Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Profil Marcos Alonso, Darah Barcelona dari Ayah dan Kakek Buyut

Kompas.com - 03/09/2022, 10:40 WIB
Kevin Topan Kristianto

Penulis

Sumber Barcelona


KOMPAS.comBarcelona resmi mendatangkan bek sayap berpaspor Spanyol, Marcos Alonso. Berikut adalah profil Marcos Alonso yang memiliki darah Barca dari ayah dan kakek buyut.

Marcos Alonso resmi menjadi pemain baru Barcelona pada Jumat (2/9/2022) waktu setempat.

Marcos Alonso ke Barcelona dengan status bebas transfer setelah Chelsea memutus kontrak sang pemain menjelang penutupan bursa transfer musim panas 2022.

Fullback kiri berusia 31 tahun itu dikontrak hingga 30 Juni 2023, dan dipagari klausul pelepasan senilai 50 juta euro atau sekitar 741,2 miliar.

Baca juga: Sejarah Cant del Barca, Lagu Wajib Barcelona

Darah Barcelona dari ayah dan kakek buyut

Tidak ada manusia yang terlahir dengan darah selain golongan O, A, B, dan AB. Namun, darah Barcelona, nyatanya memang kental di dalam tubuh Marcos Alonso Mendoza.

Dilansir dari website dan YouTube resmi Barca, ayah dan kakek buyut Marcos Alonso pernah bermain untuk Barcelona.

Kakek buyut Marcos Alonso dari garis keturunan ibu, merupakan pemain Barcelona pada medio 1941-1943.

Sementara, ayahnya yang bernama Marcos Alonso Pena merupakan pemain Barcelona pada medio 1982-1987.

Selama lima tahun berseragam Barcelona, ayahnya turut membantu Blaugrana menjadi kampiun Liga Spanyol (1 kali), Copa del Rey (1), Piala Super Spanyol (1), dan Piala Liga Spanyol (2).

Marcos Alonso pun senang bisa bermain untuk Barcelona, di mana ayahnya pernah meraih kesuksesan di klub yang bermarkas di Camp Nou itu.

"Sangat istimewa bermain untuk tim di mana ayah saya begitu sukses," ucap Alonso dikutip Kompas.com dari situs resmi klub.

"Itu alasan penting lainnya untuk berada di sini. Saya ingat ketika dia (ayahnya) membawa saya untuk melihat pertandingan di Camp Nou, jadi berada di sini sekarang luar biasa," ujarnya menambahkan.

Baca juga: Asal-usul Warna Biru-Merah yang Melekat pada Jersey Barcelona

Kakek Marcos Alonso juga mantan pesepak bola, tetapi...

Selain ayah dan kakek buyut, kakek Alonso, Marcos Alonso Imaz atau dikenal dengan Marquitos juga mantan pesepak bola profesional.

Berbeda dengan ayah dan kakek buyutnya, kakek Alonso, Marquitos pernah berseragam untuk rival kesumat Barcelona yaitu Real Madrid dari tahun 1954 hingga 1962.

Biodata Marcos Alonso

Nama lengkap: Marcos Alonso Mendoza
Tempat, tanggal lahir: Madrid, 28 Desember 1990
Kewarganegaraan: Spanyol
Usia: 31 tahun
Tinggi badan: 189 cm
Posisi: Bek kiri
Kaki terkuat: Kiri
Karier klub junior:

  • 1999-2008 - Real Madrid

Karier klub senior:

  • 2008-2010 - Real Madrid Castilla
  • 2010-2013 - Bolton Wanderers
  • 2013-2016 - Fiorentina
  • 2014 - Sunderland (pinjaman)
  • 2016-2022 - Chelsea
  • 2022-? - Barcelona

Karier timnas:

  • 2018-2022 - Spanyol (6 caps)
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rafael Struick Terpilih Jadi 'Future Star' Piala Asia U23 2024

Rafael Struick Terpilih Jadi "Future Star" Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Liga Inggris
Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com