

Polandia Vs Belanda, Van Dijk Siap Kerja Keras demi Menangi Laga Perdana

Internasional
Ronaldinho Kritik Skuad Brasil, Tim Terburuk di Copa America 2024

Ronaldinho Kritik Skuad Brasil, Tim Terburuk di Copa America 2024

Internasional
Pendekatan Como Dihiraukan Klub, Ali Jasim Luapkan Kekecewaan

Pendekatan Como Dihiraukan Klub, Ali Jasim Luapkan Kekecewaan

Liga Italia
Jadwal Euro 2024 Malam ini: Belanda dan Inggris Akan Turun

Jadwal Euro 2024 Malam ini: Belanda dan Inggris Akan Turun

Internasional
Hasil Jeka Saragih Vs Westin Wilson, Kekalahan Perdana Jeka di UFC

Hasil Jeka Saragih Vs Westin Wilson, Kekalahan Perdana Jeka di UFC

Sports
Spalletti: Italia Unggul Berkat Tim, Bukan Karena Satu Pemain

Spalletti: Italia Unggul Berkat Tim, Bukan Karena Satu Pemain

Internasional
Timnas Italia Cetak Sejarah, Jorginho dan Chiesa Senang Lewati Kejutan

Timnas Italia Cetak Sejarah, Jorginho dan Chiesa Senang Lewati Kejutan

Internasional
Messi Terpesona Talenta Inter: Masa Kini dan Masa Depan Argentina

Messi Terpesona Talenta Inter: Masa Kini dan Masa Depan Argentina

Internasional
Klasemen Grup B Piala Eropa 2024 Setelah Spanyol dan Italia Menang

Klasemen Grup B Piala Eropa 2024 Setelah Spanyol dan Italia Menang

Internasional
Hasil Italia Vs Albania: Gol Tercepat Euro, Barella Lewati Totti, Tripoin Azzurri

Hasil Italia Vs Albania: Gol Tercepat Euro, Barella Lewati Totti, Tripoin Azzurri

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com