Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Malaysia Open 2022: Bikin Nami/Chiharu Pontang-panting, Apriyani/Fadia ke Perempat Final

Kompas.com - 30/06/2022, 15:06 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti sukses melaju ke perempat final Malaysia Open 2022 usai mengalahkan Nami Matsuyama/Chiharu Shida.

Ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti, berjumpa wakil Jepang, Nami Matsuyama/Chiharu Shida, pada babak 16 besar Malaysia Open 2022.

Laga pada babak 16 besar Malaysia Open 2022 ini menjadi pertemuan pertama Nami Matsuyama/Chiharu Shida dengan Apriyani/Fadia yang merupakan pasangan ganda putri baru Indonesia.

Adapun, Nami Matsuyama/Chiharu Shida adalah juara Indonesia Open 2022 yang digelar di Istora Senayan, Jakarta, beberapa pekan lalu.

Nami/Chiharu sendiri menjadi unggulan enam sektor ganda putri Malaysia Open 2022.

Baca juga: Hasil Malaysia Open 2022: Gebuk Wakil Jerman, Fajar/Rian ke 8 Besar

Ulasan Laga

Laga Apriyani/Fadia vs Nami/Chiharu pada babak 16 besar Malaysia Open 2022 digelar di Lapangan 2 Axiata Arena, Kuala Lumpur, pada Kamis (30/6/2022) siang WIB.

Gim pertama berjalan sengit dengan kedua pasangan terlibat reli-reli cepat dan saling kejar poin. Apriyani/Fadia bisa unggul tipis, 11-10 saat interval gim pertama.

Apriyani/Fadia bisa memanfaatkan momentum keunggulan selepas interval. Gim pertama menjadi milik mereka dengan skor 21-16 atas Nami/Chiharu.

Duel sengit Apriyani/Fadia vs Nami/Chiharu berlanjut ke gim kedua. Saling kejar poin, bahkan diwarnai beberapa kali skor sama, kembali terjadi.

Baca juga: Hasil Malaysia Open 2022: Ginting ke Perempat Final, Kans Jumpa Axelsen

Apriyani/Fadia kembali bisa unggul pada interval gim kedua. Skornya pun identik dengan interval gim pertama yaitu 11-10.

Permainan cepat Apriyani/Fadia benar-benar mampu merepotkan Nami/Chiharu. Apriyani sangat agresif di depan net, sedangkan Fadia tampil apik saat membangun pertahanan di belakang.

Kombinasi serangan Apriyani/Fadia bahkan membuat Nami/Chiharu sampai pontang-panting pada skor 17-12.

Perolehan poin Apriyani/Fadia terus melaju. Nami/Chiharu coba mengejar. Akan tetapi, defense tangguh Apriyani/Fadia mampu membendung serangan pasangan Negeri Sakura tersebut.

Baca juga: Malaysia Open 2022: Jonatan Christie Sesuai Rencana, Rinov/Pitha Akui Underperform

Apriyani/Fadia akhirnya bisa menyudahi perlawanan Nami Matsuyama/Chiharu Shida pada gim kedua dengan skor 21-15.

Dilansir dari BWF Score, Apriyani/Fadia membutuhkan waktu 35 menit untuk menaklukkan Nami Matsuyama/Chiharu Shida melalui dua gim langsung dengan skor 21-16 dan 21-15.

Hasil Malaysia Open 2022 ini membuat Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti melaju ke perempat final.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Liga Indonesia
Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada 'Peran' Suporter

Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada "Peran" Suporter

Timnas Indonesia
Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan 'Terbang' demi Timnas Indonesia

Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan "Terbang" demi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Liga Inggris
Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Timnas Indonesia
BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

Sports
Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Liga Inggris
Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Badminton
Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Liga Inggris
Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Timnas Indonesia
Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com