Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Pemain Bintang yang Tak Tampil di Piala Dunia 2022, dari Salah hingga Haaland

Kompas.com - 12/07/2022, 15:20 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

KOMPAS.com - Piala Dunia adalah ajang tertinggi dalam karier seluruh pesepak bola di Planet Bumi.

Tak heran banyak pesepak bola di dunia yang ingin tunjuk gigi di pentas 4 tahunan itu.

Akan tetapi, beberapa pemain berstatus bintang tak bisa tampil di Piala Dunia 2022. Salah satu alasan utamanya adalah negara sang pemain gagal lolos ke putaran final.

Imbasnya, pemain-pemain berlabel bintang dari negara tersebut tak bisa tampili di Piala Dunia 2022.

Baca juga: Italia Juara Piala Dunia 1982, Diwarnai Terbongkarnya Skandal Totonero

Sebut saja Italia yang menjadi "penyumbang" pemain bintang tetapi tidak tampil di Piala Dunia 2022.

Italia yang diisi oleh kiper Gianluigi Donnarumma, gelandang sekelas Jorginho, Marco Veratti, winger Lorenzo Isigne hingga striker Ciro Immobile, tak bisa lolos ke putaran final Piala Dunia 2022.

Selain pemain-pemain Italia, siapa saja pemain berlabel bintang yang tak bisa tampil pada ajang Piala Dunia 2022?

Erling Haaland (Norwegia)

Norwegia tak bisa lolos ke Piala Dunia lantaran harus kalah dari Belanda pada laga terakhir babak kualifikasi sehingga hanya finis di urutan ketiga di grup.

Baca juga: AFF U19 2022, Ajang Pemanasan Timnas Indonesia Menuju Piala Dunia U20

Kala itu, Erling Haaland juga tak bisa tampil bersama Norwegia melawan Belanda landaran cedera yang membekapnya.

Padahal, Haaland digadang-gadang bisa menjadi bintang baru andai tampil di Piala Dunia 2022.

Seperti diketahui, dia saat ini direkrut Manchester City dengan gaji yang amat tinggi di Liga Inggris.

Mohamed Salah (Mesir)

Kekalahan Mesir dari Senegal pada babak adu penalti Kualifikasi Piala Dunia 2022 menjadi alasan Mohamed Salah tak tampil pada ajang paling bergengsi.

Baca juga: Meksiko Kembali Gunakan Jersey Hijau di Piala Dunia 2022

Pada tahun 2018, Mohamed Salah sejatinya ikut membela Mesir pada Piala Dunia edisi saat itu.

Tetapi performanya tak begitu apik lantaran dia bermain dengan cedera bahu yang dia rasakan.

Luis Diaz (Kolombia)

Penyerang enerjik Liverpool selain Mo Salah, Luis Diaz, juga tak bisa tampil di Piala Dunia 2022.

Dia bersama Kolombia gagal karena hanya mampu finisi di urutan ke enam pada Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Amerika Selatan.

Baca juga: Profil Stadion 974, Stadion Piala Dunia 2022 yang Terbuat dari Kontainer

Dikutip Marca, Luis Diaz diprediksi menjadi kejutan layaknya James Rodriguez yang juga dari Kolombia.

Jan Oblak (Slovenia)

Kiper andalan Atletico Madrid, Jan Oblak, dipastikan tak bisa merasakan atmosfer Piala Dunia 2022.

Salah satu kiper terbaik dunia itu sulit untuk bisa merasakan Piala Dunia. Sebab, usianya sudah 29 tahun.

Sementara kali terakhir Slovenia beraksi di pentas Piala Dunia pada edisi 2010 lalu gagal di tiga edisi berikutnya.

Baca juga: Angel Di Maria ke Juventus: Antara Barcelona, Mimpi Pulang, dan Piala Dunia 2022

Pada Piala Dunia 2022, mereka hanya finis keempat di babak penyisihan.

Franck Kessie (Pantai Gading)

Sama halnya dengan Mohamed Salah dan Mesir, Franck Kessie negaranya Pantai Gading gagal lolos usai takluk di Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Afrika.

Bedanya, Pantai Gading kalah dari Kamerun, bukan Senegal.

Pantai Gading juga memiliki beberapa pemain bintang lainnya yang tak bisa tampil di Piala Dunia seperti Sebastien Heller dan Nicolas Pepe.

Pemain Pantai Gading lainnya juga tak bisa tampil seperti Amad Diallo, Eric Bailly, dan Gervinho.

Baca juga: Piala Dunia 2022, FIFA dan Penyelenggara Akan Luncurkan Kebijakan Ini

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Lakukan Blunder di Laga Kemenangan Jerman, Neuer Dapat Pembelaan

Lakukan Blunder di Laga Kemenangan Jerman, Neuer Dapat Pembelaan

Internasional
Indonesia Open 2024: Tembus Final Ke-4, Zheng/Huang Ungkap Kunci Konsistensi

Indonesia Open 2024: Tembus Final Ke-4, Zheng/Huang Ungkap Kunci Konsistensi

Badminton
Tunggu Kepastian Regulasi Pemain Asing, Teco Sudah Kantongi Kandidat Pemain

Tunggu Kepastian Regulasi Pemain Asing, Teco Sudah Kantongi Kandidat Pemain

Liga Indonesia
Jeka Saragih Percaya Diri Lihat Rekor Lawan, Kesetiaan McGregor Menginspirasi

Jeka Saragih Percaya Diri Lihat Rekor Lawan, Kesetiaan McGregor Menginspirasi

Sports
Jadwal Siaran Langsung Timnas U20 Indonesia Vs Jepang di Turnamen Toulon

Jadwal Siaran Langsung Timnas U20 Indonesia Vs Jepang di Turnamen Toulon

Timnas Indonesia
Pelatih Persib Bicara soal Tambahan Kuota Pemain Asing Liga 1

Pelatih Persib Bicara soal Tambahan Kuota Pemain Asing Liga 1

Liga Indonesia
Tim Basket Putra Indonesia Juara ASEAN School Games, Ukir Sejarah

Tim Basket Putra Indonesia Juara ASEAN School Games, Ukir Sejarah

Olahraga
Messi Sebut Real Madrid Terbaik di Dunia, Man City Bikin Terpesona

Messi Sebut Real Madrid Terbaik di Dunia, Man City Bikin Terpesona

Internasional
Inggris Frustrasi Dikejutkan Ranking 72 FIFA

Inggris Frustrasi Dikejutkan Ranking 72 FIFA

Internasional
Barito Putera Datangkan Mantan Kiper Timnas Indonesia

Barito Putera Datangkan Mantan Kiper Timnas Indonesia

Liga Indonesia
Ramai Pemain Liga 1 Serukan Kampanye 'Ini Sepak Bola Indonesia?'

Ramai Pemain Liga 1 Serukan Kampanye "Ini Sepak Bola Indonesia?"

Liga Indonesia
AC Milan Cari Bomber, Van Basten Angkat Camarda, Peringatkan Zirkzee

AC Milan Cari Bomber, Van Basten Angkat Camarda, Peringatkan Zirkzee

Liga Italia
Jadwal Semifinal Indonesia Open 2024, Sabar/Reza Jaga Asa Merah Putih

Jadwal Semifinal Indonesia Open 2024, Sabar/Reza Jaga Asa Merah Putih

Badminton
Apresiasi Menpora Usai Timnas Indonesia Kalah dari Irak

Apresiasi Menpora Usai Timnas Indonesia Kalah dari Irak

Timnas Indonesia
Messi Tak Tutup Peluang Bela Argentina di Piala Dunia 2026

Messi Tak Tutup Peluang Bela Argentina di Piala Dunia 2026

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com