Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BERITA FOTO: Garuda Nusantara Punya Banyak Peluang

Kompas.com - 03/07/2022, 03:16 WIB
Kristianto Purnomo

Penulis

KOMPAS.com - Penampilan timnas U19 Indonesia lebih sering membuat Vietnam terkurung dalam babak pertama penyisihan grup Piala AFF U19 2022.

Selain itu, banyak peluang yang tercipta dari pemain Garuda Nusantara, julukan timnas U19.

Pertandingan timnas U19 Indonesia vs Vietnam tengah berlangsung di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Sabtu (2/7/2022) malam WIB.

Baca juga: Klasemen Grup A Piala AFF U19 2022 Usai Laga Indonesia Vs Vietnam

Pemain Timnas U19 Indonesia Rabbani Tasnim menggiring bola saat melawan Vietnam pada laga perdana Grup A Piala AFF U19 2022 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (2/7/2022) malam WIB. Kedua tim bermain imbang tanpa gol.KOMPAS.com/KRISTIANTO PURNOMO Pemain Timnas U19 Indonesia Rabbani Tasnim menggiring bola saat melawan Vietnam pada laga perdana Grup A Piala AFF U19 2022 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (2/7/2022) malam WIB. Kedua tim bermain imbang tanpa gol.

Hingga artikel ini ditayangkan, laga Indonesia vs Vietnam masih berakhir imbang tanpa gol.

Pada menit ke-26, membuat dua serangan yang berbahaya tapi gagal membuat gol. Pertama lewat sepakan Alfriyanto Nico di dalam kotak penalti. Namun, sepakannya masih membentur Ronaldo Kwateh.

Pemain Timnas U19 Indonesia, Marselino Ferdinan menggiring bola saat melawan Vietnam pada laga perdana Grup A Piala AFF U19 2022 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (2/7/2022) malam WIB. Kedua tim bermain imbang tanpa gol.KOMPAS.com/KRISTIANTO PURNOMO Pemain Timnas U19 Indonesia, Marselino Ferdinan menggiring bola saat melawan Vietnam pada laga perdana Grup A Piala AFF U19 2022 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (2/7/2022) malam WIB. Kedua tim bermain imbang tanpa gol.

Belum genap semenit, Indonesia kembali membuat peluang. Umpan dari sisi kanan penyerangan timnas sudah ditunggu Hokky Caraka.

Akan tetapi, kiper berhasil menyentuh bola dan membuat arah berubah menjauhi Hokky Caraka.

Baca juga: BERITA FOTO: Indonesia Kontra Vietnam Bermain Imbang 0-0

Kemudian pada menit ke-20, Arkhan Fikri membuat sepakan kaki kanan mengarah ke gawang. Hanya saja, bola berhasil diblok bek lawan.

Pemain Timnas U19 Indonesia, Ronaldo Joybera menyundul bola saat melawan Vietnam pada laga perdana Grup A Piala AFF U19 2022 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (2/7/2022) malam WIB. Kedua tim bermain imbang tanpa gol.KOMPAS.com/KRISTIANTO PURNOMO Pemain Timnas U19 Indonesia, Ronaldo Joybera menyundul bola saat melawan Vietnam pada laga perdana Grup A Piala AFF U19 2022 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (2/7/2022) malam WIB. Kedua tim bermain imbang tanpa gol.

Susunan Pemain Timnas U19 Indonesia Vs Vietnam
Indonesia (3-5-2): 1-Cahya Supriadi (PG), 2-Ahmad Rusadi, 4-Muhammad Ferrari (C), 5-Kakang Rudianto; 7-Marselino Ferdinan, 8-Arkhan Fikri, 13-Dimas Juliono Pamungkas, 17-Subhan Fajri, 18-Alfriyanto Nico Saputro; 9-Hokky Caraka, 10-Ronaldo Kwateh.

Pemain Timnas U19 Indonesia, Karang Rudianto berebut bola melawan pemain Vietnam, Dang Tuan Phong pada laga perdana Grup A Piala AFF U19 2022 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (2/7/2022) malam WIB. Kedua tim bermain imbang tanpa gol.KOMPAS.com/KRISTIANTO PURNOMO Pemain Timnas U19 Indonesia, Karang Rudianto berebut bola melawan pemain Vietnam, Dang Tuan Phong pada laga perdana Grup A Piala AFF U19 2022 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (2/7/2022) malam WIB. Kedua tim bermain imbang tanpa gol.

Pelatih: Shin Tae-yong

Vietnam (4-3-3): 23-Cao Van Binh (PG); 3-Trinh Hoang Canh, 5-Dang Tuan Phong, 12-Nguyen Bao Long, 24-Nguyen Duc Viet; 7-Nguyen Anh Tu, 15-Nguyen Dinh Bac, 10-Khuat Van Khang (C); 9-Nguyen Quoc Viet, 14-Nguyen Can Truong, 21-Nguyen Hong Phuc.

Pelatih: Dinh The Nam

(Penulis Mochamad Sadheli | Editor Mochamad Sadheli)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Belanda Vs Austria, Lahirnya 2 Gol Bersejarah

Hasil Belanda Vs Austria, Lahirnya 2 Gol Bersejarah

Internasional
Hasil Belanda Vs Austria 2-3, Kekalahan Belanda Dinodai Gol Bunuh Diri Tercepat di Piala Eropa

Hasil Belanda Vs Austria 2-3, Kekalahan Belanda Dinodai Gol Bunuh Diri Tercepat di Piala Eropa

Internasional
Hasil Perancis Vs Polandia, Mbappe dan Topeng Keberuntungan Antarkan Perancis Lolos

Hasil Perancis Vs Polandia, Mbappe dan Topeng Keberuntungan Antarkan Perancis Lolos

Internasional
Mbappe Tak Sabar Kembali Merumput, Meski Terkendala dengan Masker Baru

Mbappe Tak Sabar Kembali Merumput, Meski Terkendala dengan Masker Baru

Internasional
Paul Munster Yakin Bonek 'Full' Senyum dengan Komposisi Persebaya di Liga 1 2024

Paul Munster Yakin Bonek "Full" Senyum dengan Komposisi Persebaya di Liga 1 2024

Liga Indonesia
Kickboxing Indonesia Tingkatkan Kualitas Lewat Sertifikasi Pelatih

Kickboxing Indonesia Tingkatkan Kualitas Lewat Sertifikasi Pelatih

Olahraga
Pj Gubernur Sumut Temui Menpora, Fokus Persiapkan PON XXI 2024

Pj Gubernur Sumut Temui Menpora, Fokus Persiapkan PON XXI 2024

Olahraga
Persib Mulai Bergerak di Bursa Transfer, Lepas Fitrul Dwi Rustapa

Persib Mulai Bergerak di Bursa Transfer, Lepas Fitrul Dwi Rustapa

Liga Indonesia
Inggris Vs Slovenia: Hujan Kritik, Southgate Tak Ambil Pusing

Inggris Vs Slovenia: Hujan Kritik, Southgate Tak Ambil Pusing

Internasional
Laporan dari Jerman: Saat Euro Heboh oleh Saksofon Musisi Jalanan...

Laporan dari Jerman: Saat Euro Heboh oleh Saksofon Musisi Jalanan...

Internasional
PBSI Mulai Sosialisasi Bakal Calon Ketua Umum Periode 2024-2028

PBSI Mulai Sosialisasi Bakal Calon Ketua Umum Periode 2024-2028

Badminton
Joel Cornelli Latih Arema FC, Siap Bawa Singo Edan Kembali ke Atas

Joel Cornelli Latih Arema FC, Siap Bawa Singo Edan Kembali ke Atas

Liga Indonesia
PSSI dan APPI Buka Suara soal Wacana Regulasi 8 Pemain Asing Liga 1

PSSI dan APPI Buka Suara soal Wacana Regulasi 8 Pemain Asing Liga 1

Liga Indonesia
Perancis Vs Polandia: Topeng Mbappe, Bayang Bagan 'Kematian' Euro 2024

Perancis Vs Polandia: Topeng Mbappe, Bayang Bagan "Kematian" Euro 2024

Internasional
Arema FC Perkenalkan Joel Cornelli sebagai Pelatih Baru

Arema FC Perkenalkan Joel Cornelli sebagai Pelatih Baru

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com