Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persib Vs Madura United, Rendy Oscario Incar Clean Sheet Kedua Beruntun

Kompas.com - 28/07/2022, 22:20 WIB
Kevin Topan Kristianto,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Rendy Oscario bertekad untuk mencatatkan clean sheet keduanya secara beruntun saat timnya, Madura United bertandang ke markas Persib Bandung.

Laga Persib vs Madura United merupakan rangkaian pekan kedua dalam jadwal Liga 1 2022-2023.

Duel Persib vs Madura United dijadwalkan berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Sabtu (30/7/2022) sore WIB.

Madura United bertamu ke markas Persib Bandung dengan modal kemenangan 8-0 atas Barito Putera pada pekan pertama Liga 1 2022-2023.

Baca juga: Persib Vs Madura United, Bek Inti Persib Diragukan Tampil

Tim berjuluk Laskar Sape Kerrab bertekad kembali meraih poin pada laga pekan kedua melawan Persib.

Bahkan kiper Madura United Rendy Oscario bertekad menjaga gawangnya tetap steril pada laga melawan Persib, sekaligus mengincar clean sheet kedua beruntun di Liga 1.

Sebelumnya, Rendy berhasil menjaga gawang Madura United dari kebobolan berkat kemenangan 8-0 atas Barito Putera.

Meski menang besar, kiper berusia 23 tahun itu memberi keamanan di lini pertahanan.

Tercatat, Rendy melakukan 9 saves pada laga tersebut. Bahkan, beberapa penyelamatannya sangat krusial.

"Insya Allah (akan berupaya kembali clean sheet). Tentunya, kami akan memberikan semaksimal mungkin, berusaha keras karena main away," ujar Rendy seperti dikutip dari situs resmi Madura United.

"Tentunya, itu bukan hal yang mudah. Kami ingin bermain layaknya seperti kemarin melawan Barito Putera. Semoga kita bisa meraih poin di sana," ucap Rendy menambahkan.

Meski mendapat banyak sanjungan pada laga pertama, Rendy menyampaikan penampilan gemilangnya itu dibarengi kontribusi semua pemain yang main bagus dan bekerja sama dengan baik.

Baca juga: Persib Vs Madura United, Daisuke Sato Menyasar Kemenangan Pertama

Oleh karena itu, Rendy berharap chemistry yang sudah terjalin cukup bagus ini bisa kembali diterapkan saat bertamu ke markas Persib.

"Intinya ya, tetap fokus, jaga mental, dan komunikasi bersama, serta tentunya chemistry bersama akan menguatkan tim," tambah Rendy soal upaya yang akan dilakukan untuk raih clean sheet.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com