Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar Juara Umum ASEAN Para Games sejak 2001, Siapa Terbanyak?

Kompas.com - 30/07/2022, 06:00 WIB
Kevin Topan Kristianto

Penulis

KOMPAS.com - ASEAN Para Games 2022 bakal digelar di Solo, Jawa Tengah, Indonesia, mulai 30 Juli hingga 6 Agustus 2022. Dalam sejarah ASEAN Para Games, negara mana yang paling banyak menjadi juara umum?

Adapun, ASEAN Para Games kali ini merupakan edisi ke-11 dari pesta olahraga multicabang bagi penyandang disabilitas negara-negara Asia Tenggara tersebut.

Berdasarkan data dari Antara News, Indonesia sebagai tuan rumah menjadi kontingen dengan atlet terbanyak yakni 324 atlet.

 

Sementara itu, Brunei Darussalam menjadi kontingen paling sedikit dengan 13 atlet.

Baca juga: Maskot ASEAN Para Games 2022, Si Penolak Bala Bernama Rajamala

Dengan jumlah atlet yang diturunkan Indonesia pada ASEAN Para Games 2022, Merah Putih menargetkan juara umum dengan minimal mengemas 104 medali emas.

Target tersebut terbilang realistis. Selain karena berstatus tuan rumah, prestasi Indonesia juga cenderung mengalami peningkatan sepanjang berlangsungnya ASEAN Para Games.

Daftar Juara Umum ASEAN Para Games

Dalam sejarah ASEAN Para Games, Indonesia hanya kalah dari Thailand untuk urusan koleksi gelar juara. 

Gelaran ASEAN Para Games kali pertama diadakan pada tahun 2001 di Kuala Lumpur, Malaysia.

Pada saat itu, Malaysia yang merupakan tuan rumah menjadi juara umum dengan raihan 143 emas, 136 perak, dan 92 perunggu.

Adapun, Thailand hingga saat ini menjadi kontingen tersukses di ASEAN Para Games dengan total enam kali menjadi juara umum.

Tepat di bawah Thailand dalam daftar juara umum ASEAN Para Games ada Indonesia yang dua kali menjadi juara umum.

Indonesia dua kali menjadi juara umum masing-masing pada 2014 ketika bergulir di Myanmar dan terakhir di Malaysia pada 2017.

Baca juga: Berapa Kali Indonesia Juara Umum di ASEAN Para Games?

Sisanya Malaysia satu kali ketika menjadi tuan rumah pada edisi pertama tahun 2001.

Berikut adalah daftar juara umum ASEAN Para Games dari masa ke masa.

Edisi Tahun Tuan Rumah Juara Umum
I 2001 Malaysia Malaysia
II 2003 Vietnam Thailand
III 2005 Filipina Thailand
IV 2008 Thailand Thailand
V 2009 Malaysia Thailand
VI 2011 Indonesia Thailand
VII 2014 Myanmar Indonesia
VIII 2015 Singapura Thailand
IX 2017 Malaysia Indonesia
X 2020 Filipina -
XI 2022 Indonesia ?

-Dibatalkan karena pandemi Covid-19

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com